PKS Minta Anies Tambah Anggaran Budidaya Ikan dan Tanaman di APBD 2021

Andika PratamaAndika Pratama - Kamis, 19 November 2020
PKS Minta Anies Tambah Anggaran Budidaya Ikan dan Tanaman di APBD 2021
Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta, M Taufik Zoelkifli. Foto: PKS DKI Jakarta

MerahPutih.com - Wabah COVID-19 yang menyerang Jakarta membuat masyarakat berkreatif tinggi dalam menambah penghasilan dengan bercocok tanam melalui hidroponik dan budidaya ikan di halaman lingkungan rumah.

Maka dari itu, Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta, M Taufik Zoelkifli menyarankan kepada Pemprov DKI untuk menambahkan anggaran yang dialokasikan untuk bantuan peralatan hidroponik, benih, dan bahkan pelatihan dalam APBD DKI Tahun Anggaran 2021.

Menurutnya, dengan campur tangan pemerintah dapat meringankan masyarakat dalam permodalan dan membantu penghasilan warga di tengah kesulitan ekonomi saat ini.

Baca Juga

Persahabatan Ormas Islam Ajak Seluruh Pihak Atasi Pandemi COVID-19

Kebiasaan warga meningkatkan penghasilan dari tanaman dan perikanan itu dilihat M Taufik Zoelkifli atau akrab disapa MTZ dari konstituennya di Jakarta Timur. Hal ini, terus dikawal MTZ, agar APBD 2021 memberikan ruang yang cukup bagi pengembangan urban farming.

"Sekarang, urban farming seperti hidroponik sayur-mayur dan juga budidaya ikan di rumahan, misalnya dalam ember, menjadi salah satu penopang konsumsi pangan dan perekonomian Jakarta," ujar MTZ dihadapan Eksekutif saat sidang pembahasan RAPBD 2021 di Bogor.

Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta, M Taufik Zoelkifli. Foto: PKS DKI Jakarta

"Anggaran untuk sektor bantuan peralatan hidroponik, benih, dan bahkan pendampingan serta pelatihan harus ditingkatkan lagi," sambungnya.

Politisi PKS ini pun mendorong PD Pasar Jaya untuk bisa menangkap geliat tersebut dengan cara memberikan ruang pemasaran bagi hasil urban farming masyarakat.

Baca Juga

Komunikasi Pemerintah Soal COVID-19 Minta Diperjelas

Lebih lanjut, MTZ juga meminta agar warga DKI bisa mengakses dan memanfaatkan aset Pemda seperti situ atau dan danau, serta lahan-lahan yang menganggur untuk urban farming dengan budidaya perikanan dan pertanian. (Asp)

#DPRD DKI Jakarta #Komisi A DPRD DKI Jakarta #Partai Keadilan Sejahtera (PKS)
Bagikan
Ditulis Oleh

Asropih

Bagikan