PKB-Gerindra Daftar Bareng ke KPU, Gus Jazil Sebut Soft Launching Koalisi Jazilul Fawaid menjawab pertanyaan wartawan usai menjalani pemeriksaan di Gedung KPK, Jakarta, Rabu (13/2). ANTARA FOTO/RENO ESNIR

MerahPutih.com - Pendaftaran partai politik peserta Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 masih terus berlangsung hingga 14 Agustus mendatang.

Pada Senin (8/8), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Gerindra dijadwalkan daftar bareng ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada pukul 15.00 WIB.

Baca Juga

Prabowo dan Cak Imin Pimpin Langsung Gerindra-PKB Daftar ke KPU Hari Ini

Ketum PKB Muhamimin Iskandar (Cak Imin) dan Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto akan memimpin massa kedua partai berjalan bersama-sama longmarch dari Masjid Sunda Kelapa.

"Nanti Gus Muhaimin akan jalan bareng dengan Pak Prabowo menuju Kantor KPU," kata Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid kepada wartawan, Senin.

Pria yang karib disapa Gus Jazil ini menyebut prosesi pendaftaran ini semacam soft launching koalisi PKB dengan Gerindra. Apakah ini sebagai tanda Cak Imin resmi berpasangan dengan Prabowo, Gus Jazil menjawab diplomatis.

"Ini soft launching lah. Yang jelas kita sepakat berkoalisi, capres-cawapres dari internal partai dan Gus Muhaimin dan Pak Prabowo adalah dua kader terbaik di masing-masing partai. Soal siapa capres siapa cawapres, itu teknis berikutnya kita bicarakan," ujarnya.

Baca Juga

Koalisi PKB-Gerindra Dinilai belum Cukup Kuat Ungguli PDIP

Pendaftaran kedua partai yang sebelumnya sudah sepakat untuk berkoalisi ini dilakukan pada hari baik dalam kalender Islam, bertepatan dengan tanggal 10 Muharram 1444 H.

"Ini hari baik, pada 10 Muharram umat Muslim juga dianjurkan untuk berpuasa sunnah Asyura, puasa yang sangat mulia setelah puasa Ramadan. Ini bulannya Allah SWT," kata Gus Jazil.

Selain dilakukan pada hari mulia, sebelum pendaftaran ke KPU juga dilakukan sejumlah prosesi sakral. Gus Jazil mengatakan, siang ini di Kantor DPP PKB digelar khataman Alquran 30 juz.

"Jadi kita mendaftar bareng Gerindra sebagai rekan partai koalisi kita, dilakukan di hari baik, dari tempat yang baik masjid, dan diawali dengan cara yang baik khataman Alquran. Insya Allah berkah dan semoga kita mencapai kemenangan pada Pemilu 2024 nanti," pungkasnya. (Pon)

Baca Juga

PKB-Gerindra Daftar Pemilu Bareng ke KPU pada 8 Agustus

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Puan Instruksikan Seluruh Kader PDIP Menangkan Ganjar di Pilpres 2024
Indonesia
Puan Instruksikan Seluruh Kader PDIP Menangkan Ganjar di Pilpres 2024

Salah satu poinnya, yaitu komitmen memenangkan bakal calon presiden (bacapres) yang diusung PDIP, Ganjar Pranowo.

Politisi PDIP Interupsi ke Heru Budi yang Belum Realisasikan Gaji PJLP UMP 2023
Indonesia
Politisi PDIP Interupsi ke Heru Budi yang Belum Realisasikan Gaji PJLP UMP 2023

Hal itu dikatakan Wakil Ketua Komisi C DPRD DKI Jakarta, Rasyidi ketika melayangkan interupsi dalam agenda Rapat Paripurna Penyampaian Pidato Penjabat Gubernur mengenai Raperda tentang APBD DKI Jakarta Tahun Anggaran 2024, di gedung DPRD DKI Jakarta, Kamis (5/10).

Mahasiswa Geruduk Kantor Pj Heru Gara-Gara Tempat Hiburan Malam
Indonesia
Mahasiswa Geruduk Kantor Pj Heru Gara-Gara Tempat Hiburan Malam

Tuntutan para pendemo agar Penjabat (Pj) Heru Budi Hartono menertibkan tempat hiburan malam, bar dan karaoke di kawasan Senopati.

45.920 Keluarga Kurang Mampu di Solo Dapat Bantuan Pangan
Indonesia
45.920 Keluarga Kurang Mampu di Solo Dapat Bantuan Pangan

Distribusi beras ke kelurahan dilakukan di lima kecamatan di Kota Solo sampai tiga hari ke depan.

Ledakan Terjadi di RS Eka Hospital Tangsel, Gegana Turun Tangan
Indonesia
Ledakan Terjadi di RS Eka Hospital Tangsel, Gegana Turun Tangan

"Info sementara ya, ledakan di RS Eka Hospital," tutur Darmadi kepada wartawan, Kamis (21/9).

Komisi II DPR Kritik Ketua KPU soal Wacana Pemilu 2024 Hanya Coblos Partai
Indonesia
Komisi II DPR Kritik Ketua KPU soal Wacana Pemilu 2024 Hanya Coblos Partai

"Itu saudara Hasyim dalam kapasitas apa mengeluarkan pernyataan seperti itu. KPU adalah institusi pelaksana Undang-Undang, sementara bila ada perubahan sistem pemilu artinya ada perubahan Undang-Undang," kata Doli

Sandiaga Uno Resmi Jadi Kader PPP
Indonesia
Sandiaga Uno Resmi Jadi Kader PPP

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno dikabarkan resmi bergabung ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP) pada Rabu (14/6) sore ini.

Ridwan Kamil Klaim Pj Gubernur Tidak akan Kesulitan Pimpin Jawa Barat
Indonesia
Ridwan Kamil Klaim Pj Gubernur Tidak akan Kesulitan Pimpin Jawa Barat

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (RK) mengklaim siapa pun penjabat gubernur yang bertugas menggantikan dirinya tidak kesulitan memimpin Jawa Barat karena cukup banyak perbaikan dan reformasi yang dibuat di provinsi itu selama periode kepemimpinannya.

Puncak Bogor Macet Parah, 8 Jam Mobil Tidak Bergerak
Indonesia
Puncak Bogor Macet Parah, 8 Jam Mobil Tidak Bergerak

Ekor antrean kemacetan di kawasan Puncak Bogor sekitar 18 kilometer dan tidak bergerak selama delapan jam.

Didukung Jokowi Mania Maju Pilpres 2024, Prabowo: Saya Tambah Muda 23 Tahun
Indonesia
Didukung Jokowi Mania Maju Pilpres 2024, Prabowo: Saya Tambah Muda 23 Tahun

"Saya merasa sangat dihormati, dan merasa sangat dibesarkan jiwa saya, moril saya, energi saya, saya merasa dengan dukungan mereka saya tambah muda 23 tahun," kata Prabowo.