PKB Bermanuver, Gerindra: Perkuat Ikatan Koalisi Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad. (Foto: Antara)

MerahPutih.com - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin melakukan manuver politik dengan bertemu Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.

Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menyebut, pertemuan Cak Imin dengan Airlangga, tidak keluar dari kesepakatan yang sudah dijalin antara Gerindra dan PKB.

Baca Juga:

PPP Bakal Sambut PKB Jika Gabung KIB

Pertemuan yang dilakukan PKB dengan Partai Golkar itu, lanjut Dasco, juga sudah dibicarakan terlebih dahulu dengan Partai Gerindra selaku rekan koalisi dari PKB.

"Saya pikir apa yang dilakukan PKB itu adalah seperti yang sudah dibicarakan, kunjungan partai-partai itu untuk saling memperkuat ikatan koalisi,” kata Dasco di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Jumat (10/2).

Wakil Ketua DPR RI ini menilai, pertemuan kedua pemimpin partai itu sebagai bentuk silaturahmi dan komunikasi politik jelang Pemilu 2024.

"Walaupun nanti berbeda dalam hal pengusungan, tetapi komunikasi berjalan terus. Atau kemudian dengan komunikasi itu partai-partai bisa bergabung dengan visi yang sama," ujarnya.

Diketahui Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) yang digagas Partai Golkar, Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) sudah jauh hari mengumumkan koalisi politik.

Begitu pula dengan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KIR) yang dibentuk Partai Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Namun, kedua koalisi itu belum mendeklarasikan nama calon presiden (capres) yang akan diusung pada Pilpres 2024 mendatang.

Peluang meleburnya dua koalisi besar itu terbuka lebar setelah Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto bertemu dengan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, kemarin.

Seusai pertemuan, Airlangga mengungkapkan bahwa Golkar dan PKB dalam pertemuan tersebut sama-sama mengajak untuk bergabung ke koalisinya masing-masing. (Pon)

Baca Juga:

Golkar Terbuka Bila PKB Ingin Gabung KIB

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Dibanding Anies, Erick Thohir hingga Ganjar Berpotensi Diusung PAN di Pilpres 2024
Indonesia
Dibanding Anies, Erick Thohir hingga Ganjar Berpotensi Diusung PAN di Pilpres 2024

Selain nama Ketua Umum Zulkifli Hasan atau Zulhas, dua nama bakal capres yang menguat adalah Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Menteri BUMN Erick Thohir.

Satpol PP DKI Resmi Tutup Kafe Kloud Sky Dining Buntut Kasus Narkoba
Indonesia
Satpol PP DKI Resmi Tutup Kafe Kloud Sky Dining Buntut Kasus Narkoba

"Setelah dicabut izin usahanya, kami dari Satpol PP juga telah menerima surat rekomendasi dari Dinas Pariwisata dan Ekonomi Keatif Pemprov DKI Jakarta untuk segera melakukan penutupan tempat usaha," ujar Arifin

Komisi III DPR Gelar Fit and Proper Test 8 Calon Hakim MK
Indonesia
Komisi III DPR Gelar Fit and Proper Test 8 Calon Hakim MK

Para calon hakim konstitusi itu diseleksi untuk menggantikan Hakim Wahiduddin Adams.

Tour de Borobudur Ke-23 Solo-Karanganyar, Ganjar Dorong Promosi Sport Tourism
Indonesia
Tour de Borobudur Ke-23 Solo-Karanganyar, Ganjar Dorong Promosi Sport Tourism

Ganjar memastikan para pesepeda akan disuguhi rute baru dengan pemandangan yang indah objek wisata di Karanganyar.

Anies Baswedan Sambut Baik Undangan Debat Capres dari BEM UI
Indonesia
Anies Baswedan Sambut Baik Undangan Debat Capres dari BEM UI

Diskusi dan adu visi gagasan pembangunan bangsa dijadwalkan berlangsung pada Kamis, 14 September 2023, di Balairung UI, Depok.

Heru Budi Perkirakan Kenaikan Harga Pangan Jelang Lebaran Hingga 14 Persen
Indonesia
Heru Budi Perkirakan Kenaikan Harga Pangan Jelang Lebaran Hingga 14 Persen

Komoditas pangan bergejolak naik, utamanya beras, daging ayam ras, telur ayam ras, aneka cabai, dan minyak goreng menjelang bulan Ramadan.

KPU RI Perpanjang Masa Perbaikan Dokumen Bacaleg Hingga 16 Juli
Indonesia
KPU RI Perpanjang Masa Perbaikan Dokumen Bacaleg Hingga 16 Juli

Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI memperpanjang masa perbaikan dokumen persyaratan pendaftaran bakal calon anggota legislatif (caleg) hingga 16 Juli 2023.

Polri Buka Peluang Periksa Kapolda Kaltara Terkait Kasus Kematian Pengawal Pribadinya
Indonesia
Polri Buka Peluang Periksa Kapolda Kaltara Terkait Kasus Kematian Pengawal Pribadinya

Kepala Divisi Hubungan Masyarakat (Kadiv Humas) Polri Irjen Sandi Nugroho menuturkan, pemeriksaan bakal dilakukan oleh Propam Polri jika memang dibutuhkan keterangan dari Daniel.

Pengamanan KTT ASEAN Ke-43, Mabes Polri Pecah Satgas Operasi Tribrata Jaya
Indonesia
Pengamanan KTT ASEAN Ke-43, Mabes Polri Pecah Satgas Operasi Tribrata Jaya

Polri menggelar Operasi Tribrata Jaya 2023 dalam rangka pengamanan penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN Ke-43.

Zulhas Minta Perbedaan Hari Raya Idul Adha Tidak Perlu Dibesar-besarkan
Indonesia
Zulhas Minta Perbedaan Hari Raya Idul Adha Tidak Perlu Dibesar-besarkan

Oleh karena itu, dia meminta agar perbedaan Hari Raya Idul Adha di tahun 2023 tidak perlu dibesar-besarkan.