PKB, Apresiasi Bagi Seniman dan Budayawan Bali

Zulfikar SyZulfikar Sy - Minggu, 12 Juni 2016
PKB, Apresiasi Bagi Seniman dan Budayawan Bali
Presiden Jokowi saat pembukaan Pesta Kesenian Bali ke- 38

Merahputih Budaya- Pesta Kesenian Bali (PKB) ke-38 resmi dibuka Presiden Joko Widodo di Monumen Puputan, Renon, Denpasar, Bali, Sabtu (11/6).

Dalam sambutannya, Presiden mengapresiasi sekaligus gembira bisa berada di Pulau Dewata Bali. Ia mengatakan pagelaran ini bukan semata-mata pesta ataupun festival seni melainkan juga satu kegiatan yang memiliki fungsi budaya, pendidikan, dan juga menggerakkan ekonomi masyarakat.

Sebelumnya, Gubernur Bali I Made Mangku Pastika menjelaskan bahwa Pesta Kesenian Bali merupakan agenda rutin tahunan yang menjadi puncak apresiasi dari seniman dan budayawan bali yang sangat dibanggakan dan dinanti-nantikan masyarakat Bali.

"Kehadiran Bapak Presiden dan Ibu Negara memberikan dorongan moril untuk seluruh masyarakat Bali khususnya para seniman dan budayawan Bali untuk terus berkarya dan berkreasi untuk terus bekerja dan bekerja dalam melestarikan budaya daerah yang adi luhung," tutur Gubernur.

Sebagai informasi, pawai Pesta Kesenian Bali tahun ini diikuti oleh sembilan kabupaten dan kota yang ada di Bali, perguruan tinggi negeri dan swasta yang ada di Bali, duta kesenian dari Provinsi NTT, serta dua peserta luar negeri yaitu duta kesenian dari negara India dan Prancis.

BACA JUGA:

  1. Anies Baswedan: Masih Banyak Kebudayaan Indonesia Yang Belum Terdaftar
  2. Cafe Ketan Susu Kemayoran Sajikan Kuliner Khas Jakarta di Cirebon
  3. Wisata Religi ke Makam Syekh Datuk Kahfi di Cirebon
  4. Mengenal Pangeran Kejaksan dan Peninggalannya di Cirebon
  5. Moocow Cafe, Nongkrong Seru di Cirebon
#Pesona Indonesia #Bali #Budayawan
Bagikan
Ditulis Oleh

Zulfikar Sy

Tukang sihir
Bagikan