Pj DKI 1 Tak Akan Lanjutkan Pembangunan LRT Jakarta Arsip Foto - Kereta ringan atau Light Rail Transit (LRT) rute Velodrome-Kelapa Gading memasuki Stasiun Velodrome Jakarta, Senin (25/2/2019). ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga/ama/aa.

MerahPutih.com - Pemerintah Provinsi DKI (Jakarta) mengungkapkan penyebab pembangunan proyek Light Rail Transit (LRT) Jakarta Fase 2 tersendat.

"Untuk LRT memang kami masih fokus kepada bagaimana penyiapan regulasinya, karena sejak tahun 2015, sampai beberapa kali dilakukan memang terpantau selalu gagal," kata Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo, Selasa (1/11).

Syafrin enggan menjelaskan secara rinci regulasi seperti yang membuat proyek LRT itu terhambat. Namun, Dishub DKI Jakarta saat ini fokus mencari cara menyelesaikan regulasi tersebut.

Baca Juga:

Makna Logo Baru LRT Jabodebek yang Diluncurkan Hari Ini

"Salah satu yang menjadi akar permasalahan adalah dari sisi regulasi. Oleh sebab itu, sekarang kami masih fokus pada bagaimana penyelesaian regulasinya," kata dia.

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menyebutkan bahwa pada tahun 2023 tidak akan ada pembangunan lanjutan dari Lintas Raya Terpadu (LRT) Jakarta.

"Belum ada pembangunan LRT tahun 2023. Nanti kita lihat anggaran di DKI. Masih ada opsi-opsi," kata Pj DKI 1 ini di Jakarta, Jumat (28/10), seperti dikutip Antara.

Saat ini yang terpenting adalah menjaga stabilitas ekonomi termasuk menjaga situasi ekonomi supaya stabil. "Konsentrasinya di situ," katanya.

Baca Juga:

Kemenhub Rayu Korea Selatan Bangun MRT Jakarta dan LRT Bali

Meski begitu, Kepala Sekretariat Presiden itu menyebutkan, bukan tidak mungkin kelanjutan pembangunan LRT Jakarta Fase 2 ini bisa diwujudkan pada kepemimpinan gubernur terpilih pada Pilkada 2024.

"Itu menjadi pembahasan sendiri, apakah itu bisa kita lanjutkan. Kan bisa juga dilanjutkan oleh gubernur periode berikutnya 2024," katanya. (*)

Baca Juga:

Erick Janji Sinergikan KRL, MRT, LRT dan Kereta Cepat

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
6 Rekomendasi MUI Terkait Vaksin COVID-19 Asal India
Indonesia
6 Rekomendasi MUI Terkait Vaksin COVID-19 Asal India

Majelis Ulama Indonesia (MUI) merekomendasikan enam poin terkait pembelian vaksin COVID-19 asal India.

Mahfud MD Akui Upaya Pemberantasan Korupsi Kerap Gembos di Tingkat Peradilan
Indonesia
Mahfud MD Akui Upaya Pemberantasan Korupsi Kerap Gembos di Tingkat Peradilan

Reformasi hukum di bidang pengadilan perlu dilakukan. Karena sering kali upaya penegakkan hukum menjadi kendur ketika sampai di pengadilan.

Harta Jokowi Naik Rp 7,8 Miliar dalam Setahun
Indonesia
Harta Jokowi Naik Rp 7,8 Miliar dalam Setahun

residen Joko Widodo (Jokowi) telah memperbaharui Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada 24 Februari 2022 untuk periodik 2021. Berdasarkan data dari elhkpn.kpk.go.id yang dilihat merahputih.com pada Senin (18/4), Presiden Jokowi memiliki harta Rp 71.471.446.189 (Rp 71 miliar). Harta kekayaan Jokowi tersebut naik Rp 7,8 miliar dari pelaporan sebelumnya.

Terminal VVIP Halim Perdanakusuma Siap Sambut Anggota G20
Indonesia
Terminal VVIP Halim Perdanakusuma Siap Sambut Anggota G20

Menhub Budi memastikan revitalisasi Terminal VVIP Lanud Halim Perdanakusuma telah selesai dan siap menyambut para tamu negara pada penyelenggaraan Presidensi G20.

Anies Tetap Bisa Tentukan Kebijakan Sampai Akhir Masa Jabatan
Indonesia
Anies Tetap Bisa Tentukan Kebijakan Sampai Akhir Masa Jabatan

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan tetap bisa menentukan kebijakan jelang berakhirnya masa jabatan pada 16 Oktober 2022. Hal tersebut dinilai tidak menyalahi aturan yang berlaku.

Belasan Polisi Diperiksa Buntut Kericuhan Berdarah di Wamena
Indonesia
Belasan Polisi Diperiksa Buntut Kericuhan Berdarah di Wamena

Sejumlah anggota polisi diperiksa terkait kasus kericuhan di kawasan Sinakma, Distrik Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Papua Pegunungan.

Anggota DPR Soroti Stok Pangan, Ingatkan Ancaman Krisis
Indonesia
Anggota DPR Soroti Stok Pangan, Ingatkan Ancaman Krisis

Pasalnya, saat ini sudah banyak negara yang mengalami krisis pangan. Apalagi ancaman resesi ekonomi global di tahun 2023 berada di depan mata.

Bluebird Tatap 50 Tahun Beroperasi Dengan Berikan Diskon Selama 50 Hari
Indonesia
Bluebird Tatap 50 Tahun Beroperasi Dengan Berikan Diskon Selama 50 Hari

Pada 2021 lalu, perusahaan ini, berhasil membukukan pendapatan bersih sebesar Rp 2,2 triliun, tumbuh hampir 8,5 persen dibandingkan tahun 2020,

Cak Imin Minta Doa Kiai agar PKB Menang Pemilu
Indonesia
Cak Imin Minta Doa Kiai agar PKB Menang Pemilu

Ketua DPP PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin memimpin langsung partainya mendaftar ke KPU,

Hendra Kurniawan Cs Bakal Dipertemukan dengan Ferdy Sambo
Indonesia
Hendra Kurniawan Cs Bakal Dipertemukan dengan Ferdy Sambo

Para terdakwa perintangan penyidikan atau obstruction of justice akan menjadi saksi dalam sidang lanjutan kasus pembunuhan Brigadir J.