Pidato Kapolri Viral, Din Syamsudin Mengaku Tito Sudah Klarifikasi

Zaimul Haq Elfan HabibZaimul Haq Elfan Habib - Rabu, 31 Januari 2018
Pidato Kapolri Viral, Din Syamsudin Mengaku Tito Sudah Klarifikasi
Mantan Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Din Syamsuddin. (MP/Fadhli)

MerahPutih.com - Ketua Dewan Pertimbangan Majelis Ulama Indonesia Din Syamsudin mengaku telah melakukan komunikasi dengan Kapolri Jenderal Tito Karnavian terkait pidato yang menyudutkan sejumlah ormas islam.

Din menyebut, Kapolri sudah mengklarifikasi dan menyesalkan isi pidato tersebut.

"Secara pribadi sudah menelepon beliau klarifikasi dan menyesalkan," kata Din Syamsuddin saat ditemui awak media di Kantor MUI Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (31/1).

Disinggung soal sikap MUI terkait isi pidato Kapolri, Din mengatakan tidak membahas hal tersebut dalam rapat dewan pertimbangan MUI.

"Tidak dibahas karena kami mengetahui Kapolri Jenderal Tito sedang bertemu ormas dan pimpinan ormas di PBNU. Biar forum di sana yang membicarakan," ujar dia.

Sebelumnya, Pidato Tito dalam Silaturahmi dan dialog kebangsaan dengan jajaran Polri di Pondok Pesantren milik Rais Aam PBNU KH Maruf Amin, An Nawawi Tanara di Serang, Banten, Februari 2017 dipersolkan ormas Islam lain. (Fdi)

Baca juga: Video Sambutan Kapolri Viral di Medsos, Ini Penjelasan MUI

#Din Syamsuddin #Tito Karnavian
Bagikan
Ditulis Oleh

Fadhli

Berkibarlah bendera negerku, tunjukanlah pada dunia.
Bagikan