Pertamina Salurkan Rp 1,7 Miliar Bagi Korban Kebakaran Depo Plumpang Kondisi pengungsian masyarakat yang rumahnya terdampak insiden Integrated Terminal Jakarta Plumpang. (ANTARA/ HO Pertamina Patra Niaga)

MerahPutih.com - Dua Rukun Warga terdampak dari insiden kebakaran Depo Pertamina Plumpang, dengan rincian yakni RW 01 sebanyak 166 kepala keluarga (KK) dan RW 09 sebanyak 65 KK. Selain itu, saat ini jumlah korban meninggal dunia tercatat ada 23 orang.

PT Pertamina (Persero) mengklaim telah menyalurkan total bantuan senilai Rp 1,72 miliar bagi para korban yang terdampak dari insiden kebakaran Terminal BBM atau Depo Plumpang, Jakarta Utara, Jumat (3/3) lalu.

Baca Juga:

Dirut Pertamina Ungkap Kronologi Kebakaran Depo Plumpang

Angka tersebut berdasarkan data hingga 11 Maret 2023 pukul 16.00 WIB. Adapun rinciannya, sumber bantuan tersebut berasal dari Pertamina Group senilai Rp 1,26 miliar dan BUMN lainnya senilai Rp 451 juta.

"Ini yang kami berikan ada biaya pemakaman, santunan duka, sampai dengan jenazah dikebumikan ini pun kami fasilitasi. Kemudian untuk yang keluarga yang nunggu pasien kami siapkan semua akomodasinya," ucap Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati.

Selanjutnya, kata dia, bantuan yang turut diberikan, yakni kontrak hunian sementara (per KK).

"Untuk warga yang terdampak yang rumahnya terbakar waktu itu mengungsi di posko-posko, ini kami siapkan bantuan untuk kontrak hunian sementara, baik itu untuk kebutuhan sewa huniannya, maupun untuk mengganti dari barang-barang yang terbakar. Jadi, ini yang kami berikan kepada warga," kata Nicke.

Rincian warga penerima dari 166 KK di RW 01, sebanyak 23 KK sudah menerima bantuan, 66 KK akan menerima bantuan, dan 77 KK dalam proses pembuatan rekening. Sementara dari 65 KK di RW 09, sebanyak 6 KK sudah menerima bantuan dan 59 akan menerima bantuan.

"Yang sedang dalam proses karena ini semua kami transfer melalui rekening. Jadi, kami bukakan rekening kemudian kami transfer dan kami berikan kartu ATM-nya, semua kami pastikan langsung ke penerima yang memang berhak," ucap Nicke.

Ia menegaskan, pasien yang masih dalam masa penyembuhan, biaya pengobatan juga akan ditanggung sepenuhnya oleh Pertamina.

Baca Juga:

Korban Meninggal akibat Kebakaran Depo Pertamina Plumpang Jadi 23 Jiwa

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Fadli Zon Sebut Ada 7 Poin dalam Perjanjian Prabowo-Anies
Indonesia
Fadli Zon Sebut Ada 7 Poin dalam Perjanjian Prabowo-Anies

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon buka suara soal perjanjian antara Prabowo Subianto dengan Anies Baswedan-Sandiaga Uno.

Tiongkok Minta Bantuan Asing Selamatkan 39 Awak Kapal Tenggelam, 17 di Antaranya WNI
Dunia
Tiongkok Minta Bantuan Asing Selamatkan 39 Awak Kapal Tenggelam, 17 di Antaranya WNI

Tiongkok membutuhkan bala bantuan pihak asing dalam upaya penyelamatan 39 awak kapal berbendera negara tersebut yang tenggelam di perairan Samudera Hindia pada Selasa (16/5).

55 WNI yang Disekap di Kamboja Berhasil Diselamatkan
Indonesia
55 WNI yang Disekap di Kamboja Berhasil Diselamatkan

“Semua 55 orang WNI dalam kondisi sehat,” ujar Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dalam siaran persnya di Jakarta, Sabtu (30/7).

Kebo Bule Kyai Slamet Keraton Surakarta Mati Positif PMK Jelang Kirab 1 Suro
Indonesia
Kebo Bule Kyai Slamet Keraton Surakarta Mati Positif PMK Jelang Kirab 1 Suro

Total ada 18 kebo bule Kyai Slamet milik Keraton surakarta dipelihara di kandang barat, timur, dan Sitinggil kawasan Alkid.

Pemprov DKI Lelang Jabatan Eselon II, ASN yang Penuhi Syarat Silakan Daftar
Indonesia
Pemprov DKI Lelang Jabatan Eselon II, ASN yang Penuhi Syarat Silakan Daftar

Aparatur Sipil Negara (ASN) yang memenuhi persyaratan untuk mendaftar dan mengikuti lelang jabatan eselon II tersebut.

APBD Solo Defisit Rp 150 Miliar, Pemkot Kencangkan Ikat Pinggang
Indonesia
APBD Solo Defisit Rp 150 Miliar, Pemkot Kencangkan Ikat Pinggang

Pemkot mulai mengencangkan ikat pinggang dengan melakukan pemangkasan anggaran serta melakukan efisiensi pengadaan barang dan jasa.

18 Parpol Lolos Verifikasi Administrasi Pemilu 2024
Indonesia
18 Parpol Lolos Verifikasi Administrasi Pemilu 2024

Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengumumkan sebanyak 18 dari 24 partai politik calon peserta Pemilu 2024 yang dinyatakan memenuhi syarat atau lolos verifikasi administrasi.

Punya Rumah Sakit Jiwa Tapi Jabar Kekurangan SDM Penanganan ODGJ
Indonesia
Punya Rumah Sakit Jiwa Tapi Jabar Kekurangan SDM Penanganan ODGJ

Sampai hari ini, satu orang psikiater harus melayani kurang lebih 220.000 penduduk. Perbandingan ini jauh dari yang direkomendasikan WHO, yaitu satu banding 30.000 penduduk.

 MAKI Sebut Sidang Pengusaha Tambang Helmut Secara Online Cacat Hukum
Indonesia
MAKI Sebut Sidang Pengusaha Tambang Helmut Secara Online Cacat Hukum

Bahwa peradilan menjadi cacat jika sidang masih dilakukan secara online, karena sudah tidak ada alasan kedaruratan pandemi COVID-19.

Kepala BNPT Sebut Tidak Mudah Baca Pemikiran Pelaku Terorisme
Indonesia
Kepala BNPT Sebut Tidak Mudah Baca Pemikiran Pelaku Terorisme

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Teroris (BNPT) Komjen Boy Rafli Amar memberi komentarnya soal kasus bom bunuh diri di Polsek Astanaanyar, Bandung.