Perkembangan Pembebasan Pilot Susi Air Setelah Berpekan-pekan Disandera KKB Kepala Pusat Penerangan TNI Laksamana Muda TNI Krisdiyanto di PMPP, Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (15/3/2023). ANTARA/M Fikri Setiawan

MerahPutih.com - TNI/Polri terus melakukan proses pembebasan pilot Susi Air Kapten Philip yang sejak beberapa pekan lalu disandera kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Papua.

TNI tetap memilih upaya negosiasi dalam proses pembebasan pilot berkebangsaan Selandia Baru tersebut.

"Kita mengikuti kebijakan pemerintah bahwa kita bernegosiasi dulu agar sandera ini selamat tanpa ada cedera apa pun," kata Kepala Pusat Penerangan TNI Laksamana Muda TNI Krisdiyanto kepada wartawan di Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian (PMPP), Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (15/3).

Baca Juga:

Pemerintah Terus Buka Jalur Komunikasi Upayakan Penyelamatan Pilot Susi Air

Menurutnya, upaya negosiasi dipilih untuk mengedepankan keselamatan sandera, meskipun langkah itu membutuhkan waktu yang relatif lebih lama jika dibandingkan dengan tindakan mengeksekusi para separatis yang menyandera.

"Memang kalau negosiasi tidak akan sebentar, pasti butuh waktu yang panjang dan kita semua harus sabar karena ini menyangkut nyawa manusia yang harus kita selamatkan, meskipun hanya satu orang," jelasnya, dikutip Antara.

Krisdiyanto menambahkan, hingga kini Satgas TNI masih melakukan operasi bersama Polri dalam misi penyelamatan pilot Mark.

Satuan TNI telah mengetahui beberapa titik yang dicurigai sebagai tempat keberadaan para separatis di Papua melalui sarana yang dimiliki, baik pesawat udara maupun tim intelijen.

"Dengan medan Papua yang sedemikian berat, ada risiko jika kita langsung mendekat ke situ. Kan kelompok mereka mengancam, kalau TNI maju, sandera akan dibunuh, nah itu yang akan kita hindari. Apalagi pemerintah daerah sudah berupaya akan bernegosiasi dengan pihak tersebut," paparnya.

Baca Juga:

Sandera Pilot Susi Air Diduga Tidak Bersama Egianus Kogoya

Krisdiyanto menjelaskan bahwa TNI juga tidak mengambil tawaran dari pihak Pemerintah Selandia Baru dalam misi penyelamatan Kapten Philip.

"Kemarin Pemerintah Selandia Baru menghadap Panglima. Duta besarnya sudah menawarkan untuk membantu, namun Panglima menyatakan bahwa satuan TNI masih cukup untuk bisa menangani masalah penyanderaan ini," jelas Krisdiyanto.

Pilot Susi Air Philip disandera KKB sejak 7 Februari 2023 sesaat setelah mendaratkan pesawatnya di lapangan terbang Paro, Kabupaten Nduga, Provinsi Papua Pegunungan. KKB pimpinan Egianus Kogoya juga membakar pesawat Pilatus milik Susi Air.

Sebulan sejak penyanderaan, Philip menyatakan melalui rekaman video bahwa dirinya akan dibebaskan jika Indonesia memberikan kemerdekaan kepada bangsa Papua Barat. Dia juga meminta PBB untuk memediasi Indonesia dan Papua agar memerdekakan warga Papua.

Dalam video berdurasi kurang dari satu menit dan tersebar di media sosial itu, tampak pilot Philip mengenakan jaket berwarna biru didampingi Kogoya dan anggota KKB lainnya yang membawa senjata laras panjang dan pendek serta senjata tradisional. (*)

Baca Juga:

Pencarian Pilot Susi Air Diperluas hingga Kabupaten Lanny Jaya

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Bus Listrik TransJakarta Bakal Bertambah 300 Unit
Indonesia
Bus Listrik TransJakarta Bakal Bertambah 300 Unit

Penyediaan bus listrik itu juga sebagai bagian peningkatan jaringan angkutan umum terintegrasi di Ibu Kota.

Airlangga Pamer Tiket Premium Pilpres 2024 ke Jokowi
Indonesia
Airlangga Pamer Tiket Premium Pilpres 2024 ke Jokowi

KIB sudah mempunyai tiket premium untuk mengusung calon presiden dan calon wakil presiden di Pilpres 2024.

Eksekusi Rumah Wanda Hamidah, Kasatpol PP DKI: Sudah 2 Kali Diberi Peringatan
Indonesia
Eksekusi Rumah Wanda Hamidah, Kasatpol PP DKI: Sudah 2 Kali Diberi Peringatan

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI Jakarta membenarkan telah melaksanakan kegiatan permintaan pengosongan rumah artis Wanda Hamidah di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, pada Kamis (13/10).

Gibran Tegaskan Tegak Lurus Sesuai Arahan Megawati
Indonesia
Gibran Tegaskan Tegak Lurus Sesuai Arahan Megawati

"Sekali lagi terima kasih. Saya sebagai kader akan tegak lurus sesuai amanat ibu ketua umum," kata Gibran

Keadaan Kapolda Jambi Setelah 2 Hari Kecelakaan Helikopter
Indonesia
Keadaan Kapolda Jambi Setelah 2 Hari Kecelakaan Helikopter

Kondisi Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono dan rombongan dalam keadaan stabil setelah kecelakaan helikopter pada Minggu (19/2) lalu.

Kejagung Sita Helikopter Surya Darmadi Terkait Kasus Dugaan Korupsi Rp 78 Triliun
Indonesia
Kejagung Sita Helikopter Surya Darmadi Terkait Kasus Dugaan Korupsi Rp 78 Triliun

Penyitaan dilaksanakan berdasarkan Penetapan Pengadilan Negeri atau Hubungan Industrial dan Tindak Pidana Korupsi Pekanbaru Nomor: 98/Pen.Pid.Sus-TPK/2022/PN.Pbr tanggal 18 Agustus 2022.

Jokowi Bagikan 900 Paket Sembako dan Amplop di Solo
Indonesia
Jokowi Bagikan 900 Paket Sembako dan Amplop di Solo

Presiden Jokowi mudik Lebaran di kampung halaman di Kota Solo, Jawa Tengah dengan membagikan 900 paket sembako dan amplop berisikan uang Rp 250.000 di dua pasar tradisional. Kedua pasar tersebut adalah Pasar Legi dan Pasar Gede Solo

Dalam Sebulan BBM BP Turun Harga Dua Kali, Ini Detail Harganya
Indonesia
Dalam Sebulan BBM BP Turun Harga Dua Kali, Ini Detail Harganya

BBM merek BP kembali menurunkan harga produksinya per hari ini Rabu (14/9) untuk wilayah Jakarta Bogor Depok Tabgerang dan Bekasi (Jabodetabek).

Polisi Tembak Polisi di Rumah Pejabat Polri, Satu Tewas
Indonesia
Polisi Tembak Polisi di Rumah Pejabat Polri, Satu Tewas

Insiden itu melibatkan Brigadir J dengan Bharada E. Akibatnya, Brigadir J meninggal dunia.

Polisi Bersiaga di Seluruh Titik Keluar Tol Saat Arus Balik Mudik
Indonesia
Polisi Bersiaga di Seluruh Titik Keluar Tol Saat Arus Balik Mudik

Pihak kepolisian bersama stakeholder terkait membagi arus balik menjadi tiga skema.