Pergi Sekolah, Siswa Dilarang Naik Angkutan Umum

Alwan Ridha RamdaniAlwan Ridha Ramdani - Rabu, 01 September 2021
Pergi Sekolah, Siswa Dilarang Naik Angkutan Umum
PTM. (Foto: Humas Kota Bandung)

MerahPutih.com - Pemerintah Kota Jakarta Barat meminta orang tua siswa tidak memperkenankan anaknya pergi ke sekolah untuk ikut pembelajaran tatap muka, tidak naik angkutan umum. Hal itu untuk memperkecil potensi penularan COVID-19.

"Anak bersinggungan dengan orang lain di angkutan umum, belum kita ketahui kondisinya," kata Kepala Seksi Pendidikan dan Tenaga Pendidikan Jakarta Barat II Masduki saat ditemui di SDN 03 Duri Kepa Jakarta Barat, Rabu (1/9).

Baca Juga:

PTM Digelar, Bus Sekolah Kembali Antar Jemput Pelajar DKI

Masduki berharap orang tua murid mengantar langsung anak-anaknya ke sekolah. Selain itu, setelah jam pembelajaran tatap muka (PTM), orang tua murid atau siswa bisa langsung menjemput anaknya di sekolah.

Dilansir Antara, Masduki mengimbau para orang tua murid tidak menunggu anaknya di lingkungan sekolah agar tidak menciptakan kerumunan. Dengan demikian, dapat membantu siswa dan orang tua murid terhindar dari paparan COVID-19.

Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi DKI Jakarta mendorong sekolah yang belum lolos asesmen persyaratan pembelajaran tatap muka (PTM) untuk melakukan evaluasi serta pembenahan. Dalam Surat Kepala Dinas Pendidikan Nomor 883 tahun 2021 menyebutkan ada 610 sekolah yang menggelar pembelajaran tatap muka terbatas di Jakarta.

PTM. (Foto: Antara)
PTM. (Foto: Antara)

Dalam pelaksanaan pembelajaran tatap muka, satuan pendidikan harus melakukan PTM dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat sesuai ketentuan perundang-undangan.

"Satuan pendidikan yang tidak melaksanakan kewajiban perlindungan kesehatan bagi warga akan dilakukan penghentian sementara kegiatan PTM terbatas campuran tahap 1," kata Sekretaris Dinas Pendidikan DKI Jakarta Agus Ramdani di Jakarta, Selasa (31/8). (Asp)

Baca Juga:

Gibran Terbitkan Aturan Bolehkan PTM hingga Pembukaan Tempat Wisata

#Breaking #PTM #Sekolah Tatap Muka #Sekolah
Bagikan
Ditulis Oleh

Asropih

Bagikan