Sepak Bola

Performa Kurang Stabil, Atep Ikhlas Didepak Persib

Eddy FloEddy Flo - Selasa, 08 Januari 2019
Performa Kurang Stabil, Atep Ikhlas Didepak Persib
Pemain Persib Bandung, Atep (Foto: Official Persib)

MerahPutih.Com - Penampilan Atep bersama Persib selama musim kompetisi Liga 1 tahun 2018 boleh dibilang kurang menggembirakan. Gelandang berusia 33 tahun ini belum menampilkan permainan terbaiknya.

Terkait kurang stabilnya performa di lapangan, Atep mengaku ikhlas jika didepak Persib. Pemilik nomor punggung 7 itu menyatakan pasrah dengan nasibnya di musim depan. Apakah masih memperkuat Persib atau tidak, Atep menunggu keputusan pelatih dan manajemen.

"Soal perpanjangan kontrak atau tidak, diserahkan kepada manajemen," ujar Atep di Sosi Universe Fitnes, Jalan Manado, Bandung, Senin (7/1).

Atep  bersama Djajang Nurjaman
, Djadjang Nurdjaman dan kapten tim Maung Bandung Atep. (ANTARA FOTO/Agus Bebeng)

Meski demikian, sebagai pemain profesional, Atep masih akan menjalani latihan bersama Persib. Lantaran kontraknya baru akan berakhir pada Februari 2019.

"Saat ini masih bertahan di Persib sampai habis kontrak sambil menjalankan program yang diberikan Pak Yaya (Pelatih Fisik Persib)," katanya.

Selama Liga 1 2018, Atep memang tak banyak mendapatkan kesempatan bermain. Dari 34 laga yang dilakoni Persib, Atep hanya dipercaya bermain sebanyak 17 pertandingan dengan total durasi 835 menit bermain.

Jumlah tersebut lebih sedikit dibandingkan pada musim 2017. Atep dipercaya bermain sebanyak 27 kali dengan total 1.650 menit.(bolaskor.com)

Baca berita menarik lainnya dalam artikel: KPU: Debat Capres-Cawapres Dibagi Dalam Enam Segmen

#Atep #Persib #Liga 1
Bagikan
Ditulis Oleh

Eddy Flo

Simple, logic, traveler wanna be, LFC and proud to be Indonesian
Bagikan