Perbatasan Tiongkok-Taiwan Dibuka Kembali Setelah 3 Tahun Tutup Foto udara sejumlah nelayan memanen tiram di sebuah area budidaya perairan di laut Sansha, wilayah Xiapu, Provinsi Fujian. (Foto: Antara)

MerahPutih.com - Jalur perairan laut yang menghubungkan Tiongkok daratan dan Pulau Taiwan resmi dibuka setelah hampir tiga tahun tutup.

Kapal penumpang rute beberapa wilayah di Provinsi Fujian, Tiongkok, menuju Kepulauan Kinmen dan Matsu di Taiwan mulai beroperasi kembali pada Sabtu.

Baca Juga:

Pemerintah Jangan Sepelekan Lonjakan Kasus COVID-19 di Tiongkok

Pengoperasian kapal feri tersebut untuk memenuhi warga kepulauan itu bertemu sanak saudaranya pada musim liburan Tahun Baru Imlek sebagaimana laporan CCTV, media penyiaran resmi pemerintah Tiongkok.

Feri Xiamen-Kinmen memulai operasi pertamanya pada Sabtu. Selanjutnya kapal tersebut akan melalukan perjalanan satu kali pergi dan pulang setiap hari.

Selain dari Xiamen, kapal penumpang dari Fuzhou, Provinsi Fujian, juga akan kembali berlayar ke Pulau Matsu pada Minggu (8/1).

Baca Juga:

[HOAKS atau FAKTA]: Kedatangan Rombongan Dokter Tiongkok Buat Suntikan Massal Vaksin

Sebelumnya juru bicara Kantor Urusan Taiwan Dewan Pemerintah Tiongkok Zhu Fenglian memastikan tidak adanya hambatan dari pihak Daratan dalam memulihkan perjalanan langsung antara Provinsi Fujian dan beberapa daerah di Kinmen dan Matsu.

Jalur tersebut ditutup sejak Februari 2020 saat pandemi COVID-19 mulai mewabah.

Rute tersebut bagian dari kebijakan "mini three link" sejak 2001 yang menghubungkan jalur perdagangan langsung, layanan pos, dan transportasi antara Kepulauan Kinmen dan Matsu dengan beberapa kota di Provinsi Fujian. (*)

Baca Juga:

Pemerintah Jangan Sepelekan Lonjakan Kasus COVID-19 di Tiongkok

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Ribuan Polisi Dikerahkan ke Gedung DPR
Indonesia
Ribuan Polisi Dikerahkan ke Gedung DPR

Ribuan personel akan mengawal 11 elemen massa yang akan menggelar demo

Pesan Damai Jokowi di Hari Paskah
Indonesia
Pesan Damai Jokowi di Hari Paskah

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan pesan Paskah 2022.

KKP Perkuat Kualitas Produksi Pasar Perikanan Dalam hingga Luar Negeri
Indonesia
KKP Perkuat Kualitas Produksi Pasar Perikanan Dalam hingga Luar Negeri

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) mengusung sejumlah strategi untuk memastikan sektor perikanan aman dari ancaman resesi global.

Penularan PMK Telah Terjadi di 21 Provinsi
Indonesia
Penularan PMK Telah Terjadi di 21 Provinsi

Jumlah ternak yang tertular mencapai 320.016 ribu dengan jumlah yang sudah sembuh mencapai 108.266 ribu ekor.

[HOAKS atau FAKTA]: BPJS Berikan Bantuan Uang Rp 100 Juta untuk Bangun Rumah
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: BPJS Berikan Bantuan Uang Rp 100 Juta untuk Bangun Rumah

Dalam pesan tersebut, terdapat link atau tautan beserta nomor HP yang bisa dihubungi.

Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Aipda Sofyan Korban Tewas Bom Bunuh Diri Astanaanyar
Indonesia
Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Aipda Sofyan Korban Tewas Bom Bunuh Diri Astanaanyar

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan penghargaan kepada korban bom bunuh diri di Polsek Astanaanyar, Aipda Sofyan.

Komisi I DPR Bocorkan Calon Panglima TNI Pilihan Jokowi
Indonesia
Komisi I DPR Bocorkan Calon Panglima TNI Pilihan Jokowi

Presiden Jokowi hanya memilih satu nama dari tiga kepala staf yang akan menjabat sebagai Panglima TNI.

Setahun Jabat Wali Kota Solo, Harta Gibran Meningkat Rp 4,1 Miliar
Indonesia
Setahun Jabat Wali Kota Solo, Harta Gibran Meningkat Rp 4,1 Miliar

Harta kekayaan Gibran tersebut meningkat sebanyak Rp 4.144.973.529 dari laporan sebelumnya saat mendaftarkan diri ke KPUD untuk pencalonan sebagai Wali Kota Surakarta.

Pemerintah Bangun Duplikasi Jembatan Pulau Balang Buat Akses ke IKN Nusantara
Indonesia
Pemerintah Bangun Duplikasi Jembatan Pulau Balang Buat Akses ke IKN Nusantara

Duplikasi jembatan yang akan dibangun Kementerian PUPR tersebut, sejajar dengan bentang pendek jembatan Pulau Balang.

Rekonstruksi Magelang Dilakukan di Jakarta
Indonesia
Rekonstruksi Magelang Dilakukan di Jakarta

78 agenda dugaan pembunuhan ini terdiri atas adegan di rumah Magelang sebanyak 16 adegan meliputi peristiwa pada 4,7 dan 8 Juli 2022.