Teknologi

Pengaruh Teknologi Terhadap Generasi Z

Muhammad RizkiansyahMuhammad Rizkiansyah - Kamis, 26 Oktober 2017
Pengaruh Teknologi Terhadap Generasi Z

Anak-anak bermain PokemonGo diluar

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Di bulan-bulan menjelang akhir tahun 2017, kita mendapati fenomena warganet yang saling berinteraksi satu sama lain, baik dengan sikap positif maupun negatif. Menurut hasil riset interaktif yang dilakukan oleh Erikson Institute pada tahun 2016, mereka menemukan keefektifan dari penggunaan teknologi pada generasi Z (orang-orang yang lahir tahun 1995-2014).

Erikson Institute merupakan sebuah lembaga yang memiliki komitmen sebagai organisasi yang membantu dalam menemukan potensi anak serta mengembangkannya sehingga mereka menjadi lebih sukses dalam kegiatannya.

Data hasil riset ini menunjukkan ada sisi positif dari pengaruh teknologi terhadap generasi Z. Menurut hasil penelitian tersebut, anak-anak generasi Z perlu dikenalkan dengan teknologi sedini mungkin.

Seperti terlihat pada grafik di bawah ini, anak-anak generasi Z yang mendapatkan pengenalan teknologi di usia dini akan memiliki kesiapan pada saat mereka masuk di pendidikan sekolah.

chart dari erikson institute tentang nilai positif perangkat teknologi digunakan oleh anak
Grafik menampilkan kesiapan anak saat masuk sekolah (kiri), dan kemampuan anak dengan bantuan teknologi (kanan)


Walaupun grafik yang diberikan oleh Erikson Institute terlihat baik, tetap saja para ahli memberikan saran-saran kepada orang tua yang memberikan akses teknologi kepada anak-anak di usia dini. Di antaranya adalah:

Peran orang tua sangat penting untuk membantu anak menggunakan teknologi dengan cara yang benar

Peran orang tua sangat penting dalam membantu anak dalam penggunaan teknologi

Mengawasi penggunaan teknologi pada anak-anak usia belia, dengan mengajari penggunaan secara baik. Salah satunya memberikan contoh kepada anaknya. Misalnya orang tua yang sering menggunakan teknologi seperti telepon pintar ataupun komputer portabel yang tidak mengenal waktu istirahat memberikan contoh buruk kepada anak. Contoh seperti itu akan tertanam kepada anak.

Hubungan anak dengan orang tua lebih penting di masa anak-anak mereka

Hubungan anak dan orang tua lebih penting dibandingkan bermain perangkat telepon pintar

Masih dari hasil penelitian tersebut, sebaiknya orang tua sebisa mungkin mendampingi anak-anaknya saat menggunakan perangkat teknologi. Apabila kegiatan itu dilakukan secara bersama antara orang tua dan anak, maka akan terdapat interaksi. Sehingga anak tidak menggunakan perangkat teknologi itu sendiri secara terus-menerus yang menyebabkan sang buah hati bersikap layaknya penderita autisme.

Atur jadwal penggunaan perangkat teknologi tersebut

Batasi penggunaan teknologi anak

Sekarang ini banyak sekali konten dari sosial media yang cenderung buruk. Misalnya, berita yang menampilkan tampilan vulgar, kekerasan fisik, maupun berita yang tidak sepenuhnya benar alias hoax. Tayangan ini tidaklah cocok untuk anak-anak generasi Z.

Jadi, sebaiknya para orang tua harus bisa mengatur kapan anak-anaknya menggunakan teknologi dan fokus terhadap kualitas konten. Hal itu bisa meningkatkan interaksi, hubungan dan pembelajaran sosial bagi anak Anda.

Keseimbangan penggunaan teknologi

Seimbangkan waktu guna teknologi dengan kelangsungan hidup anak dan diri anda sendiri

Pastikan keseimbangan waktu dan penggunaan teknologi orang tua dan anak. Sebaiknya gunakan teknologi untuk mendukung kemudahan belajar sang anak. Jangan terlalu menititikberatkan penggunaan teknologi yang nantinya akan menimbulkan kecanduan pada anak Anda.

Kelola penggunaan teknologi anda sendiri

Bermain diluar lebih menarik dibandingkan membiarkan anak anda bermain sendiri dengan telepon pintar

Anak-anak memiliki perilaku mencontoh orang dewasa di sekitar mereka. Jadi, orang tua harus bisa menjadi model yang baik untuk anak-anaknya. Tentunya, penggunaan teknologi yang kita pakai juga harus sama dengan yang mereka pakai. Sehingga anak-anak menyadari bahwa bukan hanya mereka saja yang dibatasi penggunaannya.

Dan tanyakan kepada mereka, "Apa yang akan kita lakukan saat perangkat ini kita matikan ?". Pertanyaan itu akan mendorong keinginan anak untuk bermain permainan bersama orang tuanya dengan kegiatannya yang tidak menggunakan teknologi.

***

Di tahun 2010, seorang wartawan bertanya kepada Steve Jobs (mantan CEO Apple Inc), "apakah anak anda menyukai iPad?", dan nyatanya sosok Steve Jobs tidak memberikan akses teknologi kepada anaknya sendiri. Padahal dia adalah seorang CEO atau pimpinan perusahaan Apple yang terkenal dengan perangkat mutakhirnya.

Disini orang tua bisa mencontoh bagaimana seorang Steve Jobs yang begitu luar biasa di bidang teknologi bisa mengatur anak-anaknya untuk tidak terlalu banyak mengandalkan teknologi. Kebersamaan orang tua dan anak menjadi poin penting bagi mereka.

Nah, selain berpengaruh positif, penggunaan teknologi bisa berpengaruh negatif terhadap generasi Z. Berikut beberapa contoh bagaimana teknologi berdampak negatif untuk generasi Z:

Terpengaruh dengan konten yang buruk

Sekarang ini konten buruk banyak ditampilkan di media internet. Contohnya, kata-kata kasar (badwording), perilaku menyimpang, bully, kekerasan fisik, rekayasa cerita, tampilan tidak senonoh dan lainnya. Hal itu bertujuan untuk memancing para pengguna teknologi yang sengaja ataupun tidak sengaja untuk melihatnya. Sang pengunggah hanya ingin mendapatkan keuntungan (profit) dan ketenaran, meski efek dari aksi mereka berdampak sangat buruk.

Kecanduan bermain permainan di telepon pintar

Kini semakin banyak anak-anak yang kecanduan bermain di telepon pintar. Salah satu penyebabnya adalah para orang tua yang menggunakan perangkat telepon pintarnya untuk merayu sang anak yang sedang menangis. Para orang tua itu rela memberikan telepon pintar miliknya agar perhatian sang buah hatinya teralihkan dan menjadi tenang.

Padahal, hal itu bisa berdampak pada sang anak yang tidak bisa lepas dari telepon pintar tersebut. Dengan kata lain, anak-anak di usia dini itu menjadi kecanduan telepon pintar.

Sebenarnya masih banyak lagi fenomena perilaku negatif dari pengguna teknologi khususnya pada generasi Z. Nah, yang menjadi tugas orang tua adalah mengantisipasi dan membantu anaknya agar lebih disiplin waktu dan memahami bahwa teknologi memiliki kegunaan yang positif selama digunakan secara bijak. (*)

#Teknologi #Keluarga #Millennial
Bagikan
Ditulis Oleh

Muhammad Rizkiansyah

Love u my wife ????

Berita Terkait

Tekno
Redmi Buds 8 Lite dan Mijia Smart Audio Glasses Bakal Hadir di Indonesia Bersamaan dengan Peluncuran Redmi Note 15 Series
Mijia Smart Audio Glasses mencuri perhatian dengan konsep open-ear audio
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 17 Januari 2026
Redmi Buds 8 Lite dan Mijia Smart Audio Glasses Bakal Hadir di Indonesia Bersamaan dengan Peluncuran Redmi Note 15 Series
Tekno
Tutorial Mudah Bikin Tren Photomontage Feed Sosmed Ala 'Zootopia 2' Pakai OPPO Reno 15 Series
OPPO kembali menghadirkan inovasi teknologi yang dekat dengan gaya hidup anak muda melalui fitur AI Motion Photo dan Popout di OPPO Reno 15 Series.
Wisnu Cipto - Jumat, 16 Januari 2026
Tutorial Mudah Bikin Tren Photomontage Feed Sosmed Ala 'Zootopia 2' Pakai OPPO Reno 15 Series
Fun
OPPO Reno 15 Series Usung Desain 'Dancing Aurora', Terinspirasi dari Fenomena Alam Langka
OPPO Reno 15 Series mengusung desain Dancing Aurora. Desain itu terinspirasi dari fenomena alam langka, yang dibawa ke bagian bodi.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
OPPO Reno 15 Series Usung Desain 'Dancing Aurora', Terinspirasi dari Fenomena Alam Langka
Berita Foto
Program Keluarga SIGAP Dorong Perubahan Perilaku Lewat Layanan Kesehatan Primer
Ketua Tim Bidang Penyusunan Rencana Prioritas Pemanfaatan Dana Desa, Sappe M. P. Sirait saat Program Keluarga Sigap di Jakarta, Kamis (15/1/2026).
Didik Setiawan - Kamis, 15 Januari 2026
Program Keluarga SIGAP Dorong Perubahan Perilaku Lewat Layanan Kesehatan Primer
Fun
OPPO Reno 15 Perkenalkan Fitur AI Flash Photography 2.0, Selfie Minim Cahaya Jadi Lebih Maksimal!
OPPO Reno 15 memperkenalkan fitur AI Flash Photography 2.0. Fitur itu membuat hasil foto selfie menjadi lebih estetik.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
OPPO Reno 15 Perkenalkan Fitur AI Flash Photography 2.0, Selfie Minim Cahaya Jadi Lebih Maksimal!
Fun
POCO X8 Pro Max Muncul di Sertifikasi BIS, Sudah Siap Meluncur Global?
POCO X8 Pro Max kini muncul di sertifikasi BIS. HP tersebut kemungkinan akan meluncur pada kuartal pertama 2026.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
POCO X8 Pro Max Muncul di Sertifikasi BIS, Sudah Siap Meluncur Global?
Fun
Vivo X300 Ultra Siap Masuk Indonesia, Sudah Kantongi Sertifikasi TKDN!
Vivo X300 Ultra sudah meraih sertifikasi TKDN. HP ini segera meluncur di Indonesia pada tahun ini. Berikut adalah spesifikasinya.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
Vivo X300 Ultra Siap Masuk Indonesia, Sudah Kantongi Sertifikasi TKDN!
Tekno
Simak Nih! Cara Pakai StandBy Mode iPhone iOS 17: Tips dan Kustomisasi
Aplikasi Sports Alerts dan Countdowns juga membantu pengguna memantau jadwal penting
Angga Yudha Pratama - Kamis, 15 Januari 2026
Simak Nih! Cara Pakai StandBy Mode iPhone iOS 17: Tips dan Kustomisasi
Fun
Desain Layar iPhone 18 Mulai Terungkap, Model Pro Alami Perubahan Besar
iPhone 18 dikabarkan rilis akhir 2026. Desain dan ukuran layar HP tersebut kini mulai terungkap. Lalu, model Pro juga mengalami perubahan besar.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
Desain Layar iPhone 18 Mulai Terungkap, Model Pro Alami Perubahan Besar
Fun
Apple Makin Dekat Rilis iPhone Lipat, Dikabarkan Meluncur September 2026
iPhone lipat kini sedang masuk tahap pengujian awal. HP lipat tersebut kabarnya akan meluncur September 2026.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
Apple Makin Dekat Rilis iPhone Lipat, Dikabarkan Meluncur September 2026
Bagikan