Pemprov DKI Targetkan Raih WTP 6 Kali Berturut-turut Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama Kepala BPK Perwakilan DKI Jakarta Ayub Amali. Foto: Pemprov DKI

MerahPutih.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menyerahkan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun anggaran 2022 kepada Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) di Gedung BPK DKI Jakarta, Pancoran, Jakarta Selatan, pada Senin (20/3).

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama Kepala BPK Perwakilan DKI Jakarta Ayub Amali menandatangani nota kesepakatan sebagai simbol atas Penyerahan LKPD tersebut.

Baca Juga

Ketua DPRD DKI Minta Heru Budi Benahi Kawasan Kumuh Dekat Istana

Heru menargetkan Pemprov DKI kembali mendapatkan penghargaan tertinggi dari BPK untuk keenam kalinya. Sebab, lima kali berturut-turut Pemprov meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).

"Saya bersyukur LKPD ini dapat diselesaikan tepat waktu. Ini adalah bukti komitmen kami untuk mewujudkan akuntabilitas pengelolaan keuangan dan barang. Sesuai amanat Permendagri Nomor 4 Tahun 2008 tentang Pedoman Pelaksanaan Reviu atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah, bahwa LKPD Tahun 2022 telah direviu oleh Inspektorat Provinsi DKI Jakarta," ujar Heru.

Penyerahan laporan keuangan tersebut juga sesuai dengan Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004 Pasal 56 Ayat (3), yang menyebutkan bahwa Laporan Keuangan Pemerintah Daerah disampaikan kepada BPK paling lambat 3 bulan setelah tahun anggaran berakhir.

Heru menjelaskan bahwa reviu tersebut meliputi penilaian terbatas terhadap keandalan Sistem Pengendalian Internal dan Kesesuaian dengan Standar Akuntansi Pemerintahan.

Sesuai amanat Peraturan Pemerintah Nomor 71 Tahun 2010 tentang Standar Akuntansi Pemerintahan, LKPD DKI Jakarta Tahun 2022 ini terdiri dari 7 (tujuh) Laporan yaitu: Laporan Realisasi Anggaran; Laporan Saldo Anggaran Lebih; Laporan Operasional; Laporan Perubahan Ekuitas; Neraca; Laporan Arus Kas, dan Catatan Atas Laporan Keuangan.

"Total APBD Tahun Anggaran 2022 adalah sebesar Rp 82,81 triliun, naik 2,92 triliun atau 3,66 persen persen dibandingkan total APBD Tahun Anggaran 2021 sebesar Rp 79,89 triliun. Dari APBD tersebut, realisasi penerimaan sebesar Rp 77,99 triliun atau 94,18 persen dan realisasi pengeluaran sebesar Rp 69,37 triliun atau 83,76 persen," jelas Heru.

Baca Juga

Alasan Heru Budi Tunjuk Kuncoro Wibowo Jadi Dirut TransJakarta yang Kini Terlibat Korupsi

Di samping itu, total aset Pemprov DKI Jakarta per 31 Desember 2022 adalah senilai Rp 652,86 triliun, naik sebesar Rp 108,36 triliun atau 19,90 persen dibandingkan dengan posisi per 31 Desember 2021 sebesar Rp 544,50 triliun.

"Kami berharap, BPK RI Perwakilan DKI Jakarta dapat memberikan bimbingan, saran, dan masukan serta koreksi, sehingga pengelolaan keuangan dan barang Pemprov DKI Jakarta dapat menjadi lebih baik, akuntabel, dan memperoleh opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas LKPD Tahun 2022, sebagai opini yang ke-6 (enam) berturut-turut atas LKPD kali ini," tuturnya.

Adapun upaya yang telah dilaksanakan Pemprov DKI Jakarta dalam mempersiapkan LKPD Tahun 2022 antara lain:

- Pertama, melakukan upaya rekonsiliasi secara periodik, baik rekonsiliasi pendapatan, belanja, dan aset secara berjenjang mulai tingkat wilayah di kota/kabupaten administrasi sampai dengan tingkat provinsi.

- Kedua, implementasi sistem informasi persediaan secara elektronik.

- Ketiga, penguatan Sistem Pengendalian Internal melalui pengawasan melekat Kepala Perangkat Daerah dan pendampingan oleh Inspektorat.

- Keempat, melakukan reviu Laporan Keuangan dengan pendekatan berbasis resiko (risk based review) oleh Inspektorat.

- Kelima, percepatan pelaksanaan tindak lanjut rekomendasi Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) BPK RI.

- Keenam, melakukan upaya pensertifikatan tanah bekerja sama dengan Badan Pertanahan Nasional (BPN).

- Ketujuh, melakukan upaya percepatan penagihan dan pengamanan aset fasos fasum yang bekerjasama dengan BPN, Kejaksaan, dan KPK RI.

- Kedelapan, pengembangan Sistem Informasi Pemerintahan Daerah (SIPD) dalam pengelolaan dan pelaporan keuangan daerah. (Asp)

Baca Juga

Pj Heru Klaim Sodetan Ciliwung ke BKT Kurangi Banjir Radius 200 Hektare

Penulis : Asropih Asropih
LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Warga Bandung Diminta Kurangi Produksi Sampah Saat Lebaran
Indonesia
Warga Bandung Diminta Kurangi Produksi Sampah Saat Lebaran

Dinas Lingkungan Hidup Kota Bandung mengimbau warga untuk bisa meminimalisir produksi sampah.

Tim CdM Segera Pastikan Jumlah Cabor dan Atlet yang Berangkat ke SEA Games Kamboja
Indonesia
Tim CdM Segera Pastikan Jumlah Cabor dan Atlet yang Berangkat ke SEA Games Kamboja

tim CdM SEA Games akan terus berkoordinasi dengan Kemenpora agar bisa secepatnya memastikan jumlah cabor dan atlet yang berangkat ke Kamboja.

Forum Agama G20 Menyoroti Praktik Persekusi Pada Kelompok Minoritas
Indonesia
Forum Agama G20 Menyoroti Praktik Persekusi Pada Kelompok Minoritas

Istilah minoritas jangan dipandang dari sisi kuantitas saja, melainkan perlu dilihat dari perspektif lain.

Pemanggilan Anies oleh KPK Bisa Perjelas Dugaan Kasus Formula E
Indonesia
Pemanggilan Anies oleh KPK Bisa Perjelas Dugaan Kasus Formula E

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memenuhi panggilan Komisi pemberantasan korupsi (KPK) pada Rabu (7/9) sekitar pukul 10.00 WIB.

Dugaan Korupsi di Kementerian ESDM Terkait Potongan Tukin, Negara Rugi Puluhan Miliar
Indonesia
Dugaan Korupsi di Kementerian ESDM Terkait Potongan Tukin, Negara Rugi Puluhan Miliar

"Sejauh ini berkisar sekitar puluhan miliar," ujar Ali.

Dirjen Dukcapil Kemendagri Tanggapi Dugaan Kebocoran Data Registrasi SIM Card
Indonesia
Dirjen Dukcapil Kemendagri Tanggapi Dugaan Kebocoran Data Registrasi SIM Card

Data tersebut kini diperjualbelikan di forum breached.to lewat seorang pengguna bernama Bjorka.

Ribuan Pelamar Incar 27 Kursi Direktur di Badan Otorita IKN
Indonesia
Ribuan Pelamar Incar 27 Kursi Direktur di Badan Otorita IKN

Setelah dilakukan perpanjangan pendaftaran, terdapat dua jabatan dengan hanya satu pelamar yang memenuhi syarat.

Sektor Ekonomi Kreatif Jadi Tulang Punggung Pemulihan Ekonomi
Indonesia
Sektor Ekonomi Kreatif Jadi Tulang Punggung Pemulihan Ekonomi

Di Indonesia, ekonomi kreatif memberikan kontribusi terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) nasional sebesar 6,98 persen atau sebesar Rp1.134 triliun.

Kejagung Sita Helikopter Surya Darmadi Terkait Kasus Dugaan Korupsi Rp 78 Triliun
Indonesia
Kejagung Sita Helikopter Surya Darmadi Terkait Kasus Dugaan Korupsi Rp 78 Triliun

Penyitaan dilaksanakan berdasarkan Penetapan Pengadilan Negeri atau Hubungan Industrial dan Tindak Pidana Korupsi Pekanbaru Nomor: 98/Pen.Pid.Sus-TPK/2022/PN.Pbr tanggal 18 Agustus 2022.

Diduga Jadi Calo Penerimaan Bintara, Oknum Perwira Polda Jateng Terjaring OTT
Indonesia
Diduga Jadi Calo Penerimaan Bintara, Oknum Perwira Polda Jateng Terjaring OTT

Citra korps Kepolisian kembali tercoreng akibat ulah oknumnya. Kali ini, sejumlah Polisi diduga terlibat perkara suap penerimaan calon Bintara Polri di Jawa Tengah.