Pemerintah Tetapkan Satu Harga Minyak Goreng Rp 14 Ribu Per Liter Minyak goreng kemasan. (Foto: Humas Kota Bandung)

MerahPutih.com - Pemerintah akhirnya menetapkan harga minyak goreng di pasar Rp 14 ribu per liter di seluruh Indonesia. Saat ini, harga minyak goreng masih tinggi walapun pemerintah sudah menggelar operasi pasar.

"Di mulai pada hari Rabu tanggal 19 Januari 2022 pukul 00.00 WIB di seluruh Indonesia. Namun khusus untuk pasar tradisional diberikan waktu penyesuaian selambat-lambatnya 1 minggu dari tanggal pemberlakuan," kata Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Selasa (18/1).

Baca Juga:

Pemprov DKI Gelar Operasi Pasar Minyak Goreng di Jakbar dan Jakut

Ia menegaskan, pemerintah memutuskan untuk meningkatkan upaya menutup selisih harga minyak goreng demi memenuhi kebutuhan rumah tangga, industri mikro, dan industri kecil.

"Diputuskan bahwa untuk selisih harga minyak goreng akan diberikan dukungan pendanaan dari Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) sebesar Rp7,6 triliun," ujarnya.

Airlangga mengatakan, kebijakan tersebut didasarkan atas hasil evaluasi yang mempertimbangkan ketersediaan dan keterjangkauan harga minyak goreng bagi masyarakat.

Upaya menutup selisih harga tersebut tidak hanya diberikan untuk minyak goreng kemasan 1 liter, tetapi juga diberikan untuk minyak goreng dalam kemasan 2 liter, 5 liter, dan 25 liter.

Minyak Goreng. (Foto: MP/ Dicke Prasetia)
Minyak Goreng. (Foto: MP/ Dicke Prasetia)

Minyak goreng kemasan dengan harga khusus tersebut akan disediakan sebanyak 250 juta liter per bulan selama jangka waktu 6 bulan. Pemerintah juga akan terus melakukan monitoring dan evaluasi secara rutin, minimal 1 bulan sekali, terkait dengan implementasi kebijakan ini.

Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi menyampaikan, secara umum, inflasi volatile food sepanjang 2021 relatif rendah disebabkan oleh beberapa hal, yaitu sisi permintaan belum sepenuhnya pulih dan pasokan pangan selama 2021 cukup dan tidak terganggu.

Sepanjang 2021, inflasi volatile food berada pada angka 3,20 persen. Lebih rendah dibandingkan pada 2020 yakni 3,62 persen, kemudian pada 2019 yang angkanya sebesar 4,30 persen, dan pada 2018 sebesar 3,39 persen. (Asp)

Baca Juga:

Operasi Pasar 3.000 Liter Minyak Goreng Digelar di Ciracas Jaktim

Penulis : Asropih Asropih
LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Ini Komponen THR yang Didapat ASN dan Pensiunan saat Lebaran 2023
Indonesia
Ini Komponen THR yang Didapat ASN dan Pensiunan saat Lebaran 2023

Kabar gembira bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Pensiunan ASN, di mana mereka akan mulai menerima Tunjangan Hari Raya (THR) 10 hari sebelum hari raya Idulfitri atau tepatnya 4 April 2023.

5 Obat Sirop Lampaui Batas Aman Etilen Glikol
Indonesia
5 Obat Sirop Lampaui Batas Aman Etilen Glikol

"Hasil sampling dan pengujian terhadap 39 bets dari 26 sirup obat sampai dengan 19 Oktober 2022, menunjukkan adanya kandungan cemaran EG yang melebihi ambang batas aman pada 5 (lima) produk," tulis BPOM dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Kamis (20/10).

Sindir Djarot PDIP, Wasekjen NasDem Singgung Kasus Korupsi Juliari
Indonesia
Sindir Djarot PDIP, Wasekjen NasDem Singgung Kasus Korupsi Juliari

“Kami berpesan uruslah partai sendiri. Ingat kasus Mensos Juliari Batubara? Kami belum pernah direshuffle karena OTT. Hal-hal yang seperti itu lebih baik, jadi bahan renungan,“ kata Hermawi

Berbagai Langkah Pemerintah Atasi Tingginya Inflasi di Daerah
Indonesia
Berbagai Langkah Pemerintah Atasi Tingginya Inflasi di Daerah

pemerintah akan memanfaatkan platform perdagangan digital dan memberikan subsidi ongkos angkut untuk memperlancar distribusi rantai pasok.

DPRD DKI Kritisi Kebijakan Baru Heru Budi Soal Pembatasan Usia PJLP
Indonesia
DPRD DKI Kritisi Kebijakan Baru Heru Budi Soal Pembatasan Usia PJLP

Ketua Komisi A DPRD DKI, Mujiyono menilai, dasar penambahan kebijakan tersebut yang dilakukan tanpa adanya sosialisasi tentunya akan menimbulkan keresahan dan keberatan dari pegawai PJLP. Mujiyono pun menilai dengan adanya batasan usia, PJLP yang usianya 56 tahun akan kesulitan untuk mencari pekerjaan di tempat lain.

Tiongkok Batalkan Kerja Sama Amerika Serikat
Indonesia
Tiongkok Batalkan Kerja Sama Amerika Serikat

Tiongkok mengumumkan delapan tindakan balasan terhadap Amerika Serikat sebagai respons atas kunjungan Ketua DPR AS Nancy Pelosi ke Taiwan baru-baru ini.

Kemenkes Dorong RSUD Provinsi Mampu Lakukan Bedah Jantung Terbuka
Indonesia
Kemenkes Dorong RSUD Provinsi Mampu Lakukan Bedah Jantung Terbuka

Kementerian Kesehatan mendorong seluruh rumah sakit umum daerah di 34 provinsi di Indonesia bisa menjadi rumah sakit strata utama yang mampu melakukan operasi bedah jantung terbuka.

Shell Dukung Implementasi Standar Emisi Euro 4 di Indonesia
Indonesia
Shell Dukung Implementasi Standar Emisi Euro 4 di Indonesia

Tingginya angka kendaraan bermotor ini secara langsung turut meningkatkan jumlah konsumsi bahan bakar sehingga kadar gas buang (emisi) yang dihasilkan juga semakin tinggi.

PAM Jaya Gandeng Polda Metro untuk Mengamankan Pelayanan Operasional
Indonesia
PAM Jaya Gandeng Polda Metro untuk Mengamankan Pelayanan Operasional

Yandri menambahkan, Pamobvit akan melakukan perlindungan terhadap aset-aset vital milik PAM Jaya, serta melakukan perlindungan kepada personel yang melakukan kegiatan di lapangan, serta menertibkan pencurian air.

Jokowi Hadiri Kumpul Relawan Nusantara Bersatu di GBK
Indonesia
Jokowi Hadiri Kumpul Relawan Nusantara Bersatu di GBK

Kedatangan orang nomor satu di Indonesia tersebut disambut langsung oleh Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono.