Merahputih.com - Kasus harian virus corona bertambah 40.427 pada Senin (12/7). Dengan tambahan tersebut, secara keseluruhan kasus positif COVID-19 mencapai 2.567.630 sejak pandemi melanda Indonesia.
Sementara itu, pasien sembuh pada hari ini sebanyak 34.754. Total 2.119.478 orang telah sembuh dari COVID-19. Kasus kematian pada hari ini tercatat 891 orang. Secara keseluruhan, sebanyak 67.355 orang meninggal terkait COVID-19.
Baca Juga
Ini Rincian Klaim RS Untuk Perawatan COVID-19 Yang Telah Dibayarkan Pemerintah
Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengatakan, dengan adanya penambahan tempat tidur dan rumah sakit (RS) untuk penanganan COVID-19, maka tenaga dokter dan perawat harus ditambah.
Dibutuhkan paling tidak 20 ribu orang perawat dan 3 ribu dokter. “Kita menyadari beberapa perawat dan dokter ada yang terkena COVID-19 ini dan harus isolasi mandiri,” kata Budi.

Pihaknya telah mengidentifikasi kebutuhan tenaga dokter dan perawat dengan adanya penambahan tempat tidur dan RS baru. Ada kebutuhan antara 16 ribu hingga 20 ribu perawat.
“Kita sudah mempersiapkan dan mengidentifikasikan tenaga-tenaga perawat yang sudah lulus sekolahnya, juga sudah lulus uji kompetensinya dan yang masih di tingkat akhir,” ujar Budi Gunadi Sadikin.
Baca Juga
Penularan COVID-19 Makin Tinggi, IDI Minta Warga Beribadah di Rumah
Untuk kebutuhan tenaga dokter, Budi mengungkapkan diperlukan sekitar 3 ribu dokter yang harus dipenuhi dengan adanya penambahan kasus COVID-19.
“Jadi kita sudah mempersiapkan dokter-dokter tersebut yang baru lulus internship untuk segera masuk,” terang Budi Gunadi Sadikin. (Knu)