Pesona Indonesia

Pantai Anyer dan Carita Kini Kembali Dibanjiri Wisatawan

Eddy FloEddy Flo - Jumat, 07 Juni 2019
  Pantai Anyer dan Carita Kini Kembali Dibanjiri Wisatawan
Pantai Anyer. (Foto: instagram.com/lalita_cottage)

MerahPutih.Com - Selepas tsunami beberapa waktu lalu, sejumlah pantai di kawasan wisata Banten tampak sepi. Para wisatawan masih trauma dengan amuk ombak yang menelan korban jiwa serta harta pada penghujung 2018 silam. Namun kini, perlahan tapi pasti, geliat wisata di beberapa garis pantai kembali terlihat, khususnya di Pantai Anyer.

Bertepatan dengan libur Lebaran 2019, wisatawan kembali ramai menyambangi Pantai Anyer, Cinangka dan Carita.

"Alhamdulillah sekarang mulai ramai kembali. Kemarin-kemarin masih sepi sejak terjadinya tsunami itu," kata Hikmatullah salah seorang warga Cinangka, di Anyer Kabupaten Serang, Kamis (6/6).

Ia mengatakan, jika dibandingkan dengan hari biasanya, kunjungan wisatawan di Anyer pasca lebaran sangat jauh berbeda. Pada hari biasanya, termasuk akhir pekan, kunjungan wisatawan ke Anyer dan sekitarnya pasca tsunami belum begitu ramai.

"Hari ini Alhamdulillah sudah mulai kelihatan, meskipun berbeda jika dibandingkan lebaran tahun-tahun sebelumnya sebelum terjadinya tsunami," kata Hikmatullah.

Menurutnya, dengan banyaknya kunjungan wisatawan tersebut, memberikan dampak positif bagi kehidupan warga sekitarnya yang menggantungkan hidup dari kunjungan wisatawan.

"Warga di sini alhamdulillah bisa berjualan lagi, memang sebagian mata pencaharian warga di sini dari pariwisata," katanya.

Pantai Carita

Pantai Carita. (Foto: instagram.com/gnsska)

Sementara itu, Kabid Humas Polda Banten AKBP Edy Sumardi mengatakan, pada musim libur lebaran pada H+1 Kamis (06/06) sejumlah titik tempat pariwisata telah di banjiri oleh wisatawan.

Baik itu wisatawan lokal maupun yang datang dari sejumlah daerah di luar Banten dan wisata Anyer merupakan destinasi wisata yang masih menjadi favorit masyarakat untuk berlibur.

Menurutnya, dalam melaksanakan Operasi Ketupat Kalimaya 2019, kepolisian tidak hanya mengamankan jalur mudik dan arus balik, namun pelayanan akan terus dilaksanakan hingga are wisata termasuk wilayah Anyer.

"Kita sapa masyarakat di lokasi wisata. Ini merupakan langkah untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat. Tentunya kehadiran Polisi dapat memberikan rasa amam," kata AKBP Edy Sumardi di sela-sela pengecekan kondisi keamanan di sejumlah tempat wisata di Pantai Anyer dan sekitarnya.

"Polisi akan terus intens memberikan pelayanan. Apalagi tahun ini berbarengan dengan tahun politik, masyarakat juga harus mampu ikut andil dalam menciptakan situasi Kamtibmas. Jika ada hal-hal yang perlu dilaporkan maka segera laporkan kepada pihak Kepolisian," kata Edy sebagaimana dilansir Antara.

BACA JUGA: Waspadai Potensi Cuaca Buruk Selama Arus Balik Lebaran

Maknai Lebaran, Menteri Susi Berusaha Tingkatkan Kualitas Pengelolaan Laut

Sebelumnya Ketua Umum PHRI Banten Ahmad Sari Alam mengatakan, momentum libur lebaran 1440 H diharapkan menjadi kesempatan untuk membangkitkan kembali pariwisata pantai di Banten pasca terjadinya tsunami.

"Libur lebaran mudah-mudahan menjadi momentum kebangkitan pariwisata Anyer dan sekitarnya. Meskipun, kemungkinan baru sekitar 50 persen pulih pada lebaran ini, tapi alhamdulillah, bertahap saja," tutup Sari Alam.(*)

#Pantai Anyer Banten #Pantai Carita #Libur Lebaran #Lebaran 2019
Bagikan
Ditulis Oleh

Eddy Flo

Simple, logic, traveler wanna be, LFC and proud to be Indonesian
Bagikan