Olahraga Menjadi Menyenangkan Bersama Anjing Kesayangan

Reziana Oktaviani NasutionReziana Oktaviani Nasution - Minggu, 09 April 2017
Olahraga Menjadi Menyenangkan Bersama Anjing Kesayangan
Lari pagi bersama anjing (Foto: Forosocialamericas.org)

Olahraga memang penting untuk kesehatan. Namun karena kebanyakan kegiatan olahraga itu membosankan dan membutuhkan komitmen, orang-orang jadi malas untuk melakukannya. Eits, jangan salah. Ada juga lho kegiatan-kegiatan yang membuat olahraga Anda menjadi menyenangkan. Salah satunya adalah olahraga bersama anjing Anda. Dengan begitu, bukan Anda saja yang berolahraga, melainkan juga teman setia Anda yang lucu pun bisa ikut menjadi sehat. Yuk intip kegiatan-kegiatan olahraga apa saja yang bisa Anda lakukan bersama anjing Anda.

1. Lari pagi

item.rakuten.co.jp

Nah, lari pagi yang biasanya hanya melelahkan ini dapat berubah menjadi lari pagi yang seru dan menyehatkan kalau dilakukan bersama anjing Anda. Selain anjing Anda ikut berolahraga, Anda pun bisa dapat kenalan baru dari orang-orang sekitar yang sedang berolahraga yang ternyata juga pecinta anjing.

2. Berenang

jenniferprasaja.esy.es
jenniferprasaja.esy.es

Kalau ada teman, memang semuanya menjadi lebih menyenangkan. Terlebih lagi jika teman berolahraga Anda sangat menggemaskan dan energik. Berenang bersama anjing dapat membuat Anda menjadi lebih aktif terutama jika Anda mengajaknya bermain games di kolam renang. Selain itu, Anda juga bisa melatih anjing Anda untuk menyelamatkan orang yang tenggelam.

3. Menangkap bola

AnjingLovers.com
AnjingLovers.com

Aktivitas menangkap bola memang terlihat simpel, namun manfaatnya tidak sesederhana yang kita duga lho. Meskipun terkadang dalam permainan ini anjing yang lebih aktif, namun jika Anda niatkan untuk berolahraga, maka permainan ini bisa menjadi kegiatan yang cocok untuk latihan kardio yang bermanfaat untuk kesehatan jantung Anda.

4. Lompat tali

Pixabay
Pixabay.com

Kegiatan satu ini juga tidak kalah seru jika dilakukan bersama hewan kesayangan Anda. Anda dapat mengajarkan anjing Anda untuk lompat tali bersama dan lihat lucunya usaha-usaha anjing Anda yang gagal melompat.

Lihat kan? Olahraga tidak harus melulu membosankan. Jika Anda ajak anjing menggemaskan Anda berolahraga bersama, kegiatan yang menguras energi tersebut pun akan menjadi mengasyikkan dan tidak terasa melelahkan.

Selain artikel ini Anda juga bisa baca 5 Tips Tetap Tampil Cantik Dan Segar Di Saat Lembur

Bagikan
Ditulis Oleh

Reziana Oktaviani Nasution

Do the best and pray :)
Bagikan