Novel Baru Dan Brown, 'Origin', Lagi-Lagi Sarat Misteri dan Kode

Rina GarminaRina Garmina - Minggu, 17 September 2017
Novel Baru Dan Brown, 'Origin', Lagi-Lagi Sarat Misteri dan Kode
Dan Brown. (Foto: Dan Brown)

MISTERI. Kode. Keduanya identik dengan novel karya Dan Brown. Pada Oktober mendatang, penulis 'The Da Vinci Code' ini akan kembali menelurkan novel baru berjudul 'Origin'. Gaya yang sama masih mewarnai buku terbaru Brown. Yakni sarat kode, ilmiah, religi, sejarah, seni dan arsitektur.

Ahli simbologi dari Harvard, Robert Langdon, kembali menjadi karakter tokoh dalam 'Origin'. Tokoh yang sama seperti pada novel-novel Brown sebelumnya, yaitu 'The Da Vinci Code', 'Angels and Demons', 'The Lost Symbol', dan 'Inferno'.

'Origin' membawa Langdon ke persimpangan berbahaya dari dua pertanyaan yang paling sering ditanyakan manusia. "Bumi bergetar akan menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut," ujar perwakilan dari penerbit novel 'Origin', Doubleday.

Kode

Dalam hati kecil Anda, pernahkah terpikir mengapa Dan Brown gemar menulis novel misteri yang sarat kode? Jika ya, inilah jawabannya. Ketika masih kecil, pria berusia 53 tahun ini sering menerima kado dalam bentuk kode dari orangtuanya. Akibatnya, ia harus bekerja keras menemukan kado berbekal kode-kode ciptaan ayah ibunya, Richard G Brown dan Constance Brown.

Berawal dari pengalaman masa kecilnya itulah lulusan jurusan matematika di Phillips Exter Academy dan Amherst Collage itu mencintai sistem kode.

Laris

Novel-novel karya Brown selalu diminati penggemarnya, terutama yang diangkat ke layar lebar. 'The Da Vinci Code', salah satu karyanya yang populer, terjual 4,5 juta eksemplar. Selain sukses dengan penjualan novelnya, tenaga pendidik di sekolah Spanyol Beverly Hills ini juga pernah mendapatkan penghargaan untuk Keunggulan dalam Ilmu Pengetahuan dan Pengajaran Matematika dari Presiden George W Bush.

Penasaran ingin tahu kode yang dihadirkan Dan Brown pada novel 'Origin'? Nantikan peluncuran novelnya Oktober mendatang. (*/berbagai sumber)

Baca juga artikel Ternyata Penemu Bunga Rafflesia Arnoldii Bukan Thomas Stamford Raffles, Tapi….

#Dan Brown #Novel Origin #Penulis Novel #Novelis
Bagikan
Ditulis Oleh

Rina Garmina

Cooking Mama :)
Bagikan