K-Pop

Nama dan Arti Unik di Balik 5 Lightstik Grup Idola Korea

Dwi AstariniDwi Astarini - Jumat, 07 Agustus 2020
Nama dan Arti Unik di Balik 5 Lightstik Grup Idola Korea
Beberapa lightstick kpop ternyata memiliki nama dan arti yang unik. (pinterest.com)

SETIAP grup idola K-pop memiliki desain dan nama untuk lighstick mereka sendiri. Beberapa grup idola menamai lightstick dengan arti yang unik di baliknya. Lightstick merupakan lampu yang di desain sesuai dengan nama atau ciri khas dari grup idola tersebut.

Lightstick atau dalam bahasa Koreanya 'eungwonbong' merupakan merchanidse resmi yang dikeluarkan agensi yang menaungi grup tersebut. Para k-popers setidaknya memiliki satu lightstick dari grup yang paling digemari.

BACA JUGA:

Jeongyeon TWICE akan Duduk Saat Tampil di Konser 'Twice: World in A Day'

Tongkat menyala ini biasanya digunakan saat konser. Para penggemar membawa '-bong' mereka untuk meramaikan lagu-lagu yang dibawakan di konser. Mereka akan menggoyangkan lightstick sambil mengubah lampu yang ada. Saat ini, warna lampu telah diatur pihak agensi melalui aplikasi yang terdapat di ponsel pintar.

Karena didesain khusus buat para idol group tertentu, tiap lighstick punya nama dan arti yang unik. Berikut 5 lightstick unik, seperti dilansir Koreaboo.com.


1. Stray Kids - Nachimbong

lightstick stray kids
Lightstick straykids bernama 'nachimbong' yang artinya kompas. (Foto: twitter.com_Stray_Kids)

Grup idola pria asuhan JYP Entertainment ini memiliki nama lightstick yang cukup unik, nachimbong. Kata 'Nachim' berasal dari 'nachimban yang artinya kompas dalam bahasa Korea. Kemudian, kata itu ditambahi 'bong' dari 'eungwonbong'.

Bentuk dari lightstick ini sendiri memang seperti kompas tanpa arah. Pada bagian merah terdapat tagline yang biasa digunakan untuk STAY (panggilan penggemar stray kids) 'You Make Stray Kids Stay'.

2. NCT

lightstick NCT
Lightstick NCT memiliki bentuk kubus dengan tulisan 'NCT' bernama 'meumwonbong'. (Foto: pinterest.com)

Kamu para penggemar K-pop mungkin sudah sering mendengar lightstick NCT sering dibuat lelucon dapat menampung kue nastar. Tidak mengherankan sih. Lightstick ini berbentuk kotak bewarna hijau dengan tulisan 'NCT' di setiap sisinya.

Nama lightsticj ini ialah 'meumwonbong' yang diambil dari kata 'eungwonbong'. Jika biasanya lightstick berbentuk bulat karena, milik NCT justru berbentuk kotak.

3. Red Velvet

lightstick red velvet
Terlihat seperti mandu, lighstick Red Velvet bernama 'Kimmanbong'. (Foto: pinterest.com_Hi LYP)

Red Velvet memiliki lightstick dengan nama 'Kimmanbong'. Nama tersebut diambil dari makanan Korea, yaitu kimchi mandu atau pangsit kimchi. Menurut para ReVeluv (panggilan penggemar Red Velvet), lightstick tersebut terlihat seperti mandu.

Oleh karena itu, lightstick tersebut akhirnya dipanggil 'Kimmanbong'. Bahkan kadang anggota Red Velvet memanggilnya 'Kim Man Bong-ssi' karena nama lightstick mereka mirip dengan nama orang.

4. MAMAMOO

lightstick mamamoo
Bentuknya kayak lobak. (foto: V live)

Lightstick milik MAMAMOO terlihat unik dengan bentuk lobak. Nama dari ls ini pun 'Moobong' yang diambil dari panggilan penggemar mereka 'MooMoos'. Sebenarnya 'Moo' juga merupakan bahasa Korea yang artinya lobak. Karena itu, ls mereka berbentuk lobak dengan warna putih dan hijau.

5. BLACKPINK

lightstick blackpink
BLACKPINK 'Bbyongbong' sesuai dengan namanya karena seperti palu mainan. (pinterest.com)

Jangan heran dengan lightstick unik milik grup idola YG entertainment. Agensi satu ini memang dikenal dengan bentuk lightstick yang berbeda dari yang lain. Dulu milik BIGBANG berbentuk mahkota dan iKON berbentuk seperti pemukul bisbol. Kali ini giliran BLACKPINK yang berbentuk seperti palu mainan dengan bentuk hati sebagai pemukulnya.

'Bbyongbong' terdengar lucu dan imut. Sebenarnya 'bbyong' yang digunakan merupakan kata yang digunakan untuk meniru suara ketika palu mainan diketuk seperti 'pop'. Lucu.(may)

#K-Pop
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.
Bagikan