Mulai Besok, Lalu Lintas di Jalan Protokol Jakarta Kembali Normal Anggota Polisi mengalihkan laju kendaraan bermotor berjaga di kawasan Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Rabu (6/9/2023). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/YU

MerahPutih.com -Kabar baik datang untuk pengendara yang kerap melintas di jalanan protokol ibu kota Jakarta.

Pasalnya, selesainya perhelatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN Ke-43, Polisi memastikan tidak ada rekayasa lalu lintas lagi di wilayah Jakarta, Jumat (8/9) esok.

Baca Juga:

ASEAN Desak Dialog Damai Tanggapi Uji Coba Rudal Balistik Korut

"Iya sudah selesai. Nggak ada rekayasa, normal pengaturan biasa," kata Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman kepada awak media di Jakarta, Kamis (7/9).

Latif mengatakan, lalu lintas di Jakarta besok akan berjalan normal seperti biasanya.

Hanya saja, akan ada sedikit pengaturan lalu lintas mengikuti pergerakan delegasi menuju bandara Internasional Soekarno-Hatta.

"Kami nanti tinggal mengantar kepulangan mereka dari akomodasi ke bandara saja," ujarnya.

Baca Juga:

Pj Heru Minta Maaf KTT ASEAN Bikin Macet

Sebagai informasi, selama pelaksanaan KTT ASEAN ke-43 pihak kepolisian memberlakukan rekayasa lalu lintas berupa pengalihan arus.

Total ada tiga ruas jalan di Jakarta yang diberlakukan pengalihan, diantaranya:

1. Sepanjang Jalan MH Thamrin-Jalan Jenderal Sudirman (Bundaran Patung Kuda sampai Bundaran Senayan)2. Sepanjang Jalan HR Rasuna Said dari TL Cokro sampai TL Kuningan3. Sepanjang Jalan Gatot Subroto (TL Kuningan sampai TL Slipi) Sepanjang Jalan Imam Bonjol sampai Bundaran Hotel Indonesia.

Rekayasa lalu lintas dilakukan dua sesi. Pada sesi pagi hari, rekayasa dilakukan pada pukul 08.00 WIB sampai dengan 10.00 WIB. Sementara itu, sesi sore dilakukan pada pukul 16.00 WIB hingga 18.00 WIB. (Knu)

Baca Juga:

KRI dan Pesawat Tempur Tetap Disiagakan Sampai Seluruh Delegasi KTT ASEAN Pulang

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
52 Caleg DPR Mantan Narapidana di Pemilu 2024
Indonesia
52 Caleg DPR Mantan Narapidana di Pemilu 2024

Mantan narapidana berhak mengikuti Pemilu serentak 2024 berdasarkan Peraturan KPU Nomor 10 Tahun 2023.

Ridwal Kamil Tambah Lahan TPA Sarimukti Tangani Krisis Sampah di Bandung
Indonesia
Ridwal Kamil Tambah Lahan TPA Sarimukti Tangani Krisis Sampah di Bandung

Ia berharap dengan perluasan lahan TPA Sarimukti persoalan sampah di wilayah Bandung Barat segera terselesaikan.

Ditanya Solusi Atasi Polusi Jakarta, Pj Heru: Tanam Pohon Tiap Minggu
Indonesia
Ditanya Solusi Atasi Polusi Jakarta, Pj Heru: Tanam Pohon Tiap Minggu

"Kayak kami nih, tiap minggu nanam pohon, diusahakan RTH nya bertambah, itu jangka menengah," kata Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, Kamis (22/6).

NOC Indonesia akan Gelar NOC Award Picu Motivasi Insan Olahraga
Indonesia
NOC Indonesia akan Gelar NOC Award Picu Motivasi Insan Olahraga

Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia) bakal menggelar rapat anggota tahunan di Hotel Fairmont, Jakarta, pada Senin (6/3). Keesokan harinya, NOC Indonesia juga akan melaksanakan Kongres Luar Biasa (KLB) di tempat yang sama.

5 Terdakwa Kasus Ekspor Bahan Baku Minyak Goreng Divonis Ringan
Indonesia
5 Terdakwa Kasus Ekspor Bahan Baku Minyak Goreng Divonis Ringan

Indrasari Wisnu Wardhana divonis tiga tahun dan denda Rp 100 juta subsider 2 bulan kurungan.

Tarif Tol di Makassar Naik Sampai Rp 1.500
Indonesia
Tarif Tol di Makassar Naik Sampai Rp 1.500

Penyesuaian tarif ini dilakukan sebagai bentuk pengembalian dan kesinambungan investasi, kegiatan operasional dan pemeliharaan, serta peningkatan pelayanan jalan tol.

Pemerintah Siapkan Sejumlah Kebijakan Mitigasi Potensi Krisis Ekonomi Global
Indonesia
Pemerintah Siapkan Sejumlah Kebijakan Mitigasi Potensi Krisis Ekonomi Global

Pemerintah telah menyiapkan sejumlah kebijakan utama dalam memitigasi berbagai risiko potensi krisis ekonomi global, di mana Bank Dunia memprediksikan perekonomian global hanya akan bertumbuh 1,7 persen pada tahun 2023.

Korban Meninggal akibat Kebakaran Depo Pertamina Plumpang Jadi 23 Jiwa
Indonesia
Korban Meninggal akibat Kebakaran Depo Pertamina Plumpang Jadi 23 Jiwa

Korban meninggal akibat kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Koja, Jakarta Utara terus bertambah.

Polisi Bekuk 2 Perempuan Pelaku Copet di Solo Car Free Day
Indonesia
Polisi Bekuk 2 Perempuan Pelaku Copet di Solo Car Free Day

Polresta Surakarta, Jawa Temgah, mengamankan dua orang pelaku copet saat melakukan aksinya di area di Car Free Day (CFD) Jalan Slamet Riyadi, Minggu (19/3). Kedua pelaku berinisial N alias Bu Unyil (52) warga Kabupaten Grobogan, Jateng dan E (37) Warga Kota Tangerang, Banten.

Jaksa Agung Instruksikan Jajarannya Hati-Hati Tangani Aduan Korupsi Jelang Pemilu 2024
Indonesia
Jaksa Agung Instruksikan Jajarannya Hati-Hati Tangani Aduan Korupsi Jelang Pemilu 2024

ST Burhanuddin meminta jaksa berhati-hati menerima dan menangani laporan dugaan korupsi.