Motor Chopper Jokowi Vs Kuda Prabowo di Mata Pemilih Milenial, Menang Mana?

Wisnu CiptoWisnu Cipto - Jumat, 20 April 2018
Motor Chopper Jokowi Vs Kuda Prabowo di Mata Pemilih Milenial, Menang Mana?
Presiden Joko Widodo mengendarai motor Chopper Royal Enfield 350 cc saat kunjungan kerja di Pasir Suren, Sukabumi, Jawa Barat, Minggu (8/4). ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari

GAHAR dan gagah. Itu kesan mereka yang menyaksikan Presiden Joko Widodo melaju di atas tunggangannya, motor modifikasi gaya chopperland bersilinder besar 350 CC. Saat itu, Kepala Negara memimpin puluhan biker mengaspal saat blusukan menyusuri pantai Sukabumi Jawa Barat bak rombongan anak motor di film-film Hollywood.

Aksesoris Jokowi saat berpacu di atas kuda besi itu pun bukan sembarang. Penuh simbol dan makna, orang nomor satu itu mengenakan jaket blue jeans dengan ornamen kepulauan Nusantara di dada dan lengan jaket bertulisan besar Indonesia. Apalagi ditambah sepatu Vans edisi Metallica yang dikenakannya, khas gaya anak muda milenial zaman sekarang.

Wajar jika aksi Jokowi ini ditengarai sebagai pernyataan perang terbuka kepada para calon pesaingnya di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019. Dosen Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Solo Edy Purwo Saputro blak-blakan menilai Jokowi sebagai petahana terus bermanuver menyasar semua kalangan sambil menunggu siapa lawan tandingnya.

Presiden Jokowi. Foto: Setpres Bey Macmudin

Jokowi Lebih Jeli

Jokowi dinilai cukup jeli menyasar generasi milenial yang secara statistik akan menjadi pemilih pemula lewat aksi touring pendek kemarin dengan motor chopper kesayangannya. Komunitas pecinta motor yang notabene juga melibatkan generasi now di era milenial merupakan pasar pemilih yang belum tergarap.

Artinya, kata Edy, ketika yang lain masih berkutat mencari dukungan parpol dan suara, Jokowi langsung beraksi turun ke jalan dan menyasar semua calon pemilih pemula. "Keberhasilan dalam meraih simpati pemilih pemula diyakini akan signifikan mendulang suara di pilpres," tutur dia, dikutip dalam opininya di Neraca, baru-baru ini.

Bahkan, Pengamat politik Universitas Al-Azhar Indonesia (UAI) Ujang Komarudin menekankan pemilih milenial bakal menjadi kunci kemenangan Pilpres mendatang. Untuk Pilpres 2019, 30-34 persen suara adalah para pemilih muda merujuk hasil survei. Artinya, kata dia, Jokowi telah memetakan suara kaum milenial ini harus digarap serius.

"Kenapa sekarang Pak jokowi menonton bioskop film Dilan, kenapa memakai motor Chopper bahkan baju mirip Dilan, nonton konser dan sebagainya," kata Ujang, saat dihubungi MerahPutih.com, Jumat (20/4).

Presiden Jokowi. Foto: Setpres Bey Macmudin

Ujang juga melihat publik membandingkan hobi motor Chopper Jokowi dengan penantangnya utama dulu di Pilpres 2014 dan kemungkinan besar bakal maju lagi tahun depan, Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto. Eks Danjen Kopassus itu memang memiliki hobi berkuda. Bahkan, Prabowo sempat mengajak Jokowi berkuda saat datang berkunjung ke kediamannya, Hambalang, Jawa Barat beberapa waktu lalu.

Terkait kedua hobi mereka itu, Ujang mengakui Jokowi jauh lebih unggul di mata generasi milenial ketimbang Prabowo. Menurut dia, Jokowi sudah memetakan mayoritas generasi milenial suka dengan motor modifikasi. Sebaliknya, hanya segelintir kaum milenial yang suka hobi berkuda. "Tentu yang efektif Pak Jokowi karena langsung menusuk anak anak muda yang memang hobinya di situ," tegas dia.

Kuda Hobi Mahal

Menurut Ujang, wajar Prabowo bentuk sosialasi kampanye dengan menunggang kuda karena latar belakangnya sebagai jenderal untuk memberi kesan seorang Kesatria di mata para pemilih. Namun, lanjut dia, sayangnya kampanye hobi berkuda kurang mengena untuk menggarap kaum milineal. "Kurang kena. Harus lebih kreatif lagi. Tim Prabowo harus cari ide-ide kreatif untuk menggarap pemilih muda," tandas dia.

Aksi Ketum Gerindra Prabowo Subianto di atas kuda kesayangannya. Foto: Antara

Hobi berkuda memang tergolong butuh biaya mahal dan kerap dianggap ciri kalangan elite atau bangsawan. Untuk diketahui, Prabowo memiliki kuda kesayangan yang selalu ditungganginya dalam acara-acara resmi Partai Gerindra ataupun agenda lainnya bernama Principile. Harga kuda yang diimpor langsung dari Portugal itu mencapai Rp3 miliar.

Belum lagi koleksi kuda lain Prabowo yang berada di Nusantara Polo Club yang luasnya kurang lebih 5 hektare ini memang milik sang mantan jenderal. Terdapat 2 kandang kuda di kawasan ini. Di bagian bawah ada 70 kuda, dan di kandang dekat lapangan ada 64 kuda.

Sebagai pembanding, Jokowi membeli motor Royal Enfield Bullet 350 cc modifikasi bergaya Chopper itu Rp 140 juta. Pihak istana pun sudah memastikan motor warna emas yang dibeli sejak Januari lalu itu tidak menggunakan uang negara. Bahkan, Kepala Negara sukses menawar Rp10 juta lebih murah dari harga yang dibandrol, dengan membayar uang muka 50 persen terlebih dahulu.

Mantan Wali Kota Solo itu jatuh hati pada motor Chopper hasil modifikasi Bengkel Elders Garage ini saat peringatan Hari Sumpah Pemuda sejak Oktober 2017 silam. Bengkel Elders Garage sendiri berlokasi di Jalan Lebak Bulus Raya no. 58 Jakarta Selatan. (Pon)

#Jokowi #Prabowo Subianto #Pilpres 2019
Bagikan
Ditulis Oleh

Ponco Sulaksono

Bagikan