Kesehatan

Minum Susu pada Sarapan Baik untuk Menurunkan Gula Darah

P Suryo RP Suryo R - Senin, 20 Agustus 2018
Minum Susu pada Sarapan Baik untuk Menurunkan Gula Darah
Susu baik untuk menurunkan gula darah. (Foto: Pexels/Pixabay)

SUSU memang memberikan kebaikan lebih pada manusia. Selain memberikan asupan nutrisi ternyata manfaat yang baik bagi penderita diabetes. Susu menjaga tingkat gula darah tidak melonjak. Asal dikonsumsinya pada waktu sarapan.

Ilmuwan di Kanada menemukan meminum susu pada waktu sarapan akan menurunkan risiko obesitas dan diabetes tipe 2. Protein tinggi yang ada susu ternyata memainkan peran penting di dalamnya. Bahkan dengan sarapan susu itu seseorang dapat masih merasa kenyang saat makan siang. Susu membuat perut terasa masih kenyang.

Susu mengandung protein casein dan whey. Dua protein ini melepaskan hormon gastrik yang terjadinya pencernaan lamban. Protein itu membuat perut terasa kenyang.

susu
Jadikanlah susu sebagai salah satu menu di sarapan. (Foto: Pexels/Binyamin Mellish)

Hasil penelitian Prof. Douglas Goff dari Universitas Guelph, kemudian dimuat dalam Journal of Dairy Science. Ia menuliskan kalau penyakit metabolisme di dunia mengalami kenaikan. Terutama adalah diabetes tipe 2 dan obesitas, demikian seperti yang dimuat dari laman Mirror.

Hal ini kemudian mendorong berbagai riset untuk mencari strategi yang baik untuk menurunkan penyakit itu. Di samping itu untuk mengelola obesitas dan diabetes itu juga mendorong masyrakat hidup sehat.

Penelitian itu mengungkapkan bila susu dikombinasikan dengan sarapan karbohidrat tinggi akan menurunkan glukosa, bahkan tingkat gula darah akan stabil pada makan siang. Goff menekankan bahwa susu pada sarapan membantu melambatkan pencernaan karbohidrat. (psr)

#Susu
Bagikan
Ditulis Oleh

P Suryo R

Stay stoned on your love
Bagikan