FUNCOM merilis gameplay untuk game terbarunya Metal: Hellsinger di event The Game Awards Desember 2021 ini. Bukan hanya itu, sang developer juga membawa beberapa musisi band metal ternama dalam gamenya. Gameplay yang ditampilkan sangat keren. Pemain bisa menembak melawan iblis berbahaya dengan penuh gaya.
Mengutip dari laman Gamespot, Metal: Hellsinger terinspirasi dari kebrutalan dalam seri game Doom milik Bethesda dengan esensi yang unik dalam gamenya. Ya, ritme dalam permainan menjadi acuan untuk mendapatkan performa lebih ketika melawan musuh.
Baca Juga:
Pemain harus mengikuti ritme dari lagu yang digarap langsung oleh musisi ternama di antaranya Randy Blythe dari Lamb of God, Alissa White-Gluz dari Arch Enemy, Bjoyn Strid dari Soilwork, Mikael Stanne dari Dark Tranquility, Matt Heafy dari Trivium, dan masih banyak lagi.

Aksi menembak dan hindar menghindar yang tak kenal mundur layaknya game Doom tersebut membuat Metal: Hellsinger sangatlah unik. Apalagi dengan combo kamu yang tak kunjung henti membuat serangan tembakan kamu kepada musuh menjadi lebih sakit. Bahkan, aksi brutal yang kamu lakukan dapat membuat musuh tewas hanya dengan sekali tembak saja.
Baca Juga:
Cuma Butuh Setahun, 'Call of Duty: Warzone' Capai 100 Juta Pemain
Trailer terbaru Metal: Hellsinger menghadirkan lagu terkininya yakni Acheron, yang digarap langsung oleh musisi Elvira Bjorkman dan Nicklas Hjetberg, serta diarasemen langsung oleh Blythe.
Metal: Hellsinger bukanlah game dengan genre BPM: Bullets Per Minute pertama yang rilis. Sebelumnya Awe Interactive juga sempat merilis game dengan genre BPM pada September 2020 lalu. Game tersebut menghadirkan aksi tembak menembak dengan ritme melawan iblis dengan lagu yang orisinal tanpa membawa musisi ternama di studionya.
Game ber-genre rhythm first-person shooting ini digarap oleh David Goldfarb, seorang developer veteran yang pernah menggarap Battlefield: Bad Company 2 sekaligus menjadi sutradara dari game Payday 2. Nantinya game ini akan rilis pada 2022 di PlayStation 5, Xbox Series X/S, dan PC. Sudah siap aksi tembak-menembak dengan lagu metal yang memacu adrenalin? (dnz)
Baca Juga:
Sony Ingin Tutup Layanan PlayStation Network untuk Konsol Old-Gen