Menyesal, James Gunn Mengungkit Kesuksesan 'Guardians of the Galaxy'

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Sabtu, 17 Juli 2021
Menyesal, James Gunn Mengungkit Kesuksesan 'Guardians of the Galaxy'

Guardians of the Galaxy sukses berkat James Gunn. (Foto: The Culture Nerd)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MASIH ada yang mengganjal di hati James Gunn di balik kesuksesan film Marvel Guardians of the Galaxy (2014). Ia menyutradarai dan menulis film tersebut dengan sempurna tapi tetap belum merasa lega.

Satu penyesalan Gunn pada film tersebut ialah karena terlalu buru-buru melakukan pengambilan gambar. Gunn merasa ia masih memiliki pola pikir seorang produser yang harus mengejar target waktu dalam pembuatan film.

Baca juga:

James Gunn Ogah Sutradarai Film Avengers, Mengapa?

Dimuat di laman Screen Rant, Gunn sampai curhat kepada pasangannya karena belum move on dengan hasil akhir menggarap Guardians of the Galaxy. Ia mengakui hal ini melalui wawancara dengan MovieMaker. "Saya berbicara dengan pasangan saya malam itu tentang hal ini: 'Penyesalan terbesar saya dengan Guardians adalah bahwa saya masih memiliki terlalu banyak topi produser'," kata Gunn.

James Gunn menyesal terlalu buru-buru menggarap Guardians of the Galaxy. (Foto: Disney Plus)

Gunn mengatakan dalam sehari ia sampai melakukan 54 pengambilan gambar. Idealnya, seperti yang dikatakan laman Tutorialspoint, dalam sehari seorang sutradara mengambil 25 kali pengambilan gambar dalam 13 jam pembuatan film.

Sutradara berusia 54 tahun itu berjanji tidak akan mengulangi kesalahan sama di film-filmnya selanjutnya. "Saya benar-benar perlu belajar bagaimana lebih berkonsentrasi untuk bersantai dan memperbaiki segalanya," tambahnya.

Sebetulnya penyesalan Gunn merupakan masalah 'klasik' yang sering dialami sutradara-sutradara ternama. Banyak sutradara tidak puas dengan film yang sudah mereka besut meskipun sukses.

Baca juga:

James Gunn Ungkap ‘Suicide Squad’ Versinya Lebih Emosional

Sutradara ternama sekelas Steven Spielberg pernah menyesali akhir film Close Encounters of the Third Kind (1977). Jika lebih berkonsentrasi, Spielberg yakin akhir film tersebut akan jauh berbeda, dan tentunya lebih menarik.

Quentin Tarantino juga pernah mengalami hal sama dengan Gunn. (Foto: mid-day)

Selain itu, Quentin Tarantino pernah tergoda dengan ide untuk membuat ulang Reservoir Dogs (1992). Tarantino benar-benar merasa masih ada yang kurang pada film berkisah enam kriminal mencuri berlian itu.

Banyak yang berubah dari Gunn sejak dia pertama kali menyutradarai Guardians of the Galaxy. The Suicide Squad telah mendapatkan reaksi positif. Ia juga baru menyelesaikan seri spin-off The Suicide Squad bertajuk Peacemaker yang tayang di HBO Max.

Gunn akan mulai mengerjakan Guardians of the Galaxy Vol 3 serta syuting The Guardians of the Galaxy Holiday Special pada waktu yang sama. Semoga sukses selalu James Gunn. (ikh)

Baca juga:

Sukses di Film Pertama, Aktor dan Artis Ini Tak Lagi Hadir untuk 'The Suicide Squad 2'

#Film #Marvel #Selebritas
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.

Berita Terkait

ShowBiz
'Aku yang Engkau Cari', Lagu Maudy Ayunda yang Lahir dari Dunia 'Para Perasuk'
Maudy Ayunda merilis single 'Aku yang Engkau Cari' sebagai original soundtrack film Para Perasuk garapan Wregas Bhanuteja.
Ananda Dimas Prasetya - 34 menit lalu
'Aku yang Engkau Cari', Lagu Maudy Ayunda yang Lahir dari Dunia 'Para Perasuk'
ShowBiz
Mawar Eva de Jongh dan Deva Mahenra Beradu Emosi di Series 'Luka, Makan, Cinta'
Serial Luka, Makan, Cinta mengangkat drama bisnis keluarga dan konflik ibu-anak. Disutradarai Teddy Soeria Atmadja, dibintangi Mawar Eva de Jongh dan Deva Mahenra.
Ananda Dimas Prasetya - 2 jam, 26 menit lalu
Mawar Eva de Jongh dan Deva Mahenra Beradu Emosi di Series 'Luka, Makan, Cinta'
ShowBiz
Netflix Rilis Film Coming of Age 'Surat untuk Masa Mudaku', Tayang 29 Januari 2026
Netflix menyiapkan film coming of age Surat untuk Masa Mudaku karya Sim F. Dibintangi Millo Taslim dan Fendy Chow, tayang 29 Januari 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Netflix Rilis Film Coming of Age 'Surat untuk Masa Mudaku', Tayang 29 Januari 2026
ShowBiz
Film 'Aku Sebelum Aku' Siap Tayang di Netflix, Kolaborasi Gina S Noer dan Ringgo Agus Rahman
Ringgo Agus Rahman membintangi film coming of age 'Aku Sebelum Aku', debut Gina S Noer di Netflix. Simak sinopsis dan fakta menariknya.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Film 'Aku Sebelum Aku' Siap Tayang di Netflix, Kolaborasi Gina S Noer dan Ringgo Agus Rahman
ShowBiz
Intip Sederet Aktor Kawakan yang Turut Memeriahkan Film Terbaru Joko Anwar 'Ghost in Cell'
Film terbaru Joko Anwar berjudul Ghost in Cell dibintangi sederet aktor kawakan Tanah Air. Intip daftar lengkap pemainnya di sini.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Intip Sederet Aktor Kawakan yang Turut Memeriahkan Film Terbaru Joko Anwar 'Ghost in Cell'
ShowBiz
Joko Anwar Hadirkan Trailer Film 'Ghost in Cell', Satir Penjara Berbalut Horor-Komedi
Joko Anwar merilis trailer Ghost in Cell, film komedi satir berlatar penjara yang akan debut di Berlin Film Festival dan tayang tahun ini.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Joko Anwar Hadirkan Trailer Film 'Ghost in Cell', Satir Penjara Berbalut Horor-Komedi
ShowBiz
Film Korea 'My Dad, the Zombie' Mulai Produksi, Sajikan Komedi Keluarga yang Menyentuh
Film Korea My Dad, the Zombie resmi memulai syuting. Dibintangi Yoo Jae Myung, Lee Si Eon, dan Oh Dal Soo. Mengangkat kisah aktor zombie dan cinta keluarga.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Film Korea 'My Dad, the Zombie' Mulai Produksi, Sajikan Komedi Keluarga yang Menyentuh
ShowBiz
Deretan Film Horor Lokal Siap Teror Bioskop Akhir Januari 2026, Catat Jadwalnya!
Sejumlah film horor Indonesia siap tayang di bioskop akhir Januari 2026. Dari Sengkolo hingga Kuyank, kisah mitos dan legenda kelam siap meneror penonton.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Deretan Film Horor Lokal Siap Teror Bioskop Akhir Januari 2026, Catat Jadwalnya!
ShowBiz
Film 'Sadali' Tampilkan Dilema Cinta Jarak Jauh, Adinia Wirasti Comeback ke Layar Lebar
Film Sadali mengangkat kisah cinta jarak jauh penuh dilema, dibintangi Adinia Wirasti dan Hanggini, tayang 5 Februari 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 19 Januari 2026
Film 'Sadali' Tampilkan Dilema Cinta Jarak Jauh, Adinia Wirasti Comeback ke Layar Lebar
Fun
The RIP Netflix: Kisah Polisi dan Uang Haram
The RIP Netflix tayang 16 Januari 2026. Film kriminal thriller dibintangi Matt Damon dan Ben Affleck. Simak sinopsis dan daftar pemerannya.
ImanK - Sabtu, 17 Januari 2026
The RIP Netflix: Kisah Polisi dan Uang Haram
Bagikan