Menpora Takjub Lihat Venue ASEAN Para Games 2022 Menpora Zainudin Amali meninjau venue tenis meja di bekas pabrik gula De Tjolomadoe, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, Senin (20/6). (MP/Ismail)

MerahPutih.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali dan Ketua Indonesia ASEAN Para Games Organizing Committee (INASPOC), Gibran Rakabuming Raka meninjau dua venue yang akan digunakan untuk pertandingan ASEAN Para Games XI 2022, Senin (20/6).

ASEAN Para Games XI digelar di Kota Solo pada 30 Juli hingga 6 Agustus 2022. Total ada 14 venue yang digunakan. Venue tersebut, yakni Para atletik di Stadion Manahan Solo, Angkat berat di Hotel Solo Paragon, Para Badminton di Auditorium UNS Solo, Bocia di GOR FKOR UNS Solo.

Baca Juga

Menpora Pastikan Perbaikan Semua Venue ASEAN Para Games XI Selesai pada 15 Juli

Kemudian CP Football di Stadion UNS Solo, Judo Tunanetra di Terminal Tirtonadi Convention Hall, Tenis Kursi Roda di Manahan Solo, Goalball di GOR UNS Solo, Catur di Hotel Lor In, Karanganyar, Panahan di Lapangan Kota Barat, Tenis Meja di De Tjolomadoe Karanganyar, Sitting Volly Ball di GOR UTP Karanganyar, Basket Kursi Roda di GOR Sritex Arena Solo, dan Renang di Kolam Renang Jatidiri Semarang.

"Ada dua venue yang hari ini kami tinjau, yakni Auditorium Universitas Muhammadiyah Surakarta dan bekas pabrik gula De Tjolomadoe," ujar Zainudin, Senin (20/6).

Menpora Zainudin Amali meninjau venue tenis meja di bekas pabrik gula De Tjolomadoe, Kabupuoaten Karanganyar, Jawa Tengah, Senin (20/6). (MP/Ismail)
Menpora Zainudin Amali meninjau venue tenis meja di bekas pabrik gula De Tjolomadoe, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, Senin (20/6). (MP/Ismail)

Ia mengaku takjub melihat kondisi bagian dalam bangunan Auditorium UMS. Rencananya gedung yang memiliki kapasitas ribuan orang itu akan digunakan sebagai venue cabang olahraga para badminton.

"Venue bulu tangkis semuanya sudah ready. Saya tak membayangkan di Solo ada tempat sebagus ini," katanya.

Baca Juga

Logo dan Maskot ASEAN Para Games 2022 Resmi Diluncurkan, Ini Bentuk dan Maknanya

Dia meyakini kondisi venue yang cukup bagus tersebut dipastikan para atlet penyandang disabilitas untuk cabang olahraga para badminton akan merasakan nyaman ketika bertanding di Auditorium UMS.

“Saya rasa ini standarnya sudah standar internasional dari lapangannya dan tribun penontonnya,” ucap dia.

Ia menambahkan venue tenis meja pabrik gula De Tjolomadoe juga tidak kalah menarik karena satu lokasi dengan tempat wisata bekas pabrik gula.

Meski demikian, sejumlah fasilitas akan dilengkapi agar sesuai dengan standar yang telah ditentukan untuk pertandingan tenis meja ASEAN Para games.

Ketua INASPOC, Gibran Rakabuming Raka mengatakan pihaknya akan menambahkan toilet portable untuk disabilitas di semua venue. Selain itu, akses menuju venue juga sedang dalam proses dibuat.

"Saya rasa tidak ada masalah lagi soal venue. Tenang saja," pungkasnya. (Ismail/Jawa Tengah)

Baca Juga

APSF Tinjau Venue ASEAN Para Games di Solo, Perbaikan Akses Masuk Dikebut

Kanal
LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Dewa United FC Dapat Kabar Gembira Jelang Lawan PSIS
Olahraga
Dewa United FC Dapat Kabar Gembira Jelang Lawan PSIS

Klub asal Tangerang Selatan (Tangsel) itu mendapatkan kabar gembira setelah dipastikan bisa memainkan empat legiun impor di ajang pramusim 2022 itu.

STY Panggil 28 Pemain Timnas Indonesia untuk Lawan Burundi, Kans Debut Shayne Pattynama
Olahraga
STY Panggil 28 Pemain Timnas Indonesia untuk Lawan Burundi, Kans Debut Shayne Pattynama

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong sudah memanggil 28 nama untuk menghadapi laga kontra wakil Afrika itu.

FIFA Batalkan Piala Dunia U-20 di Indonesia
Olahraga
FIFA Batalkan Piala Dunia U-20 di Indonesia

"FIFA telah memutuskan untuk membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia FIFA U-20 2023," demikian keterangan FIFA.

Target Tim Indonesia di BWF World Tour Finals 2022
Olahraga
Target Tim Indonesia di BWF World Tour Finals 2022

Pengurus Pusat Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) menargetkan nomor tunggal putra dan ganda putra bisa mempersembahkan gelar skuad Merah Putih.

Fachruddin Aryanto Optimistis Indonesia ke Final Piala AFF
Olahraga
Fachruddin Aryanto Optimistis Indonesia ke Final Piala AFF

Fachruddin Aryanto optimistis Timnas Indonesia bisa lolos ke final AFF 2022.

Erick Thohir Bicara soal Kehadiran Lionel Messi saat Argentina Lawan Indonesia
Olahraga
Erick Thohir Bicara soal Kehadiran Lionel Messi saat Argentina Lawan Indonesia

"Saya percayakan Argentina itu sendiri membawa tim terbaik. Sama kita juga mempersiapkan tim terbaik. Melawan Argentina bukan hanya sekadar bermain, tapi belajar meningkatkan mental," kata Erick Thohir.

Pengundian Grup Piala Dunia U-20 2023 Digelar pada 1 April
Olahraga
Pengundian Grup Piala Dunia U-20 2023 Digelar pada 1 April

Piala Dunia U-20 2023 berlangsung mulai 20 Mei sampai 11 Juni mendatang.

Daftar Unggulan Indonesia Masters 2023
Olahraga
Daftar Unggulan Indonesia Masters 2023

Sebanyak enam wakil tuan rumah menempati daftar unggulan dalam gelaran BWF World Tour Super 500 tahun ini

PSSI Berencana Beli VAR yang Terpasang di 6 Stadion Piala Dunia U-20 2023
Olahraga
PSSI Berencana Beli VAR yang Terpasang di 6 Stadion Piala Dunia U-20 2023

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyebut pihaknya bisa membeli perangkat VAR yang digunakan di Piala Dunia U-20 2023. Namun, kata dia, hal tersebut tergantung kesepakatan dengan FIFA.

PT LIB Nyatakan 16 Stadion Layak Gelar Liga 1
Olahraga
PT LIB Nyatakan 16 Stadion Layak Gelar Liga 1

Ada sekitar 16 stadion di Indonesia yang layak menggelar Liga 1 setelah rangkaian verifikasi.