Menlu Retno Sebut ASEAN Bersatu Selesaikan Krisis di Myanmar Menteri Luar Negeri Indonesia Retno Marsudi. ANTARA/HO-Kemlu RI/am.

MerahPutih.com - Indonesia menegaskan posisi Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (ASEAN) yang bersatu untuk mengimplementasikan Konsensus Lima Poin dalam mengatasi krisis politik di Myanmar.

Pernyataan tersebut disampaikan Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi dalam konferensi pers usai pertemuan menteri-menteri luar negeri ASEAN pada ASEAN Foreign Ministers Retreat (AMM), di Jakarta, Sabtu.

Baca Juga:

Kemenlu Pastikan Tidak Ada WNI Jadi Korban Ledakan Bom di Pakistan

“Terkait isu Myanmar, menteri-menteri luar negeri ASEAN menegaskan kembali pendekatan bersama dalam implementasi Konsensus Lima Poin,” kata Retno.

Pernyataan itu seakan menjawab keraguan soal kapabilitas dan kredibilitas ASEAN dalam menjawab tantangan di kawasan.

Sejumlah laporan media bahkan menyebut ASEAN tidak satu suara karena negara anggotanya memiliki pandangan berbeda dalam merespons isu Myanmar. Thailand, misalnya, yang memilih untuk terlibat dengan Myanmar melalui inisiatif seperti forum tidak resmi pada Desember lalu sebelum forum tersebut diboikot oleh setengah anggota ASEAN.

Namun Retno menegaskan bahwa ASEAN memiliki pendekatan dan sikap bersama dalam menangani situasi di Myanmar.

“Indonesia telah mengajukan dan merundingkan implementasi Konsensus Lima Poin. Rencana ini telah mendapat dukungan luas dari seluruh anggota,” kata Retno.

Baca Juga:

Kemlu Siapkan Langkah Hukum Terkait Dugaan Pelecehan Seksual oleh WNI di Arab

“Ini menunjukkan kesatuan yang kuat dari anggota ASEAN untuk mengimplementasikan Konsensus Lima Poin.”

Konsensus Lima Poin adalah keputusan para pemimpin ASEAN setelah pertemuan khusus, yang juga dihadiri oleh pemimpin junta Myanmar Jenderal Min Aung Hlaing, untuk membantu negara itu mengatasi krisis politiknya.

Konsensus itu menyerukan penghentian kekerasan di Myanmar, menunjuk utusan khusus ASEAN untuk memfasilitasi mediasi dan dialog, mengizinkan ASEAN untuk memberikan bantuan kemanusiaan, serta mengizinkan utusan khusus ASEAN untuk bertemu dengan seluruh pemangku kepentingan di Myanmar.

Staf Khusus Menlu untuk Diplomasi Kawasan Ngurah Swajaya menjelaskan bahwa Indonesia juga telah membentuk kantor utusan khusus yang memungkinkan para menteri luar negeri ASEAN melakukan koordinasi internal guna mencapai solusi hingga menciptakan dialog nasional bersama semua pihak di Myanmar.

“Mereka (anggota ASEAN) menyerahkan sepenuhnya ke Indonesia sebagai ketua ASEAN, dan Indonesia akan melaporkan perkembangan terkini kepada negara-negara ASEAN tentang perkembangan yang akan dan sudah dilakukan,” katanya.

“Pada intinya ASEAN bersatu. Ini proses yang belum bisa kami bagikan ke publik tapi mudah-mudahan bisa memberikan indikasi positif dalam waktu yang tidak terlalu lama,” kata Retno menambahkan. (*)

Baca Juga:

Kemlu Pastikan tidak Ada WNI jadi Korban Penembakan di California

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Jokowi Buka Bleketepe Penanda Dimulainya Siraman Kaesang
Indonesia
Jokowi Buka Bleketepe Penanda Dimulainya Siraman Kaesang

Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana membuka bleketepe penanda dimulainya siraman Kaesang Pangarep di kediaman Solo.

Bawaslu Putuskan Laporan Penyebaran Tabloid Anies tidak Penuhi Syarat Materil
Indonesia
Bawaslu Putuskan Laporan Penyebaran Tabloid Anies tidak Penuhi Syarat Materil

"Laporan pelapor belum memuat dugaan pelanggaran pemilu karena belum adanya peserta pemilu yang ditetapkan oleh KPU dalam Pemilu 2024," ucap anggota Bawaslu RI Puadi

Zulhas Temui Megawati Siang Ini, Sinyal PAN Dukung Ganjar?
Indonesia
Zulhas Temui Megawati Siang Ini, Sinyal PAN Dukung Ganjar?

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifi Hasan atau Zulhas akan bertemu dengan Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri di kantor DPP PDIP, Jumat (2/6) siang.

Tata Cara Registrasi Calon Mahasiswa Baru Unpad Jalur SNBT 2023
Indonesia
Tata Cara Registrasi Calon Mahasiswa Baru Unpad Jalur SNBT 2023

Registrasi dan unggah dokumen dilaksanakan secara daring melalui laman https://students.unpad.ac.id/peserta/ mulai tanggal 24 sampai 30 Juni 2023 pukul 17.00 WIB.

Kejagung Periksa 3 Mantan Komisaris Utama Surveyor Indonesia
Indonesia
Kejagung Periksa 3 Mantan Komisaris Utama Surveyor Indonesia

ketiganya adalah inisial DP selaku komisaris utama, SMT dan BAW selaku komisaris.

Hasto Tegaskan Posisi Ganjar Capres jika Berduet dengan Prabowo
Indonesia
Hasto Tegaskan Posisi Ganjar Capres jika Berduet dengan Prabowo

Hasto menanggapi pertanyaan wartawan soal wacana duet Ganjar dengan Prabowo di Pilpres 2024.

Pemprov DKI Bangun Rusun Margasatwa untuk Warga Terdampak Normalisasi Sungai
Indonesia
Pemprov DKI Bangun Rusun Margasatwa untuk Warga Terdampak Normalisasi Sungai

Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (DPRKP) DKI Jakarta akan membangun rumah susun (Rusun) Margasatwa untuk menampung warga bantaran yang terkena normalisasi sungai dalam program penanganan banjir Jakarta.

Halte TransJakarta Bundaran Senayan dan Karet Mulai Beroperasi Kembali
Indonesia
Halte TransJakarta Bundaran Senayan dan Karet Mulai Beroperasi Kembali

ransJakarta kembali mengoperasikan dua halte untuk mengangkut penumpang setelah ditutup sementara selama proses revitalisasi.

Beroperasi Akhir Agustus, Begini Cara Naik LRT Jabodebek
Indonesia
Beroperasi Akhir Agustus, Begini Cara Naik LRT Jabodebek

LRT Jabodebek direncanakan beroperasi pada akhir Agustus 2023 ini. Kehadiran LRT Jabodebek diharapkan dapat menjadi salah satu solusi kemacetan di Jakarta dan sekitarnya.

Jelang Akhir Tahun, Antibodi COVID-19 Orang Indonesia Dekati 100 Persen
Indonesia
Jelang Akhir Tahun, Antibodi COVID-19 Orang Indonesia Dekati 100 Persen

Kadar antibodi terhadap SARS-CoV-2 penyebab COVID-19 masyarakat mencapai 98,5 persen.