Banyuwangi, Bumi Blambangan

Menikmati Keindahan Alam di Bukit Mondoleko

Muchammad YaniMuchammad Yani - Jumat, 14 September 2018
Menikmati Keindahan Alam di Bukit Mondoleko
Bukit Mondoleko (Instagram/mrs_puteri)

DI Dusun Krajan, Desa Sragi, Kecamatan Songgon, Banyuwangi, terdapat sebuah tempat bernama Bukit Mondoleko yang sangat Instagramable. Di sana, kamu akan disuguhi pemandangan hijaunya alam serta kokohnya Gunung Raung.

Bukit Mondoleko sangat digandrungi kawula muda Banyuwangi. Hampir di setiap akhir pekan atau masa libur sekolah, tempat ini selalu ramai dikunjungi muda-mudi. Banyak spot menarik yang bisa dimanfaatkan sebagai latar berfoto di kawasan ini.

Siapkan stamina

Bukit Mondoleko sangat digemari anak muda (Instagram/hindana_cholida)
Bukit Mondoleko sangat digemari anak muda. (Instagram/hindana_cholida)

Bagi yang ingin ke Bukit Mondoleko, siapkan sedikit stamina. Dari parkiran menuju puncak, kamu harus berjalan kaki selama sekitar 10 menit. Meski demikian, perjalanan pasti akan menyenangkan.

Kamu akan disuguhi pemandangan sawah milik warga, hutan pinus serta sungai. Jika lelah, kamu bisa beristirahat di dekat Gua Mondeloko. Konon ,gua tersebut menjadi tempat persembunyian pejuang saat melawan penjajah Belanda. Gua ini berbentuk lorong-lorong kecil dengan ujung Panjai Grajagan.

Kamu bisa berfoto di sana meskipun tak boleh masuk ke gua. Pihak penjaga mengatakan kalau hal itu dilakukan untuk mencegah kejadian yang tak diinginkan. Agar lebih aman, gua tersebut sudah ditutupi pagar.



Ada pohon kramat

Kamu harus berjalan kaki dari parkiran untuk sampai ke puncak (Instagram/neng_nadie)
Kamu harus berjalan kaki dari parkiran untuk sampai ke puncak. (Instagram/neng_nadie)

Meski ramai dikunjungi, ada satu aturan tak tertulis di sana. Setiap pengunjung yang datang ke Bukit Mondoleko dilarang untuk berkata kasar, maupun perbuatan terlarang. Hal itu karena tak jauh dari sana terdapat pohon beringin besar. Pohon ini diyakini masyarakat sekitar sebagai makam keramat para sesepuh di tahun 1901.

Fasilitas yang lengkap

Ada beberapa fasilitas yang bisa dinikmati pengunjung (Instagram/zidhan_ea)
Ada beberapa fasilitas yang bisa dinikmati pengunjung.(Instagram/zidhan_ea)

Biasanya tempat-tempat yang menyuguhkan alam punya fasilitas minim. Namun, hal itu berbeda jika datang ke Bukit Mondoleko. Di sana pihak pengelola sudah menyediakan fasilitas seperti musholla, tempat parkir, pos penjagaan serta kursi kayu. Jika lapar atau haus, kamu bisa membeli makanan di warung-warung kecil di sekitar bukit.

Akses menuju Bukit Mondoleko

Akses ke Bukit Mondoleko cukup mudah (Instagram/hidayats881)
Akses ke Bukit Mondoleko cukup mudah. (Instagram/hidayats881)

Bukit Mondoleko cukup mudah dijangkau. Jaraknya hanya sekitar 1,5 kilometer dari kantor Desa Sragi. Kamu bisa mengiti rute dari pertigaan Desa Sragi kemudian ke arah selatan. Kamu bisa memakirkan kendaraan di sekitar lapangan bola. Setelah itu coba ikuti papan petunjuk agar sampai ke Bukit Mondoleko.

#Banyuwangi, Bumi Blambangan
Bagikan
Ditulis Oleh

Muchammad Yani

Lebih baik keliling Indonesia daripada keliling hati kamu
Bagikan