Mengintip Keunikan Hidangan Ikan Yin and Yang

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Rabu, 05 Mei 2021
Mengintip Keunikan Hidangan Ikan Yin and Yang

Ikan Yin and Yang, kuliner unik yang menuai kontroversi. (Foto: odditycentral)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SEBUAH hidangan bernama Ikan Yin and Yang menuai kontroversi di media sosial. Pada hidangan tersebut, tubuh ikan dimasak, sedangkan kepala ikan tetap tetap dibiarkan segar, sehingga bisa menggerakkan mulut serta matanya ketika sedang disantap.

Hidangan Ikan Yin and Yang terbilang kuliner yang sangat langka. Kuliner ini ditemukan pada awal 2000-an, oleh seorang pengunjung restoran di Kota Chiayi, Taiwan.

Baca Juga:

Viral, Sepotong Ham Termahal di Dunia Dibanderol Lebih dari Rp200 juta

Kuliner ikan Yin and Yang tersebut, juga dikenal sebagai 'Ikan mati dan hidup'. Kuliner ini terdiri atas ikan utuh, biasanya merupakan ikan gurame yang badannya telah dimasak dan dibumbui kuah. Namun, pada bagian kepala tetap mentah, sehingga mulut serta matanya tetap bergerak-gerak ketika dimakan.

Ada teknik khusus untuk memasak ikan Yin and Yang. (foto: odditycentral)

Seperti yang dilansir dari laman odditycentral, Ikan Yin and Yang mulai menjadi viral di Tiongkok dan Taiwan pada tahun 2007, ketika foto serta video dari 'kelezatan' yang mengganggu itu mulai beredar di internet.

Cara membuat kuliner unik tersebut tentunya tak sembarangan. Dibutuhkan teknik khusus memasak ikan dengan cukup cepat, sehingga mulut serta mata kepalanya yang masih mentah, masih bisa digerakkan ketika disajikan.

Cara membuatnya, pertama sisik ikan hidup dibuang dengan sangat hati-hati, tanpa menyakiti sang ikan. Lalu, kepala ikan dibungkus dengan handuk dengan es batu, kemudian tubuhnya dicelupkan ke dalam wajan berisi minyak panas, kemudian digoreng kurang lebih dua menit.

Baca Juga:

Strategi Jitu Dimas Beck Dalam Mengembangkan Bisnis Kuliner

Kemudian, ikan tersebut diletakkan di atas piring besar, ditutup dengan saus asam manis, kemudian disajikan pada pengunjung yang memiliki 'selera' untuk menikmatinya.

Koki di restoran tersebut meyakinkan pengunjung, bahwa ikan itu tak benar-benar hidup, dan gerakan mata serta mulut hanyalah kejang saraf yang tak terkendali.

Video itu lantas membuat marah aktivis hak-hak hewan dan masyarakat umum, hingga akhirnya ikan Yin and Yang dilarang di seluruh Taiwan.

Namun, bukan berarti karena dianggap mengganggu dan dilarang di Taiwan, kuliner tersebut hilang begitu saja. Ikan Yin and Yang diadopsi di daratan Tiongkok masih disajikan sampai saat ini.

Berdasarkan pencarian di YouTube, ada beberapa video lama ikan Yin and Yang, serta orang-orang yang menusuknya dengan barang demi melihat mulut serta insangnya bergerak.

Namun, ada pula bukti baru, bahwa hidangan 'terlarang' itu disajikan di sebuah restoran tertentu. Hal tersebut diketahui dari sebuah video TikTok yang diposting pada Maret, dan sudah dilihat lebih dari 3 juta kali. (ryn)

Baca Juga:

Tips Sukses Bisnis Kuliner Menurut Sejumlah Pakar

#Kuliner #Viral #Berita Unik #Kuliner Unik
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special

Berita Terkait

Lifestyle
“Aku dan Hatiku”: Potret Dilema Cinta Anak Muda di Series Pernikahan Dini Gen Z
Lagu "Aku dan Hatiku" mengupas tuntas tentang pergolakan batin seseorang yang terjebak dalam situasi tarik-ulur perasaan
Angga Yudha Pratama - Jumat, 26 Desember 2025
“Aku dan Hatiku”: Potret Dilema Cinta Anak Muda di Series Pernikahan Dini Gen Z
Indonesia
Viral Video Bantuan ke Sumatera Berupa Kotak Kosong, Begini Penjelasan TNI
Letkol Supriyanto menjelaskan secara detail spesifikasi kotak yang digunakan
Angga Yudha Pratama - Selasa, 23 Desember 2025
Viral Video Bantuan ke Sumatera Berupa Kotak Kosong, Begini Penjelasan TNI
Indonesia
Viral Toko Roti Tolak Pembayaran Tunai dari Seorang Lansia, YLKI Bilang Begini
YLKI juga menyoroti kelompok konsumen rentan seperti lansia, anak-anak, dan disabilitas dengan keterbatasan dalam mengakses teknologi pembayaran digital
Angga Yudha Pratama - Selasa, 23 Desember 2025
Viral Toko Roti Tolak Pembayaran Tunai dari Seorang Lansia, YLKI Bilang Begini
ShowBiz
Lirik Lagu “Seperti Mati Lampu” Versi Korea yang Viral di TikTok, Ternyata Dibuat dengan AI
Jagat TikTok belakangan diramaikan dengan viralnya lagu “Seperti Mati Lampu” milik King Nassar yang beredar dalam versi berbahasa Korea.
Frengky Aruan - Minggu, 21 Desember 2025
Lirik Lagu “Seperti Mati Lampu” Versi Korea yang Viral di TikTok, Ternyata Dibuat dengan AI
Lifestyle
Starrducc Rilis EP Starrducc III Lewat Label Jepang, Cocok Buat Teman Nangis di Pegunungan
Secara artistik, Starrducc III menyajikan nuansa pop romantis yang dibalut lapisan gema (reverb) yang luas
Angga Yudha Pratama - Jumat, 19 Desember 2025
Starrducc Rilis EP Starrducc III Lewat Label Jepang, Cocok Buat Teman Nangis di Pegunungan
Lifestyle
Lirik Lagu 'Senyum Pipi Congka' yang Viral di YouTube
Simak karya musik emosional terbaru di YouTube Wayapalo Production
Angga Yudha Pratama - Kamis, 18 Desember 2025
Lirik Lagu 'Senyum Pipi Congka' yang Viral di YouTube
Lifestyle
Makna dan Lirik Lagu 'Ya Allah Lindungi Bilqis' dari Ayu Ting Ting yang Viral
Adapun, makna lirik lagu “Ya Allah Lindungi Bilqis” tidak sekadar menghadirkan untaian doa yang sederhana
Angga Yudha Pratama - Kamis, 18 Desember 2025
Makna dan Lirik Lagu 'Ya Allah Lindungi Bilqis' dari Ayu Ting Ting yang Viral
Fun
30 Kuliner Khas Riau yang Wajib Dicoba: Cita Rasa Melayu yang Kaya Rempah dan Sulit Dilupakan
Temukan 30 kuliner khas Riau mulai dari gulai patin, mie sagu, bolu kemojo, hingga otak-otak Selatpanjang. Lengkap dengan lokasi hingga harga.
ImanK - Jumat, 12 Desember 2025
30 Kuliner Khas Riau yang Wajib Dicoba: Cita Rasa Melayu yang Kaya Rempah dan Sulit Dilupakan
Lifestyle
Lirik Lagu 'Dara (Tara Mood)' yang Tengah Viral di TikTok
Inti dari lagu ini adalah penolakan terhadap energi negatif
Angga Yudha Pratama - Minggu, 07 Desember 2025
Lirik Lagu 'Dara (Tara Mood)' yang Tengah Viral di TikTok
Kuliner
Merayakan Malam Tahun Baru ala Argentina, Menikmati Torta Galesa hingga Asado
Seluruh rangkaian ini menjadi cara Sudestada menutup 2025 dengan meriah.
Dwi Astarini - Kamis, 04 Desember 2025
Merayakan Malam Tahun Baru ala Argentina, Menikmati Torta Galesa hingga Asado
Bagikan