Membacakan Buku Cerita Menjelang Tidur Bikin Anak Makin Damai Ilustrasi orang tua membacakan buku cerita kepada anak sebelum tidur. (Foto: ANTARA/Pexels)

MEMBACAKAN buku cerita kepada anak sebelum tidur bisa meningkatkan rasa ingin tahu anak setelah bangun kesesokan harinya. Hal ini diungkapkan psikolog anak dan keluarga Samanta Elsener dalam sebuah acara virtual, seperti dilansir Antara, Rabu (30/3).

"Besok paginya, anak punya perasaan kalau di buku tadi malam itu kayaknya seru, kejar-kejaran, menangkap kupu-kupu, misalnya. Dia jadi teringat, 'aku pengin nyari (kupu-kupu) juga'. Jadi, timbul rasa penasaran, ada enggak sih kupu-kupu di sekitar rumah," kata Samanta.

Baca juga:

Hati-hati Terjebak Dalam Pola Asuh Hyper-Parenting

Membacakan buku cerita ke anak menjelang tidur punya banyak manfaat untuk anak. (Foto: Pixabay/5311692)
Membacakan buku cerita ke anak menjelang tidur punya banyak manfaat untuk anak. (Foto: Pixabay/5311692)

Pengalaman beroleh imajinasi jelang tidur juga memungkinkan anak beroleh tidur efektif bahkan makin damai. Imaji dan rasa penasaran akan terbentuk di dalam alam bawah sadar.

"Dia jadi penasaran, kupu-kupu bisa hidup dari mana. Nah, orangtua bisa jelaskan metamorfosanya kupu-kupu. Satu kali aja dia akan langsung ingat. Nanti, mungkin waktu dia kelas 4 atau 5 SD belajar IPA yang lebih mendalam lagi, belajar tentang hewan lagi, dia sudah kita bekali rasa penasaran," lanjutnya.

Baca juga:

Parenting ala Keluarga Kerajaan Inggris

Namun, terkadang orangtua merasa terlalu lelah saat harus membacakan buku cerita kepada si buah hati karena kegiatan terlalu padat seharian. Padahal buku cerita sangat membantu orangtua untuk memberikan edukasi ke anak tentang hal baik.

Membacakan cerita ke anak membuat rasa ingin tahu anak semakin besar. (Foto: Pixabay/SarahRichterArt)
Membacakan cerita ke anak membuat rasa ingin tahu anak semakin besar. (Foto: Pixabay/SarahRichterArt)

"Misalnya, saat kita mau mengajarkan cuci tangan, kita cuma bilang 'ayok cuci tangan'. Tapi, bagaimana caranya supaya anak sadar dan enggak usah diingetin lagi untuk cuci tangan? Ya, kita bacakan buku. Apalagi kalau bacakannya pakai intonasi mendayu-dayu, itu akan nempel di otak anak," tutur Samanta.

Namun dalam memilih buku cerita, hal pertama perlu diperhatikan ialah kategori usia anak. "Kalau anaknya masih bayi, kita harus cari buku kertasnya lebih tebal supaya enggak berbahaya untuk dia dan gambarnya lebih besar lagi. Bahkan, isinya hanya gambar saja yang akan kita ajarkan sebagai kosakata baru untuk anak," ujar Samanta. (Yni)

Baca juga:

Metode Parenting yang Tepat

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Xbox Ganti Tampilan UI demi Kemudahan Akses Gim
Fun
Xbox Ganti Tampilan UI demi Kemudahan Akses Gim

Memudahkan pengguna dalam menjangkau gim sekaligus memberi lebih banyak ruang customisasi user experience.

Masayu Anastasia Jadi Sinden di Film Horor 'Paku Tanah Jawa'
ShowBiz
Masayu Anastasia Jadi Sinden di Film Horor 'Paku Tanah Jawa'

Masayu Anastasia mendapat tantangan bermain di film 'Paku Tanah Jawa'.

Karyawan Twitter Tidak Menyetujui Skema Berbayar Akun 'Verified'
Fun
Karyawan Twitter Tidak Menyetujui Skema Berbayar Akun 'Verified'

Setiap orang bisa memiliki akun Twitter terverivikasi dengan membayar.

Tak Hanya Melembapkan Kulit, ini 5 Fungsi Moisturizer
Fun
Tak Hanya Melembapkan Kulit, ini 5 Fungsi Moisturizer

Kandungan pada moisturizer memberikan sejumlah manfaat untuk kecantikan kulit.

Ayah Juga Bisa Maternal
Hiburan & Gaya Hidup
Ayah Juga Bisa Maternal

Tidak ada pengasuhan bawaan khusus gender, kecuali untuk menyusui.

Jelang Rilis, 'Fast and Furious X' Hadirkan Game 8-Bit
ShowBiz
Jelang Rilis, 'Fast and Furious X' Hadirkan Game 8-Bit

Game 'Fast and Furious X' bisa dimainkan gratis.

Andina Julie Kembali dengan Single Kedua 'Aku Ingin Jatuh Cinta'
ShowBiz
Peraturan Baru Miss Universe, Tak Ada Batas Umur untuk Peserta
Fun
Peraturan Baru Miss Universe, Tak Ada Batas Umur untuk Peserta

Awalnya Miss Universe memperhatikan batas umur peserta.

Bulova Hadirkan Nuansa 1970-an dengan Arloji Baru New Jetstar
Fashion
Perempuan Tertua di Dunia Bagikan Rahasia Umur Panjang
Hiburan & Gaya Hidup
Perempuan Tertua di Dunia Bagikan Rahasia Umur Panjang

Buang hubungan dengan orang toxic jadi kunci utama.