Kesehatan

Melewatkan Waktu Makan? Lakukan 4 Hal Ini

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Rabu, 10 Juli 2019
Melewatkan Waktu Makan? Lakukan 4 Hal Ini
Lakukan Hal Ini Ketika Telat Makan (Foto: Pixabay/RobinHiggins)

BANGUN siang rasanya nikmat sekali apalagi jika kamu malamnya sibuk menyelesaikan pekerjaan. Membayar 'hutang' tidur memang perlu dilakukan apalagi tubuh membutuhkan sekurangnya waktu tidur enam jam dalam sehari, setelah kelelahan seharian begitu nyentuh kasur jadi lupa waktu!

Tapi ketika kamu membayar hutang tidur, jam makanmu bisa jadi berantakan lho. Ketika kamu bangun siang sudah pasti kamu telat makan atau bahkan melewatkan sarapan yang sangat penting. Karena jam makan yang kacau sama berbahayanya dengan jam tidur yang kacau, yuk intip bagaimana mengantisipasi kalau kamu sampai telat makan!

1. Minum Teh Manis Hangat

Melewatkan Waktu Makan? Lakukan 4 Hal Ini
Minum teh manis hangat (Foto: Pixabay/Congerdesign)

Saat kamu bangun kesiangan, sudah pasti kamu melewatkan sarapan. Kalau perutmu kosong asam lambung akan naik dan gula darah akan turun.

Itu lah sebabnya janga langsung makan makanan yang berat dan tinggi gula seperti nasi melainkan minumlah teh manis hangat terlebih dahulu.

Baca juga:

Kamu Mudah Lapar? 3 Tips di Bawah Ini akan Membantumu Mengatasinya

Gula dalam teh dapat menstabilkan gula darah yang drop sehingga tidak pingsan karena mendadak naik ketika mulai makan nasi.

2. Makan Berat

Melewatkan Waktu Makan? Lakukan 4 Hal Ini
Makan makanan berat (Foto: Pixabay/Rawpixel)

Setelah memulai asupan dengan minum teh manis hangat, baru boleh makan makanan berat. Makanannya pun tidak boleh sembarangan, usahakan makan makanan yang tinggi protein dan banyak serat.

Baca juga:

Healthy People Wajib Tahu! Ini Waktu Makan Terbaik Bagi Pendamba Tubuh Ideal!

Selingi dengan makan buah-buahan dan sayur guna mengganti nutrisi yang hilang di dalam tubuh akibat kerja terlalu larut dan melewatkan sarapan.

3. Hindari Makanan Pedas

Melewatkan Waktu Makan? Lakukan 4 Hal Ini
Hindari makanan pedas (Foto: Pixabay/Robert-Owen-Wahl)

Telat makan berpotensi untuk memicu naiknya asam lambung meskipun tidak semua orang jika telat makan mengalaminya.

Baca juga:

Ini Pola Makan yang Benar untuk Semangat dan Produktivitas Kerja

Tetapi bagi kamu yang memang memiliki masalah penyakit asam lambung, ketika telat makan, jangan sesekali makan makanan pedas karena ini hanya akan menaikan asam lambungmu.

4. Minum Obat Penetral Asam Lambung

Melewatkan Waktu Makan? Lakukan 4 Hal Ini
Minum obat penetral asam lambung (Foto: Pixabay/Qimono)

Jika kamu telat makan dan lambungmu sudah terasa sakit, minumlah obat penetral asam lambung yang biasa kamu konsumsi.

Selingi dengan minum the manis hangat setelah satu jam mengkonsumsi obat tersebut agar asam lambung berikut gula dalam darah stabil. Setelah itu baru mulai makan makanan berat yang bergizi tinggi. (mar)

#Kesehatan #Tips Kesehatan #Info Kesehatan #Makan Sehat
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.
Bagikan