Megahnya Karya Taufiq Ismail Tersimpan di Balik Bukit Aie Angek

Zulfikar SyZulfikar Sy - Selasa, 24 Mei 2016
Megahnya Karya Taufiq Ismail Tersimpan di Balik Bukit Aie Angek
Rumah Puisi Taufiq Ismail (Foto: Wisata Minangkabau)

Merahputih Wisata- Ingin melihat megahnya karya Sastrawan Taufiq Ismail? Anda bisa mengunjungi Rumah Puisi Taufiq Ismail di Padang Panjang Sumatera Barat. Di sini, pengunjung dengan leluasanya dapat melihat, mencari dan mempelajari ribuan koleksi buku-buku dan karya sastrawan terkenal Taufiq Ismail.

Dibangun di lokasi yang sejuk dan strategis pengunjung akan menikmati sensasi belajar yang sangat nyaman dan santai. Sebab, rumah yang berisi banyak koleksi Taufiq ini berada persis di atas bukit dengan pemandangan serta udara yang eksotis. Bukan hanya akan mendapatkan pengetahuan baru, pengunjung juga bisa menikmati suasana alam dari atas perbukitan.

Meski berada diatas perbukitan yang tinggi dengan akses jalur yang lumayan berat, Rumah Puisi tak pernah sepi pengunjung. Hampir setiap minggu ada saja pengunjung yang memadati lokasi untuk belajar sambil menikmati alam bebas nan sejuk.

Berada di Jalan Raya Padang Panjang-Bukittinggi, Kawasan Kanagarian Aie Angek, pengunjung dapat menikmati berbagai fasilitas belajar sambil berwisata di sana. Fasilitas yang memadai tersedia di lokasi tersebut, seperti penginapan dan sarana belajar bagi pengunjung.

Rumah yang mirip Museum ini menjadi salah satu tujuan wisata bagi guru dan siswa yang ingin mengasah kemampuan bahasa dan sastra Indonesia. Tak jarang masyarakat sekitar lokasi datang bergabung mengikuti berbagai jenis kegiatan di Rumah Puisi tersebut.

Nah, bagi Anda yang berminat mendalami karya sastra karya Taufiq Ismail, Anda wajib mengunjungi Rumah Puisi Taufiq Ismail.

BACA JUGA:

  1. Fadli Zon Kunjungi Rumah Puisi Taufiq Ismail
  2. Batu Malin Kundang Jadi Daya Tarik di Pantai Air Manis
  3. Pantai Kepulauan Bangka Belitung Favorit Wisatawan Domestik
  4. Pantai Londa Lima, Destinasi Wisata Favorit di Sumba
  5. Pulau Pasumpahan, Pesona Bawah Laut yang Masih Perawan

 

 

#Pesona Indonesia #Wisata Sumatera Barat #Rumah Puisi Taufiq Ismail
Bagikan
Ditulis Oleh

Zulfikar Sy

Tukang sihir
Bagikan