Maudy Ayunda Jadi Brand Advocate UNIQLO Spring/Summer 2024

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Kamis, 18 Januari 2024
Maudy Ayunda Jadi Brand Advocate UNIQLO Spring/Summer 2024

Evy (kiri) bersama Maudy (kanan) di peluncuran koleksi UNIQLO Spring/Summer 2024. (Foto: merahputih.com/Ikhsan Aryo Digdo)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Aktris Maudy Ayunda kini eksis sebagai brand advocate pertama ritel asal Jepang UNIQLO pada koleksi UNIQLO Spring/Summer 2024. Koleksi tersebut resmi meluncur pada Kamis (18/1) di Senayan City, Jakarta Pusat.

Senior Marketing Manager UNIQLO Indonesia Evy Christina Setiawan pada kesempatan tersebut mengatakan alasan memilih sosok Maudy sebagai brand advocate pada koleksi terbaru ini.

Baca Juga:

UNIQLO Kumpulkan 5.000 Pakaian Layak Pakai dari Pencinta LifeWear

"Kita lihat masyarakat zaman sekarang yang aktif, kita lihat Maudy seorang representatif yang menggambarkan audience tersebut," ujar Evy.

Selain itu, sambung Evy, UNIQLO memiliki misi agar dunia menjadi tempat yang lebih baik melalui koleksi-koleksi pakaiannya. Evy mengatakan, misi ini juga sejalan dengan seperti apa yang telah dilakukan Maudy karena sosoknya selalu menginspirasi banyak orang.

"Jadi semangatnya Maudy untuk membuat dunia menjadi lebih baik in line sekali dengan UNIQLO," tambahnya.

Hadir di kesempatan sama, Maudy memang mengaku sudah menjadi pelanggan setia UNIQLO. Ia gemar menggunakan pakaian-pakaian UNIQLO karena terbuat dari bahan-bahan yang berkualitas.

Tak hanya itu, desain pada koleksi pakaian UNIQLO menurut Maudy, juga terlihat simpel, tetapi tidak pernah meninggalkan kesan yang berkelas.

"Aku memang pengguna setia (UNIQLO) sudah cukup lama. Dan bukan karena suka estetik pakaiannya, tapi aku suka sama filosofinya yang mengangkat kesederhanaan," ujarnya.

"UNIQLO juga memiliki inovasi baru yang always growing!" tegasnya soal alasan lain ia tertarik menjadi brand advocate UNIQLO Spring/Summer 2024.

Di samping itu, Maudy juga mengaku ingin terlibat bersama UNIQLO karena merek tersebut kerap menerapkan tren fesyen berkelanjutan.

"Yang kedua, aku ngerasa value-nya itu sama. Aku melihat UNIQLO punya banyak komitmen. They Care about sustainability," tutupnya. (ikh)

Baca Juga:

Kurangi Sampah di Lautan, UNIQLO Luncurkan Jaket dari Bahan Daur Ulang

#Fashion
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.

Berita Terkait

ShowBiz
Menenun Cerita Lintas Budaya: Kolaborasi Artistik Raja Rani dan Linying
The Breeze: Swim Swim Capsule Collection
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 12 November 2025
Menenun Cerita Lintas Budaya: Kolaborasi Artistik Raja Rani dan Linying
Fashion
JF3 Fashion Festival Bawa Industri Mode Indonesia ke Kancah Global, akan Tampil di Busan Fashion Week 2025
JF3 Fashion Festival mewujudkan visi Recrafted: A New Vision demi mengangkat kreativitas dan keahlian tangan Indonesia ke tingkat global melalui kolaborasi dan inovasi berkelanjutan.
Dwi Astarini - Selasa, 11 November 2025
JF3 Fashion Festival Bawa Industri Mode Indonesia ke Kancah Global, akan Tampil di Busan Fashion Week 2025
Fun
Dari Sneakers Langka hingga Vinyl Kolektibel, Cek 3 Zona Paling Hits di USS 2025
USS 2025 hadir dengan tiga area utama: Lifestyle Market, Reseller & Collector’s, serta Toys & Hobbies.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 07 November 2025
Dari Sneakers Langka hingga Vinyl Kolektibel, Cek 3 Zona Paling Hits di USS 2025
Fun
USS 2025 Resmi Dibuka: Lebih Megah, Lebih 'Kalcer', dan Penuh Kolaborasi Epik
Urban Sneaker Society 2025 digelar di JICC Senayan dengan 300 brand, puluhan kolaborasi eksklusif, dan instalasi seni Glassbox Project.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 07 November 2025
USS 2025 Resmi Dibuka: Lebih Megah, Lebih 'Kalcer', dan Penuh Kolaborasi Epik
Fashion
USS 2025 Kembali Digelar di JICC, Lebih dari 300 Brand Bakal Ikut Berpartisipasi!
USS 2025 akan kembali digelar pada 7-9 November 2025 di JICC, Jakarta Pusat. Ada lebih dari 300 brand yang bakal berpartisipasi dalam event ini.
Soffi Amira - Rabu, 05 November 2025
USS 2025 Kembali Digelar di JICC, Lebih dari 300 Brand Bakal Ikut Berpartisipasi!
Fashion
Ekspresi Duka Laut dalam Koleksi ‘Larung’ dari Sejauh Mata Memandang di Jakarta Fashion Week 2026
SMM mengajak kita semua untuk melarung kedukaan atas kerusakan laut sekaligus menumbuhkan harapan agar semakin banyak yang sadar dan berupaya memperbaikinya.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Ekspresi Duka Laut dalam Koleksi ‘Larung’ dari Sejauh Mata Memandang di Jakarta Fashion Week 2026
Fashion
Jakarta Fashion Week 2026: Merayakan Warisan Gaya dan Regenerasi Desainer Tanah Air
JFW 2026 menampilkan lebih dari 100 desainer dan label terkemuka tanah air.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 29 Oktober 2025
Jakarta Fashion Week 2026: Merayakan Warisan Gaya dan Regenerasi Desainer Tanah Air
ShowBiz
Dari Musik ke Mode: Silampukau Hadirkan Kolaborasi Artistik dengan Kasatmata
Berkolaborasi dengan Kasatmata, Silampukau hadirkan album Stambul Arkipelagia.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 29 Oktober 2025
Dari Musik ke Mode: Silampukau Hadirkan Kolaborasi Artistik dengan Kasatmata
Fashion
Kisah Nenek Moyang Maluku dalam Kain Batik Tulis Maluku Tengah di Trade Expo Indonesia
Kain indah memesona tersebut menjadi representasi batik tulis asal Maluku Tengah nan berkarakter dan memikat.
Dwi Astarini - Minggu, 26 Oktober 2025
Kisah Nenek Moyang Maluku dalam Kain Batik Tulis Maluku Tengah di Trade Expo Indonesia
Fashion
Semangat Segar di Tahun Baru, Converse Sambut Komunitas Converse All Star Class of ’26 dan Katalis Musim ini, Harra.
Converse All Star adalah platform komunitas global yang didedikasikan untuk mendukung dan memberdayakan para kreator muda yang sedang berkembang.
Dwi Astarini - Jumat, 24 Oktober 2025
 Semangat Segar di Tahun Baru, Converse Sambut Komunitas Converse All Star Class of ’26 dan Katalis Musim ini, Harra.
Bagikan