"Maskeran Rek..! Angel Temen Tuturanmu" Kampanye Protokol Kesehatan Ala Moeldoko

Andika PratamaAndika Pratama - Jumat, 04 September 2020
Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko ajak Cak Kartolo, tokoh ludruk legendaris Jawa Timur pakai kaos bertuliskan " Maskeran Rek..! Angel temen tuturanmu.” (Ayo pakai masker. Susah betul menasehatimu). F

MerahPutih.com - Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko bertemu dengan tokoh ludruk legendaris Jawa Timur, Cak Kartolo untuk mengajak memakai kaos bertuliskan "Maskeran Rek..! Angel temen tuturanmu.” (Ayo pakai masker. Susah betul menasehatimu).

Kunjungan Moeldoko di Surabaya kali ini dalam rangka melakukan komunikasi isu-isu strategis dan monitoring evaluasi penanganan COVID-19.

Dari pertemuan tersebut, mantan Panglima TNI itu menerima masukan dari Cak Kartolo terkait kondisi masyarakat di tengah menghadapi pandemi COVID-19 ini. Moeldoko mengatakan, kalimat ikonik dan viral di media sosial ini juga bisa menjadi bagian dari kearifan lokal.

“Biar gampang menyentuh masyarakat," ujar Moeldoko saat pertemuan dengan sejumlah pimpinan media di Jawa Timur di kantor PWI Jatim, Kamis (3/9).

Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indra Parawangsa. Foto: Pemprov Jatim

Saat memakai kaos bertuliskan pesan khas Kartolo tersebut, bagi Moeldoko merupakan bentuk sosialisasi penggunaan masker di Jawa Timur.

Di samping sosialisasi penggunaan masker, agenda penting Moeldoko ingin mendengar saran terkait kondisi penanganan Covid-19 dari perspektif pimpinan media.

"Ya sekaligus saya juga ingin mendengar langsung bagaimana kondisi media-media di Jawa Timur ini," tandas Moeldoko.

Sementara Cak Kartolo menjelaskan kata-kata tersebut biasa digunakan menasihati anak.

"Iku kata-katane Cak Basman, nuturi anake sing cengkal (kalimat pak Basman yang sulit ngasih tau anaknya)," ujar Cak Kartolo.

Tak hanya menerima saran dari para praktisi media dan seniman di Surabaya, Moeldoko menerima masukan dari para pelaku UMKM yang mengutarakan keluhannya menghadapi masa pandemi Covid-19 ini. (Andika Eldon/Jawa Timur)

#Jenderal Moeldoko
Bagikan
Ditulis Oleh

Andika Pratama

Bagikan