APAKAH kamu salah satu orang yang rela ganti status membeli skincare daripada mengonsumsi makanan sehat? Sebagian orang mungkin menganggap skincare lebih efektif dalam membuat kulit menjadi sehat dan glowing daripada pola makan sehat.
Kesehatan kulit juga bisa menurun seiring bertambahnya usia. Namun, selain karena penuaan, kulit juga bisa mengalami kerusakan akibat paparan sinar UV berlebihan, kebiasaan merokok, kebersihan kulit yang tidak terjaga, konsumsi makanan tidak sehat, dan stres berlebihan.
Nah agar kulit tetap sehat, kamu dianjurkan untuk melakukan perawatan kulit secara rutin. Cara merawat kulit dapat dilakukan dengan berbagai langkah, seperti menggunakan skincare, dan mengonsumsi makanan sehat.
Baca juga:

Skincare merupakan rangkaian produk perawatan kulit yang digunakan langsung pada kulit, misalnya serum, toner, dan pelembap. Sementara itu, makanan sehat adalah makanan yang mengandung beragam nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tubuh, termasuk kulit.
Menurut laman Alodokter, skincare dan makanan sehat sama-sama penting dalam mendukung kesehatan kulit. Jadi, anggapan bahwa penggunaan skincare lebih penting daripada makan makanan sehat itu keliru, ya. Skincare berperan dalam melindungi kulit dari luar tubuh, sementara makanan sehat dapat mendkung kesehatan kulit dari dalam.
Baca juga:
Racik Skincare Sendiri di Indonesia Cosmetic Ingeredients Expo 2022

Dengan menerapkan kedua cara tersebut, kesehatan kulit senantiasa terjaga dan kulit akan tampak lebih awet muda dan glowing. Selain itu, rajin merawat kulit juga akan mencegah munculnya masalah kulit, seperti jerawat, flek hitam, keriput, atau sunburn.
Ada beberapa jenis skicnare yang wajib kamu miliki, seperti sabun pembersih muka, toner bebas alkohol, serum atau essence yang mengandung nutrisi tertentu, pelembap yang mengandung ceramide, niacinamide, atau gliserol, serta tabir surya dengan SPF minimal 30.
Seelain itu, kamu juga bisa mengonsumsi makanan dan minuman sehat seperti ikan, buah-buahan, sayur-sayuran, kacang-kacangan, dan air putih.
Baik skincare ataupun konsumsi makanan sehat sama-sama berperan penting dalam menjaga kesehatan kulit. Jadi, jangan sampai kamu melewatkannya, ya. (and)
Baca juga:
Kata Pakar tentang Tren Reverse Skincare