Luhut Berambisi Indonesia Bakal Jadi Top 3 Pemain Baterai EV Dunia Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan. ANTARA/Ade Irma Junida.

MerahPutih.com - Ambisi pemerintah Indonesia membangun pabrik mobil listrik di tanah air rupanya tak main-main.

Pemerintah sedang mendekati kesepakatan dengan pembuat mobil Tiongkok BYD Group dan pembuat mobil listrik AS Tesla untuk berinvestasi dalam fasilitas produksi mobil listrik (EV) di negara Asia Tenggara.

Baca Juga:

Segera 'Recharge' saat Daya Baterai Ponsel di Bawah 50 Persen

"Semua pembuat mobil listrik terbesar di dunia akan berinvestasi di sini. BYD Group, nomor satu dunia, Tesla, nomor dua, Hyundai dan sebagainya, semuanya sedang menyelesaikan kesepakatan dengan Indonesia," Menko Bidang Maritim dan Investasi Luhut Pandjaitan dalam pertemuan dengan pemerintah provinsi yang disiarkan di Youtube Kemendagri, Selasa (17/1).

Luhut juga menyebut perusahaan-perusahaan otomotif tersebut sudah sampai pada tahap finalisasi dan akan segera diumumkan rencana investasinya di Indonesia.

Kendati demikian, ia tidak menyebut pabrikan mobil listrik mana yang dimaksud telah mencapai tahap finalisasi karena BYD dan Tesla sama-sama belum masuk ke Indonesia.

"Ini semua sudah memfinalisasi perjanjian-perjanjian Indonesia dengan keputusan kita, EV, yang sudah kemarin di rapat kabinet, dan kita bisa announce (umumkan) segera. Maka pemain-pemain besar dunia itu akan masuk ke Indonesia," katanya.

Luhut menambahkan, pengembangan ekosistem baterai kendaraan listrik dan kendaraan listrik yang dimulai dari hulu dengan hilirisasi nikel. Ini membuat Indonesia menjadi salah satu tujuan investasi yang sangat menarik bagi dunia.

Hal itu juga didukung dengan keberhasilan Presidensi G20 2022 yang mendapatkan pujian besar dunia.

Baca Juga:

Jokowi Rayu PM Australia Bangun Pabrik Baterai Mobil Listrik di Indonesia

"G20 itu merupakan satu terobosan luar biasa yang diapresiasi sampai tadi malam saya di Davos, itu mereka memberi puja puji terhadap penyelenggaraan dan outcome dari G20 yang baru kita lalui beberapa waktu yang lalu," katanya.

Luhut meyakini Indonesia akan menjadi satu dari tiga besar produsen baterai kendaraan listrik (electric vehincle/EV) terbesar di dunia pada 2027.

Keyakinan itu juga didukung oleh telah ditandatanganinya perjanjian kerja sama pembangunan ekosistem baterai kendaraan listrik antara holding BUMN MIND ID dengan produsen baterai kendaraan listrik, China Contemporary Amperex Technology Co., Limited (CATL) pada Senin (16/1).

Luhut menargetkan Indonesia dapat menjadi tiga produsen baterai terbesar dunia. Hal tersebut menyusul dengan dimulainya produksi baterai untuk kendaraan listrik mulai 2025 mendatang.

Menurut Luhut produksi pertama baterai kendaraan listrik Indonesia dapat dimulai pada 2025.

Dengan begitu, pada 2027 mendatang Indonesia diperkirakan bakal menjadi salah satu pemain 3 besar produsen baterai kendaraan listrik dunia.

"Kita produksi pada 2025 dan 2027 kita jadi salah satu 3 besar dunia yang produksi baterai EV," tutup Luhut. (*)

Baca Juga:

Indonesia akan Produksi Baterai Mobil Listrik di Tahun 2024

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
[HOAKS atau FAKTA]: COVID-19 Subvarian XBB Mematikan dan Sulit Terdeteksi
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: COVID-19 Subvarian XBB Mematikan dan Sulit Terdeteksi

COVID-19 subvarian XBB yang telah terdeteksi di Indonesia adalah varian mematikan dan tidak bisa terdeteksi.

Pendiri ACT Ahyudin Kembali Dipanggil Bareskrim
Indonesia
Pendiri ACT Ahyudin Kembali Dipanggil Bareskrim

Ahyudin dijadwalkan diperiksa pukul 11.00 WIB. Sedangkan Hariyana Hermain dijadwalkan diperiksa pukul 13.00 WIB siang ini.

Mendag Dorong Kerja Sama 5 Sektor dengan India
Indonesia
Mendag Dorong Kerja Sama 5 Sektor dengan India

Zulkifli berharap kedua negara dapat secepatnya memulai perundingan Preferential Trade Agreement (PTA) bilateral yang telah dijajaki sejak 2020.

Puan Ungkap Alasan tak Undang Parpol Lain di HUT Ke-50 PDIP
Indonesia
Puan Ungkap Alasan tak Undang Parpol Lain di HUT Ke-50 PDIP

“Karena ini adalah kegiatan internal PDI Perjuangan di ulang tahun ke 50,” sambungnya.

RSJD dr Arif Zainudin Solo Terbakar, 2 Pasien Meninggal
Indonesia
RSJD dr Arif Zainudin Solo Terbakar, 2 Pasien Meninggal

Akibat kejadian tersebut, dua orang meninggal dunia. Sedangkan tiga orang lainnya mengalami luka bakar dirawat di rumah sakit.

BSSN Akui Ada Data Valid yang Diretas Bjorka
Indonesia
BSSN Akui Ada Data Valid yang Diretas Bjorka

Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN), Hinsa Siburian mengatakan klasifikasi serangan siber berupa pencurian data, seperti yang dilancarkan peretas "Bjorka", masuk dalam kategori intensitas rendah.

Saluran YouTube Ganjar Pranowo Hilang, Diduga Diretas
Indonesia
Saluran YouTube Ganjar Pranowo Hilang, Diduga Diretas

Akun saluran YouTube Ganjar diretas dan tidak bisa diakses sejak Senin (25/4) dini hari.

[HOAKS atau FAKTA]: Krisis Pangan dan Ekonomi Melanda Eropa
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Krisis Pangan dan Ekonomi Melanda Eropa

Akun Twitter dengan nama pengguna “tukangrosok___” mengunggah sebuah video yang menunjukkan segerombolan orang tengah mengumpulkan makanan dari tong sampah.

PPP dan PAN Butuh Sosok Capres Buat Lolos ke Senayan
Indonesia
PPP dan PAN Butuh Sosok Capres Buat Lolos ke Senayan

Dari 16 partai politik, PPP menempati urutan ke-8 dari daftar elektabilitas partai dengan 2,7 persen. Dan PAN menempati posisi ke-9 dengan elektabilitas partai sebesar 2,0 persen.

DPD Sebut M Taufik Belum Dipecat, Majelis Kehormatan Gerindra Hanya Rekomendasi
Indonesia
DPD Sebut M Taufik Belum Dipecat, Majelis Kehormatan Gerindra Hanya Rekomendasi

Majelis Kehormatan Partai Gerindra secara resmi memecat M Taufik sebagai kader Partai Gerindra pada Selasa (7/6) kemarin.