Wisata

Lonely Planet Menobatkan 8 Objek Wisata Terbaik di Indonesia

Muchammad YaniMuchammad Yani - Rabu, 14 November 2018
Lonely Planet Menobatkan 8 Objek Wisata Terbaik di Indonesia
Candi Prambanan dari kejauhan (Foto: instagram@tommyy_t11)

TAK ada yang menampik kalau keindahan alam Indonesia begitu luar biasa. Mulai dari pantai, pegunungan, dunia laut hingga sejarah semua bisa dinikmati dan dipilih sesuai selera.

Keindahan alam Indonesia pun diakui dunia. Beberapa media besar kerap membahas destinasi di Indonesia, salah satunya adalah Lonely Planet. Buku panduan perjalanan dan penerbit media digital terbesar di dunia ini bahkan menobatkan 8 objek wisata terbaik di Indonesia.

Candi Prambanan

Cndi Prambanan (Instagram/ferrywid)
Cndi Prambanan (Foto: instagram@ferrywid)

Terdiri dari sisa-sisa 244 kuil, situs warisan dunia Prambanan adalah situs Hindu terbesar di Indonesia dan salah satu destinasi utama di Asia Tenggara. Di sini kamu bisa mempelajari tentang sejarah Nusantara. Tahun 2006 Prambanan sempat mengalami kerusakan akibat gempa, beruntung candi utama selamat meskipun ratusan blok batu runtuh atau retak.

Candi Borobudur

Candi Bborobudur (Instagram/luilluil98)
Candi Bborobudur (Foto: instagram@luilluil98)

Berasal dari abad 8 dan 9, dan dibangun dari dua juta blok batu, Borobudur adalah kuil Buddha terbesar di dunia dan salah satu situs budaya paling penting di Indonesia. Hingga saat ini Borobudur masih digunakan sebagai tempat ziarah keagamaan. Setiap tahunnya umat Budha dari seluruh Indonesia dan mancanegara datang untuk memperingati Trisuci Waisak.

#Wisata #Wisata Indonesia
Bagikan
Ditulis Oleh

Muchammad Yani

Lebih baik keliling Indonesia daripada keliling hati kamu
Bagikan