K-Pop

Lisa BLACKPINK Menggebrak Panggung Le Gala des Pièces Jaunes 2024

Hendaru Tri HanggoroHendaru Tri Hanggoro - Sabtu, 27 Januari 2024
Lisa BLACKPINK Menggebrak Panggung Le Gala des Pièces Jaunes 2024

Suaranya jernih dan bertenaga. (Foto: X/@LISANATIONS_)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Udara Paris malam itu memang dingin (26/1), tapi Lisa BLACKPINK membuatnya jadi lebih hangat. Ia tampil menggebrak di panggung Le Gala des Pièces Jaunes 2024.

Lisa menapak panggung, mengenakan busana berwarna keemasan yang berkilauan, bernyanyi secara energik, dan menari dengan lincah. Penonton pun bersorak sorai.

Warganet di X pun ikut terpukau menyaksikan live Lisa. Padahal waktu di berbagai belahan dunia Asia sudah masuk Sabtu subuh (27/1).

Seketika itu pula Lisa jadi trending topics dengan tagar #LISAxPIÈCESJAUNES2024. Dan percakapan DAME LISA AU GALA membahana di X dari subuh hingga siang ini waktu Indonesia dengan total kiriman sebanyak 1,2 juta.

Baca juga:

Lisa BLACKPINK Ingin Jajal Hollywood?

"LISA tampil live dari Paris. Suaranya jernih dan bertenaga," unggah akun @LISANATIONS_, salah satu fanbase Lisa yang berpengaruh.

"Di tengah kehadiran penyanyi populer dari Barat seperti Rihanna, Lisa tampil menonjol dan menyita perhatian penonton," tulis hindustantimes.com.

Gala tersebut menjadi malam yang tak terlupakan. Bintang-bintang yang hadir antara lain Stray Kids, Maroon 5, J Balvin, Pharrell Williams, dan Gims.

Orchester Lamoureux, sebuah perkumpulan konser orkestra yang terkenal sebagai penyelenggara acara semacam itu, sebelumnya telah mengumumkan penampilan bersama mereka dengan idola K-pop tersebut.

Baca juga:

Menyusul Kontroversi Crazy Horse, Lisa BLACKPINK Diboikot Medsos Tiongkok

Keterlibatan Lisa dalam konser amal ini penting karena menandai kembalinya dia ke tempat yang sama di mana Orchester Lamoureux berkolaborasi dengan supergrup K-Pop BLACKPINK pada Januari 2023.

Saat pelantun "Money" itu menghiasi panggung utama, penonton bersorak gembira. Namun selain penampilan yang seru, ada juga momen mengharukan.

Fans senang melihat Lisa dan Bang Chan Stray Kids mengobrol lucu di belakang panggung. Mereka tertangkap dalam video candid seperti ini.

Panggung Le Gala sebenarnya sederhana. Namun Lisa tampil penuh gaya dengan pakaian keemasannya yang berkilauan sehingga menonjolkan tiap gerakan.

Lalu datanglah momen tak terlupakan itu. Saat Lisa bernyanyi "Money" dengan sepenuh hati, orkestra live merespons dengan suara menyentuh, membuat semua orang merinding.

Ini adalah penampilan solo perdana Lisa tahun 2024. Selain "Money", ia menyanyi "LALISA" dan "SG".

Lisa saat ini mendedikasikan diri untuk karier solonya, sering tampil di panggung internasional baik untuk fesyen maupun musik.

Seperti Lisa, anggota BLACKPINK yang lain juga telah memulai perjalanan solonya. Jennie telah debut dengan agensinya sendiri, OA. Sementara Jisoo fokus pada aktingnya. Sedangkan Rosé belum mengumumkan aktivitas solonya. (dru)

Baca juga:

Lisa BLACKPINK Jadi Solois K-Pop Pertama dengan 1 Miliar Streams di Spotify

#Lisa BLACKPINK #K-Pop
Bagikan
Ditulis Oleh

Hendaru Tri Hanggoro

Berkarier sebagai jurnalis sejak 2010 dan bertungkus-lumus dengan tema budaya populer, sejarah Indonesia, serta gaya hidup. Menekuni jurnalisme naratif, in-depth, dan feature. Menjadi narasumber di beberapa seminar kesejarahan dan pelatihan jurnalistik yang diselenggarakan lembaga pemerintah dan swasta.

Berita Terkait

ShowBiz
Mantan Anggota EXO Kris Wu Dikabarkan Mati di Penjara, Otoritas China Keluarkan Bantahan
Gambar-gambar yang beredar dipastikan palsu dan dilaporkan dibuat dengan mengubah wajah orang lain secara digital.
Dwi Astarini - Sabtu, 15 November 2025
 Mantan Anggota EXO Kris Wu Dikabarkan Mati di Penjara, Otoritas China Keluarkan Bantahan
ShowBiz
Ngetop karena ‘KPop Demon Hunters’, Saja Boys Siap Nyanyi di Dunia Nyata
Federation of Korean Music Performers (FKMP), Kamis (13/11), mengumumkan kelima artis vokal Saja Boys telah resmi bergabung sebagai anggota.
Dwi Astarini - Jumat, 14 November 2025
Ngetop karena ‘KPop Demon Hunters’, Saja Boys Siap Nyanyi di Dunia Nyata
ShowBiz
XODIAC Comeback dengan Single 'Alibi', Angkat Tema Hubungan Toxic dan Obsesi Cinta
Boy group XODIAC comeback dengan single 'Alibi'. Lagu ini mengangkat kisah cinta yang berubah menjadi obsesi dan manipulasi emosional.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 14 November 2025
XODIAC Comeback dengan Single 'Alibi', Angkat Tema Hubungan Toxic dan Obsesi Cinta
ShowBiz
NewJeans Balik ke ADOR, Mantan CEO Min Hee-jin Pasrah cuma Bisa Mendukung
Para anggota NewJeans sempat berselisih dengan agensi sejak Hee-jin diberhentikan dari posisinya sebagai CEO pada Agustus 2024.
Dwi Astarini - Kamis, 13 November 2025
 NewJeans Balik ke ADOR, Mantan CEO Min Hee-jin Pasrah cuma Bisa Mendukung
ShowBiz
3 Member Lain NewJeans Ikutan Balik ke ADOR, Kontroversi Berakhir dan Siap untuk Comeback
Sebelumnya, Haerin dan Hyein telah lebih dulu menyatakan kembali ke ADOR.
Dwi Astarini - Rabu, 12 November 2025
 3 Member Lain NewJeans Ikutan Balik ke ADOR, Kontroversi Berakhir dan Siap untuk Comeback
ShowBiz
Haerin dan Hyein NewJeans Akhirnya Balik ke ADOR
Memutuskan untuk menghormati putusan pengadilan dan mempertahankan kontrak eksklusif mereka.
Dwi Astarini - Rabu, 12 November 2025
 Haerin dan Hyein NewJeans Akhirnya Balik ke ADOR
ShowBiz
Kembali ke Jakarta, ATEEZ Hadirkan Tur Spektakuler 'In Your Fantasy' Awal 2026
ATEEZ 2026 WORLD TOUR [IN YOUR FANTASY] IN JAKARTA dijadwalkan berlangsung pada Sabtu, 31 Januari 2026, di ICE BSD City
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 12 November 2025
Kembali ke Jakarta, ATEEZ Hadirkan Tur Spektakuler 'In Your Fantasy' Awal 2026
Fun
Lirik "Eeny Meeny Miny Moe”, Lagu Utama Single Terbaru FIFTY FIFTY yang Langsung Viral
Lagu "Eeny Meeny Miny Moe” menjadi track utama dari single digital ketiga FIFTY FIFTY bertajuk Too Much Part 1
Wisnu Cipto - Minggu, 09 November 2025
Lirik
Fun
FIFTY FIFTY Kembali dengan Album ‘Too Much Part 1’, Tandai Babak Baru Perjalanan Musiknya
FIFTY FIFTY kembali dengan album bertajuk Too Much Part 1. Album ini memadukan ketegangan dan kegembiraan yang muncul.
Soffi Amira - Sabtu, 08 November 2025
FIFTY FIFTY Kembali dengan Album ‘Too Much Part 1’, Tandai Babak Baru Perjalanan Musiknya
ShowBiz
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
Sebelum sekuel berdurasi penuh dirilis, film pendek mungkin akan tayang lebih dulu.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
Bagikan