Lalampa, Lempernya Orang Manado Berisi Ikan Tongkol, Maknyusss

Zulfikar SyZulfikar Sy - Kamis, 17 Mei 2018
Lalampa, Lempernya Orang Manado Berisi Ikan Tongkol, Maknyusss
Lalampa. (Instagram/ riliantosoepartomo)

MANADO banyak menyimpan kuliner yang sangat khas salah satunya adalah Lalampa. Makanan khas ini berbentuk lemper dengan bahan dasar ketan dan ikan tongkol cincang.

Sekilas kue lalampa ini mirip sekali dengan lemper dari Jawa. Namun isi dan cara membuatnya berbeda. Selain itu, lemper hanya dikukus. Sementara lalampa yang sudah dibungkus dengan daun pisang dibakar sehingga mengeluarkan harum yang menggugah selera.

Lalampa memiliki cita rasa gurih dan legit. Ikan tongkol cincang dengan bumbu rempah sangat cocok dipadu dengan ketan. Rasa lalampa yang gurih-legit ini juga karena ketan dimasak dengan santan.

Sebetulnya, ketan dan ikan sudah matang. Tetapi pembakaran kemudian membuat rasanya lain sehingga keluar harum daun pisang. Lalampa juga diolesi minyak sayur sebelum pembakaran. Rasanya meresap ke dalam.

Di kota asalnya Manado, lalampa dimakan hangat-hangat. Biasanya masyarakat setempat makan lalampa pada sore hari sambil minum kopi atau teh. Pada bulan Ramadan seperti sekarang, lalampa tentu cocok untuk menu berbuka puasa.

Lalampa makanan khas Manado. (Instagram/ /sajiansedap)
Lalampa makanan khas Manado. (Instagram/ /sajiansedap)

Penasaran bagaimana rasa enak dari Lalampa khas Manado ini, kamu bisa bikin lalampa khas Manado ini di rumah;

Bahan kulit

750 gram beras ketan, direndam 2 jam

375 ml santan dari 1/2 butir kelapa

1 1/2 sendok teh garam

daun pisang untuk membungkus

3 lembar daun pandan


Bahan isi

350 gram daging ikan tongkol

1 sendok teh air jeruk nipis

2 batang serai, dimemarkan

1 buah (100 gram) tomat, dipotong-potong

150 ml santan dari 1/4 butir kelapa

1 1/4 sendok teh garam

2 1/2 sendok teh gula pasir

50 gram daun kemangi

1 sendok makan air asam jawa, dari 1/2 sendok makan asam jawa dan 2 sendok makan air, larutkan

4 sendok makan minyak goreng untuk menumis


Bumbu halus

5 buah cabai merah keriting

2 buah cabai merah besar

6 butir bawang merah

3 siung bawang putih

1 cm jahe

3 butir kemiri sangrai

Lalampa makanan khas Manado. (Instagram/ sulistiyawan.wawan)
Lalampa makanan khas Manado. (Instagram/ sulistiyawan.wawan)

Cara pengolahan

1. Isi: lumuri ikan dengan air jeruk nipis. Diamkan 15 menit

2. Kukus 20 menit di atas api sedang sampai matang. Angkat Buang durinya dan suwir-suwir dagingnya. Sisihkan

3. Tumis bumbu halus, serai, dan tomat sampai harum dan matang. Tambahkan ikan tongkol, garam, dan gula pasir sambil diaduk rata

4. Tuang santan. Masak sampai bumbu meresap. Tambahkan air asam dan kemangi. Aduk rata. Sisihkan

5. Kukus beras ketan selama 15 menit. Angkat

6. Rebus santan dan garam sambil diaduk hingga mendidih

7. Tuang ke dalam beras ketan kukus. Aduk sampai terserap

8. Kukus beras ketan 20 menit sampai matang

9. Ambil selembar daun pisang. Sendokkan 50 gram ketan kukus. Beri 15 gram tumisan isi. Gulung sambil dipadatkan. Semat kedua ujungnya dengan lidi

10. Bakar di bara api sampai matang. (zul)

Baca juga berita terkait kuliner tradisonal tanah air dalam artikel: Es Dawet Cocok Jadi Menu Berbuka Puasa

#Kuliner Khas Manado #Kuliner Indonesia
Bagikan
Ditulis Oleh

Zulfikar Sy

Tukang sihir
Bagikan