KPU Pastikan Kesiapan Dana Pilpres 2 Putaran Ilustrasi. ANTARA/HO/Dokumen Pribadi

MerahPutih.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) memastikan siap untuk menggelar Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 dua putaran.

Ketua KPU Hasyim Asy’ari menuturkan, anggaran negara untuk gelaran Pemilu 2024, disebutnya sudah disiapkan untuk mengantisipasi skenario Pilpres 2024 dengan dua putaran.

Perencanaan serta penetapan anggaran penyelenggaraan Pemilu 2024 sudah dibahas sejak jauh-jauh hari oleh tiga pihak, yakni pemerintah, DPR, dan KPU.

Baca Juga:

Demokrat Jakarta Siap All Out Menangkan Prabowo di Pilpres 2024

Tentunya nominal pembiayaan rangkaian Pemilu 2024 yang tercantum dalam APBN tersebut, sudah melalui tahap persetujuan oleh Badan Anggaran DPR.

“Anggaran yang dianggarkan sebesar Rp 76,6 triliun itu sudah termasuk (kemungkinan) pilpres putaran kedua," kata Hasyim kepada wartawan yang dikutip di Jakarta, Senin (25/9).

Besaran anggaran tersebut menurut Hasyim telah disesuaikan untuk menyelesaikan seluruh tahapan pesta demokrasi di tingkat KPU pusat.

“Soal dicairkannya kapan, itu tergantung apakah syarat Pilpres 2024 putaran kedua terjadi apa tidak begitu,” jelas dia.

Baca Juga:

Anies Tanggapi Kemungkinan 2 Poros di Pilpres 2024

Menurut Hasyim, pengalaman pilpres selama ini menunjukkan pilpres dua putaran sulit diprediksi. Pada Pilpres 2004, terdapat lima pasangan calon (paslon) yang kemudian diakhiri dengan pilpres dua putaran.

Lalu pada tahun 2009 ada tiga paslon tapi cukup satu putaran.

Kemudian, pada Pemilu 2014-2019 hanya dua paslon saja sehingga hanya berlangsung satu putaran.

“KPU harus harus merencanakan situasi yang tidak bisa diprediksi,” jelas Hasyim.

Hasyim menegaskan, pilpres dua putaran juga membutuhkan anggaran untuk menyediakan logistik pemilu, pemutakhiran data pemilih dan kebutuhan pemilu lainnya.

“Hanya saja saat ini kita persiapkan untuk yang ada di depan mata kita dahulu,” pungkas Hasyim. (Knu)

Baca Juga:

Anies Enggan Tanggapi Isu Duet dengan Ganjar di Pilpres 2024

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Sinyal Cawapres Pilihan Anies untuk 2 Tokoh Muda
Indonesia
Sinyal Cawapres Pilihan Anies untuk 2 Tokoh Muda

Bakal calon presiden (capres) Anies Baswedan memberikan sinyal akan memilih calon wakil presiden (cawapres) berusia dan berjiwa muda.

KPK Boyong 3 Koper Usai Geledah Gedung DPRD Jatim
Indonesia
KPK Boyong 3 Koper Usai Geledah Gedung DPRD Jatim

Aparat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memboyong tiga koper diduga berisi dokumen barang bukti perkara tindak pidana korupsi yang menyeret salah satu pimpinan DPRD Jatim sebagai tersangka usai menggeledah gedung DPRD setempat, Senin (19/12) malam.

Kesuksesan Timnas Indonesia Berpengaruh pada Elektabilitas Erick Thohir
Indonesia
Kesuksesan Timnas Indonesia Berpengaruh pada Elektabilitas Erick Thohir

Pengamat Politik Ujang Komarudin mengatakan membaiknya transformasi tim nasional (timnas) sepak bola Indonesia, turut mendongkrak elektoral Erick Thohir.

Polri Bongkar Pabrik Sabu Jaringan Iran di Jakarta Barat
Indonesia
Polri Bongkar Pabrik Sabu Jaringan Iran di Jakarta Barat

Direktorat Tindak Pidana Narkoba Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri mengungkap pabrik sabu jaringan Iran di sebuah apartemen di kawasan Cengkareng, Jakarta Barat.

Gerindra Sebut Usulan Hak Angket Soal Putusan MK Rendahkan Akal Sehat
Indonesia
Gerindra Sebut Usulan Hak Angket Soal Putusan MK Rendahkan Akal Sehat

Usulan hak angket atas putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang disuarakan oleh Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan (PDIP), Masinton Pasaribu, dianggap konyol.

Punya 22 Pulau Terluar, Kepri Hanya Miliki Satu PLBN
Indonesia
Punya 22 Pulau Terluar, Kepri Hanya Miliki Satu PLBN

pemerintah Pusat memiliki komitmen untuk membangun PLBN di pulau-pulau di Kepri, yang berbatasan dengan negara tetangga.

Ridwan Kamil Jadi Amunisi Baru Pemenangan Golkar di Jabar
Indonesia
Ridwan Kamil Jadi Amunisi Baru Pemenangan Golkar di Jabar

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dikabarkan menjadi kader Partai Golkar. Rencananya, pengesahan Ridwan Kamil sebagai kader partai beringin akan dilakukan di kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Rabu,(18/1), sore.

Jokowi Minta Indonesia Lolos ke Final Piala Dunia U-17
Indonesia
Jokowi Minta Indonesia Lolos ke Final Piala Dunia U-17

Presiden Joko Widodo meminta tim asuhan Bima Sakti lolos ke final.

PHK Massal Intai Indonesia, Cak Imin Dorong Pemerintah Atasi Gejolak Sosial
Indonesia
PHK Massal Intai Indonesia, Cak Imin Dorong Pemerintah Atasi Gejolak Sosial

"Saat ini Indonesia berada dalam situasi mengkhawatirkan terkait masalah sosial. Ini menyusul ancaman gelombang PHK yang tengah mengintai rakyat Indonesia," ungkap Cak Imin

Prabowo Sebut Butuh Pendekatan Lembut untuk Tangani Konflik Papua
Indonesia
Prabowo Sebut Butuh Pendekatan Lembut untuk Tangani Konflik Papua

Calon presiden Prabowo Subianto bicara perihal pendekatakan dalam menangani konflik di Papua. Menurut dia, aksi-aksi kelompok Organisasi Papua Merdeka atau OPM di Papua kejam.