Konvoi Jakmania Langgar Prokes, Wagub Minta Jadi Bahan Evaluasi Semua Pihak

Zulfikar SyZulfikar Sy - Selasa, 27 April 2021
Konvoi Jakmania Langgar Prokes, Wagub Minta Jadi Bahan Evaluasi Semua Pihak
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria. (Foto: MP/Asropih)

MerahPutih.com - Pemprov DKI Jakarta menyayangkan masa pendukung Persija yang melakukan konvoi dalam merayakan kemenangan menjuarai Piala Menpora 2021.

"Terkait adanya kerumunan terjadi, kami sangat prihatin," ujar Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta Ahmad Riza Patria di Polda Metro Jaya, Selasa (27/4).

Politikus senior Gerindra ini pun berdoa agar aksi suporter Persija yang tidak mengindahkan protokol kesehatan saat pesta kemenangan itu tak menimbulkan klaster baru kasus COVID-19.

Baca Juga:

PP Jakmania Bantah Instruksikan Anggotanya Turun ke Jalan

Ia pun berharap, peristiwa seperti ini tak terulang lagi. Saat ini, wabah virus corona masih mengintai masyarakat. Jika saja warga abai dalam prokes, dikhawatirkan meledaknya kasus COVID-19.

"Mudah-mudahan kegiatan ini tidak menimbulkan klaster baru dan tidak terulang lagi," urai Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta ini.

Suporter merayakan kemenangan Persija Jakarta pada laga final Piala Menpora 2021 di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Senin (26/4/2021). ANTARA FOTO/Ahmad Tri Hawaari/foc.
Suporter merayakan kemenangan Persija Jakarta pada laga final Piala Menpora 2021 di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Senin (26/4/2021). ANTARA FOTO/Ahmad Tri Hawaari/foc.

Riza menegaskan, insiden ini harus menjadi bahan evaluasi pihak terkait baik dari Pemprov DKI, Persija, The Jakmania, hingga aparat kepolisian. Pasalnya, kejadian itu berlangsung di saat masa PPSB dan masih tingginya kasus corona.

"Evaluasi kenapa terjadi, siapa yang mobilisasi, apa dampaknya nanti kita lihat ya," pungkasnya.

Baca Juga:

Menpora Dorong Polisi Tindak Jakmania dan Bobotoh Pelanggar Prokes

Atas pelanggaran prokes The Jakmania itu, Kepolisian Polda Metro Jaya akan memanggil Ketua The Jakmania untuk memberikan klarifikasi kegiatan tersebut.

Polisi juga akan meminta keterangan dari perwakilan manajemen Persija dalam waktu dekat.

"Ketua Jakmania akan kami panggil untuk kita klarifikasi, untuk mempertanggungjawabkan hal ini," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus di Jakarta, Selasa (27/4). (Asp)

Baca Juga:

Wagub DKI Sesalkan Jakmania Konvoi Kemenangan

Bagikan
Ditulis Oleh

Asropih

Bagikan