Komikus Gundala Putra Petir Mengidap Gangguan Usus

Noer ArdiansjahNoer Ardiansjah - Senin, 07 November 2016
Komikus Gundala Putra Petir Mengidap Gangguan Usus
Anak kedua Harya Suraminata, Bathari Sekar Dewangga (12) memegang foto Hasmi saat pemakaman, Pemakaman Seniman Giri Sapto, Imogiri, Bantul, Yogyakarta, Senin (7/11). (Foto: MerahPutih/Fredy Wansyah)

MerahPutih Peristiwa - Emanuel Harya Suraminata, kerap disapa Hasmi, tutup usia pada hari Minggu (6/11) di Rumah Sakit Bethesda, DI Yogyakarta. Komikus di balik karakter Gundala Putera Petir ini sebelumnya dirawat inap selama 10 hari akibat gangguan usus.

Ainun Anggitamukti (18), putri sulung Hasmi, menuturkan gangguan usus telah dideritas sejak 24 tahun silam. Kala itu, dokter menyatakan bahwa sakit tersebut bisa kambuh lagi.

"Ususnya lengket dan harus dipotong beberapa ruas. Dua tahun lalu pernah kambuh, terus sembuh. Beberapa hari lalu ayah sakit kram lagi, terus ibu menyuruh untuk dibawa ke rumah sakit," ujarnya usai prosesi pemakaman di Makam Seniman Giri Sapto, Imogiri, Bantul, DI Yogyakarta, Senin (7/11).

Dirinya menjelaskan, usai dibawa ke rumah sakit, dokter menjelaskan untuk rawat inap dan kemudian dioperasi. Selain itu, dokter juga menjelaskan bahwa operasi berisiko.

"Selain sakit usus, ayah juga sakit diabetes, kolesterol dan hipertensi. Makanya ayah sangat menjaga pola makan". (Fre)

BACA JUGA:

  1. Harya Suraminta, Penulis Gundala Putra Petir Wafat
  2. Nasib Gundala Putra Petir Sesudah Hasmi Wafat
  3. Djair Warni, Pencipta Komik Jaka Sembung Meninggal Dunia
  4. Komik Kisah Buya Syafii Resmi Diluncurkan
  5. Kapten and friends Komik Indonesia dengan Rasa Rendang
#Harya Suraminata
Bagikan
Ditulis Oleh

Noer Ardiansjah

Tukang sulap.
Bagikan