Fashion

Kolaborasi Nyentrik ala Puma x 'One Piece'

Dwi AstariniDwi Astarini - Rabu, 09 Oktober 2019
Kolaborasi Nyentrik ala Puma x 'One Piece'
Puma hadirkan kolaborasi One Piece yang nyentrik. (foto: puma)

NAMA besar sebagai brand pakaian olahraga tak membuat Puma mentok. Brand ini kini menjelajah dunia fesyen lewat kolaborasi 'nyentrik' dengan serial animasi One Piece. Kolaborasi itu menghasilkan sepatu dengan nama Cell Venom.

One Piece menjadi animasi tertua yang sampai saat ini masih belum tamat. Tidak mengherankan jika srial ini amat dikenal dikalangan pencinta animasi, terutama manga. Animasi ini dirilis pada 22 Juli 1997 dan masih aktif rilis sampai sekarang dalam bentuk manga, animasi 2D, bahkan dalam bentuk film.

BACA JUGA: Joker Muncul di Jam Tangan Mewah Edisi Terbatas dari RJ

Selama 22 tahun animasi berjalan, bebagai karakter bermunculan, selain karakter utamanya Monkey D Luffy. Karakter utama lain yang menemani perjalan Luffy ialah Roronoa Zoro, Nami, Usopp, Vinsmoke Sanji, Tony Tony Chopper, Nico Robin, Franky, dan Brook.

Puma X One Piece
Desain sepatu berhiaskan rantai emas. (foto: Puma)

One Piece mengisahkan perjalanan sang tokoh utama yang ingin menjadi bajak laut. Untuk mewujudkan keinginan menjadi raja bajak laut, ia harus menaklukkan tantangan dan mencari harta karun yang disebut One Piece. Hingga kini, sudah ada lebih dari 900 episode serial animasi ini.

Saking ngetopnya, aimasi garapan Eiichiro Oda ini pun sampai dibuatkan kolaborasi dengan beberapa brand terkenal, seperti Uniqlo dan Converse. Yang terbaru, One Piece berkolaborasi dengan Puma. Hasilnya cukup 'nyentrik'.

Dengan desain yang mencolok, seperti penggunaan rantai pada sepatu dan pemilihan warna silver dan emas, sepatu ini memiliki daya tarik tersendiri bagi pencinta sepatu dan serial animasi One Piece.

puma x one piece
Tokoh-tokoh One Piece dihadirkan pada kotak sepatu. (foto: Puma)

Sepatu ini terinspirasi dari karakter Gild Tesoro, seorang raja kasino dalam film One Piece Film: Gold. Karena kekuatannya yang melibatkan emas, tidak mengherankan jika sepatu ini sangat mencolok. Dalam animasi, karakternya diceritakan dapat memanipulasi emas dan merupakan seorang kaya raya.

Sebagai pengesah identitas kolaborasi ini, dalam sepatu disematkan logo One Piece. Selain itu, kotak dari sepatu ini dihadirkan dengan tema One Piece yang kental, dengan gambar karakter Franky, Brook, Robin, dan Luffy dalam siluet hitam putih. Sepatu ini akan hadir pada 11 Oktober di Jepang, dengan estimasi harga 18 ribu yen atau sekitar Rp2,3 juta.(jhn)

BACA JUGA: Cekidot! Ini 4 Rilisan Terbaru Nike Zoom Dengan Nuansa Pink

Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.
Bagikan