Kirimkan Surat Nama Cawagub Baru ke DPRD, Anies Berharap Segera Punya Pendamping

Andika PratamaAndika Pratama - Rabu, 22 Januari 2020
Kirimkan Surat Nama Cawagub Baru ke DPRD, Anies Berharap Segera Punya Pendamping
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. Foto: MP/Asropih

Merahputih.com - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengaku sudah mengirimkan surat rekomendasi usulan dua nama baru calon wakil gubernur (cawagub) ke DPRD DKI Jakarta pada Selasa (21/1) sore kemarin.

Diketahui dua nama yang disepakati Gerindra dan PKS adalah Ahmad Riza Patria dari Gerindra dan Nurmansjah Lubis dari PKS.

Baca Juga

Ketua DPP PKS Paparkan Kelebihan Nurmansjah Lubis Jika Jabat Wagub DKI

"Surat dari partai pengusung sudah kita terima kemarin, sore juga surat dari Gubernur DKI Jakarta ke DPRD sudah diantarkan," kata Anies di Jakarta Rabu (22/1).

Anies.
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. Foto: MP/Asropih

Sehingga sekarang ini, kata Anies, proses pemilihan pengganti Sandiaga Uno di kursi DKI sudah dimulai di Dewan Legislatif Kebon Sirih.

Baca Juga

PKS Minta KPK Turun Tangan Awasi Pemilihan Wagub DKI

Dengan begitu, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu berharap tak lama lagi legislator Kebon Sirih menyelesaikan Wagub DKI ini yang sudah lama kosong, agar dirinya punya pendamping dalam menjalankan roda pemerintahan DKI.

"Jadi kita berharap dalam waktu yang tidak lama lagi dewan membahas kemudian kita lihat perkembangannya," tutup Anies.

Seperti diketahui, Partai Gerindra dan PKS telah menyerahkan dua nama baru cawagub ke Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Keduanya adalah Nurmansjah Lubis dari PKS dan A Riza Patria dari Gerindra.

Baca Juga

Calon Wagub dari Gerindra Dinilai Lebih Berpeluang Dampingi Anies

Mereka menggeser cawagub sebelumnya dari PKS yakni Ahmad Syaikhu dan Agung Yulianto. (Asp)

#Anies Baswedan
Bagikan
Ditulis Oleh

Asropih

Bagikan