Khofifah: Ponpes Lirboyo Akan Jadi Prototipe Pesantren Tangguh Hadapi COVID-19

Angga Yudha PratamaAngga Yudha Pratama - Senin, 22 Juni 2020
Khofifah: Ponpes Lirboyo Akan Jadi Prototipe Pesantren Tangguh Hadapi COVID-19
Pondok Pesantren Lirboyo memiliki puluhan ribu santri dari berbagai wilayah di Indonesia (ANTARA FOTO/Zabur Karuru)

Merahputih.com - Pesantren Lirboyo Kota Kediri menjadi percontohan pondok pesantren tangguh dalam menghadapi COVID-19 menjelang kegiatan belajar dan mengajar di pesantren yang berlagsung sejak 20 Juni lalu.

"Kami mohon bahwa Pondok Pesantren Lirboyo akan jadi prototipe pesantren tangguh terutama dalam menghadapi COVID-19," ujar Gubenur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa di Pesantren Lirboyo seperti dikutip dari laman resmi NU, Senin (22/6).

Baca Juga

PA 212 Duga Wahyu Setiawan Ikut 'Bermain' Menangkan Jokowi-Ma'ruf Amin

Khofifah mengatakan, untuk konsep pesantren tangguh terdapat beberapa hal yang diperhatikan, di antaranya adalah pesantren sehat yang berarti memastikan bahwa santri menggunakan masker, kemudian saat mencuci tangan menggunakan air yang mengalir dan cairan pembersih tangan.

Ratusan santri belajar di tepi jalan sekitar Pondok Pesantren (Ponpes) Lirboyo. (ANTARA FOTO/Zabur Karuru)

Namun, jika tidak ada antiseptik bisa memanfaatkan sabun yang ada busanya. Hal itu penting karena dengan itu bisa membersihkan koloni-koloni virus COVID-19.

"Kemudian pesantren bersih. Kami harapkan tempat cuci tangan bisa diperbanyak dan ketiga di pesantren ada TOPP artinya tanaman obat untuk pondok pesantren," ungkap Ketua Umum Pimpinan Pusat Muslimat NU itu.

Baca Juga

Pengamat Sebut Wapres Ma'ruf Amin Tak Sekuat JK

Konsep pesantren tangguh juga akan kembali dikoordinasikan dengan berbagai pihak dan diharapkan bisa menjadi prototipe pesantren-pesantren lain di Jawa Timur dan seluruh Indonesia.

Dalam kunjungannya, Khofifah juga menerima laporan persiapan Pesantren Lirboyo di era normal baru serta peran dari jajaran kepolisian untuk membantu pesantren guna berbenah. (*)

#Pondok Pesantren #Khofifah Indar Parawansa
Bagikan
Bagikan