Ketua DPR Wanti-wanti Adanya Perpecahan akibat Pemilu 2024 Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan sambutan pada 'Kick Off Meeting' P20 di Surabaya, Jawa Timur, Rabu (15/6/2022). (ANTARA/Didik Suhartono)

MerahPutih.com - Atmosfer pesta demokrasi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 sudah terasa dari sekarang dengan pergerakan politik dari partai atau tokoh-tokoh. Selain itu, tahapan Pemilu 2024 juga sudah dimulai dengan ditandai peluncurannya oleh KPU RI, Selasa (14/6) lalu.

Ketua DPR Puan Maharani menegaskan, pemilu bukan merupakan ajang untuk memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa.

"Pada tahun 1955, Presiden pertama Republik Indonesia Sukarno pernah memberi pesan pemilihan umum jangan menjadi tempat pertempuran perjuangan kepartaian yang dapat memecah belah bangsa Indonesia," kata Puan di Jakarta, Rabu (15/6).

Baca Juga:

KIP Minta Penyelenggara Pemilu Kedepankan Keterbukaan Informasi

Puan mengaku dirinya sudah merasakan atmosfer Pemilu 2024 telah mendekati kekhawatiran yang pernah disampaikan oleh Bung Karno itu. Indikasi terhadap kekhawatiran itu, tambahnya, ialah mulai ada argumentasi yang mengarah pada polarisasi tidak sehat dalam berbagai diskusi tentang dinamika menuju Pemilu 2024 di ruang publik.

Hal itu disampaikan Puan saat menyampaikan sambutan dalam acara Peluncuran Tahapan Pemilu Tahun 2024, yang ditandai dengan Apel Siaga Pengawasan Pemilu 2024 secara serentak se-Indonesia oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI.

Dalam kesempatan itu, Puan mengajak seluruh elemen bangsa mengembalikan hakikat dan jati diri pemilu sebagai instrumen demokrasi yang berorientasi pada persatuan bangsa. Pemilu adalah arena kompetisi, bukan pertempuran di antara anak bangsa, tegasnya.

Baca Juga:

Tahapan Pemilu 2024 Dimulai, Jokowi Ingin Indonesia Jadi Rujukan Dunia

Dia mengibaratkan hasil pemilu legislatif untuk menentukan "ketua kelas", "wakil ketua kelas 1", "wakil ketua kelas 2", dan seterusnya, di dalam gedung parlemen. Kemudian, para ketua dan wakil ketua kelas tersebut akan menjadi satu tim kerja untuk memusyawarahkan berbagai hal dan memutuskan yang terbaik bagi bangsa dan negara.

Sebagai proses demokrasi untuk memilih pemimpin, Puan mengajak seluruh elemen bangsa Indonesia untuk bersama-sama menyukseskan Pemilu 2024, sehingga akan terpilih pemimpin dengan legitimasi kuat dari rakyat.

Dia juga mengimbau pesta demokrasi di Indonesia jangan sekadar mekanisme demokrasi dan rutinitas biasa.

"Pemilu memiliki kedudukan yang sangat strategis dalam kehidupan berdemokrasi di Indonesia. Pemilu merupakan perwujudan pengamalan sila ke-4 Pancasila, kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan," jelas Puan, seperti dikutip Antara. (*)

Baca Juga:

Ketua DPR: Peluncuran Tahapan Pemilu 2024 Bukti Tidak Ada Penundaan

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Ridwan Kamil: Dalam Kepulangannya, Eril Masih Mendatangkan Cinta Kepada Kami
Indonesia
Ridwan Kamil: Dalam Kepulangannya, Eril Masih Mendatangkan Cinta Kepada Kami

Ridwan Kamil menyampaikan terima kasih kepada warga dari berbagai daerah yang mendoakan Eril, anak sulungnya yang lahir di New York dan meninggal dunia di Swiss.

[HOAKS atau FAKTA]: Kuning Telur Bisa Normalkan Tekanan Darah Tinggi
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Kuning Telur Bisa Normalkan Tekanan Darah Tinggi

Beredar sebuah link tautan artikel yang mengklaim mengenai ahli jantung bernama dr Mariadi Sirait menemukan cara menormalkan tekanan darah tinggi dengan mengkonsumsi kuning telur.

Masyarakat Lebih Memilih Menggunakan Masker Meski PPKM Telah Dicabut
Indonesia
Masyarakat Lebih Memilih Menggunakan Masker Meski PPKM Telah Dicabut

Dari hasil survei, mayoritas masyarakat menyatakan setuju masker harus tetap digunakan meskipun kebijakan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat telah dicabut.

KPU Jamin Permudah Akses Penyandang Disabilitas saat Pemilu
Indonesia
KPU Jamin Permudah Akses Penyandang Disabilitas saat Pemilu

"Untuk disabiilitas, ibu hamil, menyusui, orangtua, itu tidak ikut antrean kalau mereka masuk dalam tentu akan kita persilakan terlebih dahulu" kata Betty

Jokowi Yakin Bisa Upacara 17 Agustus 2024 di Istana Kepresidenan IKN
Indonesia
Jokowi Yakin Bisa Upacara 17 Agustus 2024 di Istana Kepresidenan IKN

Jokowi meninjau lokasi calon Istana Kepresidenan yang ada di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Kamis (23/2).

Cak Imin Blusukan Cek Harga-Harga Kebutuhan Pokok ke Pasar Tradisional
Indonesia
Cak Imin Blusukan Cek Harga-Harga Kebutuhan Pokok ke Pasar Tradisional

Muhaimin Iskandar atau Cak Imin melakukan inspeksi mendadak ke Pasar Johar.

KPK Cegah AKBP Bambang Kayun Bepergian ke Luar Negeri
Indonesia
KPK Cegah AKBP Bambang Kayun Bepergian ke Luar Negeri

Diketahui, Bambang telah berstatus tersangka dalam kasus suap dan gratifikasi pemalsuan surat dalam perkara perebutan hak ahli waris PT Aria Citra Mulia.

Pilot Citilink Meninggal, Komisi V DPR Bakal Panggil Kemenhub
Indonesia
Pilot Citilink Meninggal, Komisi V DPR Bakal Panggil Kemenhub

Insiden meninggalnya pilot Citilink saat mendarat di Bandara Juanda, Surabaya, mendapat sorotan dari legislator Senayan.

Jokowi Harap Kereta Api Rute Maros-Barru Tingkatkan Daya Saing Ekonomi
Indonesia
Jokowi Harap Kereta Api Rute Maros-Barru Tingkatkan Daya Saing Ekonomi

Jokowi meresmikan pengoperasian Kereta Api Makassar-Parepare untuk rute Maros-Barru dan Depo Kereta Api Maros, Sulawesi Selatan, Rabu (29/3).

[HOAKS atau FAKTA]: Vaksin Merupakan Praktik Depopulasi Rakyat
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Vaksin Merupakan Praktik Depopulasi Rakyat

Beredar invormasi bahwa vaksin mRNA akan membawa kematian terhadap rakyat dan merupakan praktek depopulasi di Indonesia.