MerahPutih.com - Ketua Fraksi Nasdem DPRD DKI Jakarta, Wibi Andrino menyatakan bersedia disuntik vaksin COVID-19 Sinovac.
Hal ini dilakukan keponakan Surya Paloh, untuk menepis keraguan masyarakat khususnya masyarakat Jakarta terhadap vaksin asal Tiongkok itu.
Baca Juga
"Saya nyatakan bersedia menjadi orang pertama yang disuntik vaksin apabila vaksin tersebut saat sudah masuk ke Jakarta," ujar Wibi di Jakarta, Rabu (16/12).
Wibi menjelaskan, alasan kenapa dirinya berani mengajukan untuk menjadi orang pertama disuntik vaksin corona. Dirinya mau membuktikan bila vaksin tersebut aman.
"Saya ngin membuktikan bahwa dengan menjadi orang pertama yang disuntik vaksin sebagai wujud bakti saya kepada bangsa dan negara,"imbuhnya.

Wibi meminta, setelah dirinya menjadi orang pertama yang disuntik vaksin, nantinya sudah tidak ada lagi keraguan di masyarakat.
"Ayo, demi kebaikan, kesehatan bersama dan demi bebasnya bangsa ini dari pandemi Corona, kita sama-sama sukseskan penyuntikan vaksin ini,"ajaknya.
Seperti diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) memutuskan untuk menggratiskan vaksin COVID-19 kepada masyarakat.
"Setelah melakukan kalkulasi ulang, perhitungan yang mengenai keuangan negara, dapat saya sampaikan vaksin COVID-19 untuk masyarakat adalah gratis. Sekali lagi gratis, tidak dikenakan biaya sama sekali," ujar Jokowi dalam keterangan melalui video Indonesia Maju, Rabu (16/12).
Disamping itu, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan memastikan bila Presiden Jokowi siap menjadi orang pertama yang akan disuntik vaksin COVID-19.
Hal ini dimaksudkan untuk menjawab keraguan publik atas keamanan vaksin tersebut. (Asp)
Baca Juga
Jokowi Perintahkan Menkeu Realokasi Anggaran Buat Vaksinasi Gratis