Musik
Tiga Finalis Soundroom Ramaikan Panggung Riang Gembira Pestapora Tiga finalis dari Soundroom manggung di Pestapora 2023. (Foto: Dok/Authenticity)

TAK hanya menjadi wadah kreasi anak muda yang kental dengan musik dan karya inovasi kreatif, Authenticity yang sudah hadir sejak 2017 menghadirkan Soundroom sebagai keberlanjutan creative movement dikalangan generasi muda.

Sejak digelar 2022, Aunthencity Soundroom merupakan sebuah ajang kompetisi untuk musisi muda Tanah Air yang dikurasi langsung oleh Authenticity dan pengamat musik kompeten, di antaranya Kiki Aulia Ucup (Pestapora Representative), Jimmy (The Upstairs/Morfem), dan Fathia (Reality Club). Authenticity Soundroom menjadi ruang kompetisi sehat bagi musisi muda bertalenta di Indonesia.

Baca juga:

PESTAPORA x Authenticity Soundroom Dukung Potensi Generasi Muda di Industri Musik

Kompetisi Authenticity Soundroom yang dibuka perdana pada Juli 2023 menerima lebih dari 2.000 pendaftar talenta kreatif.

“Lebih dari 2.000 submissions yang masuk, kami terpukau dengan kualitas karya-karya yang dikirimkan oleh para peserta. Kami mengakui bahwa setiap submissions memiliki nilai kreativitas, orisinalitas, dan potensi yang baik,” ucap Brand Representative of Authenticity Herard Drachman dalam keterangan resmi yang diterima Merahputih.com, Kamis (21/9).

Selanjutnya setelah melalui serangkaian babak penyisihan, terpilih 7 finalis dari berbagai daerah di Indonesia, yaitu Roomie Boys Alert (Lampung), SVVARA (Palembang), Biru Baru (Tanggerang), Black Horses (Jakarta), LOR (Yogyakarta), Albert in Space (Mataram), Jalan Tengah (Denpasar). Adapun semua finalis secara langsung tampil berkompetisi di panggung Pemanasan Pestapora yang diadakan di Senayan Park (SPARKS) pada tanggal 20 September 2023 lalu.

“Kami terpukau dengan kualitas karya-karya yang dikirimkan oleh para peserta. Kami mengakui bahwa setiap submissions memiliki nilai kreativitas, orisinalitas, dan potensi yang baik. Oleh karena itu, kami sempat menghadapi kesulitan yang luar biasa untuk menentukan ketujuh finalis yang paling terbaik diantara yang terbaik,” lanjut Herard.

Baca juga:

Authenticity Berkolaborasi dengan Lomba Sihir

Proses kurasi dari 2000 submissions yang masuk, hingga tersisa 7 finalis terpilih, dilakukan secara selektif dan objektif dengan mempertimbangkan berbagai faktor, seperti kesesuaian dengan kriteria penilaian, dan keunikan dari karya masing-masing peserta.

“Terpilihnya 7 finalis yang berkompetisi di Pemanasan Pestapora ini akan dikurasi lagi nantinya, hingga tersisa 3 talenta yang pantas untuk manggung secara langsung di Panggung Riang Gembira Authenticity di Pestapora nanti,” pungkas Herard. (Far)

Baca juga:

'Bikin Panggung' akan Keliling Tiga Kota

Tag
LAINNYA DARI MERAH PUTIH
‘Mohon Doa Restu’ Siap Mengocok Perut Penonton 
ShowBiz
‘Mohon Doa Restu’ Siap Mengocok Perut Penonton 

'Mohon Doa Restu' mengisahkan jalinan cinta antara Satya (Jefri Nichol) dan Mel (Syifa Hadju).

James Corden Pernah Audisi untuk Peran Hobbit di 'Lord Of The Rings'
ShowBiz
James Corden Pernah Audisi untuk Peran Hobbit di 'Lord Of The Rings'

Ia telah melakukan penyesuaian aksen dan segalanya dari karakter Gamgee, tapi tetap tidak dipilih untuk memerankannya.

Bangkit dari Keterpurukan, Kisah Inspiratif Nikki Hind Desainer Tunanetra Australia
Fashion
Bangkit dari Keterpurukan, Kisah Inspiratif Nikki Hind Desainer Tunanetra Australia

Seseorang dapat mencapai apa pun dalam hidup selama tahu cara bagaimana menggunakan kelebihannya

Berat Awan Sebanding 100 Gajah?
Fun
Berat Awan Sebanding 100 Gajah?

Ilmuwan menyebutkan berat awan sama dengan 100 gajah.

Tanpa 'Drama' Paramore Hanya Band yang Membosankan
ShowBiz
Tanpa 'Drama' Paramore Hanya Band yang Membosankan

Bagi Hayley, Paramore harus memiliki momen drama tersebut

Kumpul-Kumpul Seru di Makrab Carstensz Residence
Hiburan & Gaya Hidup
Kumpul-Kumpul Seru di Makrab Carstensz Residence

Wadah kumpul bagi pencinta otomotif.

Lego Technic Rilis Ford GT 2022, Dilengkapi Piston Mesin yang Bisa Bergerak
Fun
NOBI x MoEngage Optimalkan Strategi Komunikasi dan Keterlibatan Pelanggan
Fun
Tips Hadapi Defacement di akun Digital
Fun
Tips Hadapi Defacement di akun Digital

Defacement kerap terjadi pada akun media sosial.

Konser Semesta Kris Dayanti Guncang JIExpo Kemayoran
Hiburan & Gaya Hidup
Konser Semesta Kris Dayanti Guncang JIExpo Kemayoran

Konser untuk merayakan 33 tahun berkariernya Sang Diva tersebut begitu semarak