Kemana Pesawat Parkir Selama Pandemi COVID-19?

P Suryo RP Suryo R - Rabu, 27 Mei 2020
Kemana Pesawat Parkir Selama Pandemi COVID-19?
Sejak pandemi berlangsung, bulan lalu setiap hari ada 5 pesawat yang mendarat di Pinal Airpark. (Foto: Arizona Daily Star)

PANDEMI COVID-19 membuat kegiatan terhenti total. Salah satunya adalah dunia transportasi. Baik pesawat, bis, mobil sampai kepal tak beroperasi sama sekali.

Bis, mobil atau kapal dapat kita lihat dimana terparkirnya. Bagaimana dengan pesawat? Adakah pesawat yang terparkir di bandara? Sepertinya tidak. Kemana peswat-pesawat itu diparkirkan?


Baca Juga:

Tips Menghilangkan Aviophobia, Rasa Takut Naik Pesawat

pesawat
Pesawat yang ada di Pinal Airpark. (Foto: The Middletown Press)


Ternyata ada satu tempat yang menjadi tempat parkir pesawat-pesawat itu. Pinal Airpark yang berada sekitar 140 km sebelah selatan Phoenix menjadi tempat parkir bagi 300 pesawat komersil. Diyakini bahwa lahan parkir ini menjadi lahan penyimpanan pesawat paling besar di dunia.

Pinal Airpark dikenal dengan sebutan aircraft boneyard, merupakan tempat favorit bagi perusahaan penerbangan menyimpan pesawat-pesawat lawasnya. Dengan demikian lahan parkir yang ada di bandara akan diisi oleh pesawat-pesawat anyar.

Pesawat-pesawat yang terpakir disana bisa sampai tahunan lamanya. Bila sudah seperti itu biasanya akan dipreteli untuk pesawat yang masih sehat atau produk lainnya.

Ketika protokol lockdown diterapkan, otomatis penerbangan juga melakukan penutupan dan tidak terbang. Kabarnya pada bulan lalu setiap harinya ada sekitar 5 pesawat yang mendarat di lahan parkir ini. Konon ada sekitar 300 pesawat yang memenuhi lahan seluas 2080 acres.


Baca Juga:

Telinga Berdenging saat Naik Pesawat? Ini Sebabnya

pesawat
Pesawat militer yang adai di The Boneyard. (Foto: Pixabay-272447)


Meskipun terparkir disini, namun urusan perawatan harus diutamakan oleh pemilik pesawatnya. Perawatan diperlukan bila protokol lockdown dapat dihapuskan dan pesawat bisa langsung terbang dengan segera. Sayangnya itu tidak diketahui kapannya.

Selain di Pinal Airpark, ada lagi lahan parkir pesawat yang ditujukan untuk kebutuhan militer. Letaknya sekitar 68 km di jalan raya Tucson. Di tempat yang dinamakan The Boneyard ini memuat sekitar 4400 pesawat yang pernah bertugas di angkatan udara Amerika Serikat.

Lahan itu masuk dalam wilayah Davis-Monthan Air Force Base, yang merupakan rumah bagi 309th Aerospace Maintanance and Regeneration Group (AMARG). Kesatuan tentara ini bertanggungjawab pada pesawat-pesawat yang sudah tidak terpakai itu. (psr)

Baca Juga:

Menghilangkan Tekanan udara pada Telinga di Dalam Pesawat

#Pesawat #COVID-19 #Virus Corona
Bagikan
Ditulis Oleh

P Suryo R

Stay stoned on your love
Bagikan