RAMADAN saatnya berbuat baik demi mendapat berkah. Selama sebulan penuh, umat Islam berpuasa dari matahari terbit hingga tenggelam. Hal itu membuat banyak muslim merasa kurang bersemangat di Ramdan, padahal berpuasa di Ramadan tak sekadar menahan haus dan lapar.
Banyak kegiatan positif yang bisa bikin kamu bergembira bisa dilakukan di Ramadan. Sudahlah melakukannya sambil bergembira, kamu pun berbuah berkah.
BACA JUGA:
1. Buka Puasa Bersama

Buat kamu yang sering berbuka puasa sendiri, ini saatny mengajak beberapa teman terdekat untuk berbuka puasa bersama. Tidak perlu berbuka di luar rumah atau restoran mahal, berbuka puasa bersama juga dapat dilakukan di rumahmu, karena kebersamaan yang ada saat berbuka puasa lah yang membuat menyantap hidangan buka puasa terasa lebih menyenangkan.
Terlebih lagi jika setelah berbuka puasa bersama, kamu menjalankan ibadah salat berjamaah. Semakin banyak deh berkah yang kamu dapatkan saat berbuka puasa bersama.
2. Tadarus di Masjid
Saat Ramadan, sebagian besar umat Islam berlomba-lomba mendapat berkah. Oleh karena itu, banyak yang memanfaatkan momentum ini untuk mendapatkan keberkahan dengan melakukan kegiatan bermanfaat.
Salah satunya dengan mengaji di masjid. Saat bulan puasa, setelah muslim mengerjakan ibadah salat tarawih, biasanya akan diadakan tadarus bersama. Kamu bisa mengikuti kegiatan ini saat kamu memiliki waktu senggang, terlebih bersama gebetanmu. Tadarus jadi lebih mengasyikan.
BACA JUGA:
3. Sahur on the Road
Kegiatan ini memang kerap disalahgunakan banyak orang. Meski demikian, jika kamu mengambil sisi positif dari kegiatan ini, banyak keberkahan yang akan kamu dapatkan. Kegiatan ini dilakukan dengan membagikan makanan kepada mereka yang membutuhkan.
Setelah membagikan makanan, kamu bisa kembali ke titik kumpul dan menikmati sahur bersama-sama. Makan sahur terasa lebih gembira dan berkah.
4. Masak

Memasak jadi kegiatan yang umum dilakukan sembari menunggu buka puasa. Menyiapkan makanan berbuka bagi mereka yang berpuasa sudah pasti berbuah berkah.
Seperti sabda Rasulullah SAW, "Siapa memberi makan orang yang berpuasa, baginya pahala seperti orang yang berpuasa tersebut, tanpa mengurangi pahala orang yang berpuasa itu sedikit pun."
Agar keberkahan semakin melimpah, kamu bisa mebagikan takjil yang dimasak ke pada orang yang membutuhkan.(mro)
BACA JUGA: