Kawanan Perampok Gasak Uang Rp 76 Juta dan Ponsel Karyawan Koperasi

Luhung SaptoLuhung Sapto - Kamis, 31 Agustus 2017
Kawanan Perampok Gasak Uang Rp 76 Juta dan Ponsel Karyawan Koperasi
Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Yusri Yunus. (Foto MP/Rina Garmina)

MerahPutih.Com - Tiga kawanan perampok menggasak uang dan ponsel milik Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Irma Jaya di perumahan Bumi Cikampek Baru, Blok A1/2, RT 02 RW 08, Desa Balonggandu, Kecamatan Jatisari, Kabupaten Karawang, Rabu (30/8).

Ketiga kawanan perampok yang menggasak uang dan ponsel itu terbilang nekad. Pasalnya, aksi mereka tersebut dilakukan pada siang hari.

"Kawanan perampok yang mempersenjatai diri dengan pisau itu melakukan aksinya pada siang hari sekitar pukul 12.30 WIB," kata Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Yusri Yunus, Kamis (31/8).

Ketiga kawanan perampok yang mengenakan topeng itu masuk ke dalam kantor koperasi dan langsung menodongkan pisau kepada tiga karyawan yakni Dasma Uli Panjaitan (23), Hotma Naibaho (17) dan Amita Silitonga (21).

"Para perampok ini langsung menodongkan pisau dan meminta karyawan koperasi untuk membuka brankas," jelas Yusri.

Karena ketakutan, salah satu karyawan bernama Dasma Uli Panjaitan menuruti perintah perampok untuk membuka brankas dan pelaku langsung mengambil uang Rp 76 juta yang ada di dalam brankas. Tiga buah ponsel milik karyawan koperasi itu turut digasak para pelaku yang kini sedang dalam penyelidikan polisi.

"Akibat kejadian ini, korban mengalami kerugian sebesar Rp 78 juta,"ungkap Yusri.

Sementara pihak Polres Karawang saat ini masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui para identitas pelaku perampokan itu.

Berita ini berdasarkan laporan Mauritz, kontributor Merahputih.com di Cirebon dan sekitarnya. Untuk membaca berita-berita lainnya simak juga: Janjikan Pekerjaan, Polisi Gadungan Kutip Rp 600 Ribu dari Para Korban

#Perampokan #Yusri Yunus
Bagikan
Ditulis Oleh

Luhung Sapto

Penggemar Jones, Penjelajah, suka makan dan antimasak
Bagikan